Santai

Jadwal Tayang dan Sinopsis The Interest of Love, Drakor Baru Netflix

Jadwal Tayang dan Sinopsis The Interest of Love, Drakor Baru Netflix

MOMSMONEY.ID - Inilah jadwal tayang, trailer, dan sinopsis drama Korea atawa drakor terbaru dari Netflix berjudul The Interest of Love.

Satu lagi drama Korea yang akan tayang di bulan Desember ini. Drakor The Interest of Love adalah drama dengan genre slice of life romantis.

The Interest of Love merupakan drakor yang dibintangi oleh bintang papan atas, seperti Yoo Yeon Seok, Mun Ka Young, Keum Sae Rok, dan Jung Ga Ram.

Baca Juga: 6 Drakor Populer Aktris Go Yoon Jung, Pemeran Jin Bu Yeon di Alchemy of Souls 2

Cerita drama ini mengikuti perjalanan cinta empat orang dengan kepribadian berbeda yang bertemu di cabang Bank KCU di Youngpo.

Ha Sang Soo (Yoo Yeon Seok) adalah pria yang memiliki kehidupan biasa dan sederhana. Ia percaya bahwa kebahagiaan merupakan fondasi dari kehidupan yang stabil.

Namun, setelah cinta hadir dalam hidupnya, perlahan-lahan kehidupan tenangnya mengalami perubahan yang tak pernah ia duga sebelumnya.

An Soo Young (Mun Ka Young), seorang wanita yang skeptis tentang masalah percintaan. Ia memiliki keyakinan bahwa tidak ada cinta yang abadi dan bisa pergi kapan pun.

Maka, ia pun hanya berfokus pada dirinya sendiri. Dia berusaha untuk menjalani kehidupannya di tengah situasi yang tidak mengenakkan. Entah mengapa, suatu hari ia merasa tertarik ketika ada pria yang mendekatinya.

Baca Juga: Yuk, Kenalan dengan Pemeran Song Joong Ki Kecil di Drakor Reborn Rich

Di sisi lain, ada Park Mi Kyung (Keum Sae Rok) yang merupakan perempuan dari keluarga kaya. Ia hidup dalam keluarga yang berkecukupan dan memiliki kepribadian yang terbuka.

Ketika menyukai seseorang, tanpa ragu ia akan berusaha mendapatkan hati orang tersebut dengan cara apa pun. Tak sesuai harapan, ia malah menjalani sebuah hubungan yang tidak pernah terjadi sebelumnya.

Jung Jong Hyun (Jung Ga Ram) adalah seorang pria yang sedang menjalani ujian untuk menjadi polisi. Ia hidup dalam kehidupan yang susah.

Sehingga, hal tersebut membuatnya harus berusaha keras menjadi sukses dan melakukan segala sesuatu yang terbaik untuk hidupnya.

Drama yang diadaptasi dari novel di tahun 2019 ini dapat mulai ditonton di Netflix mulai 21 Desember 2022 mendatang. Jadwal tayang drakor ini sendiri akan tayang setiap hari Rabu dan Kamis. Menggantikan slot drama Insider.

Itulah sinopsis drakor The Interest of Love yang akan segera tayang di Netflix. Tonton trailernya dulu sebelum nonton drakornya ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Survei KG Media

TERBARU

Manfaat Daun Sambiloto untuk Mengobati Asam Urat, Begini Cara Konsumsinya

Yuk, cari tahu tentang manfaat daun sambiloto untuk mengobati asam urat dan cara konsumsinya di sini!

Ini Daftar Tarif Impor Resiprokal AS, Indonesia Kena Tambahan 32%

Presiden AS menyebutkan selama ini mengalami ketidakseimbangan pengenaan tarif impor, sehingga menyebabkan defisit neraca dagang yang lebar

6 Tips Makeup untuk Jerawat dan Bekas Jerawat, Wajah Auto Flawless!

Punya masalah jerawat dan bekas jerawat? Berikut MomsMoney bagikan 6 tips makeup untuk jerawat dan bekas jerawat.

4 Cara Menggunakan Contour Wajah untuk Pemula, Perhatikan Formulanya!

 Apabila Moms adalah seorang pemula dalam dunia makeup, yuk simak 4 cara menggunakan contour wajah untuk pemula ini.

6 Tips Makeup untuk Membuat Gigi Terlihat Putih, Selamat Tinggal Gigi Kuning!

Gigi kuning bikin ga percaya diri? Ikuti 6 tips makeup untuk membuat gigi terlihat putih berikut ini.

5 Tips Mengatur Keuangan Setelah Lebaran agar Kembali Stabil

Catat dan terapkan, inilah 5 tips mengatur keuangan setelah Lebaran. Simak informasinya sampai akhir, Moms.

Oppo A5 Pro Punya Fitur Terbaik yang Wajib Dicoba! Ini Penjelasan Lengkapnya

Oppo A5 Pro punya fitur terbaik seperti fotografi berbasis AI, daya baterai besar dan tahan air. OPPO A5 Pro mendapat peringkat IP69.

Kumpulan Gift Code Ojol The Game 3 April 2025 Terupdate dari Codexplore

Cek kumpulan gift code Ojol The Game 3 April 2025 terupdate dari Codexplore di sini. Redeem sekarang!

Berapa Kadar Asam Urat Normal Wanita? Simak juga Cara Mengobatinya Berikut Ini

Berapa kadar asam urat normal wanita? Kadar asam urat pada wanita bervariasi tergantung pada beberapa faktor seperti usia, kesehatan, pola hidup. 

Promo Alfamart Serba Gratis Periode 1-15 April 2025, Produk Sasa Beli 1 Gratis 1

Promo Serba Gratis dari Alfamart menawarkan kesempatan Beli 1 Gratis 1, Beli 2 Gratis 1, dan Beli 3 Gratis 1.