M O M S M O N E Y I D
Santai

Jadwal Semifinal Korea Open 2025, Ini 5 Wakil Indonesia Perebutkan Tiket Final

Jadwal Semifinal Korea Open 2025, Ini 5 Wakil Indonesia Perebutkan Tiket Final
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Jadwal Semifinal Korea Open 2025, ada lima wakil Indonesia yang bertanding memperebutkan tiket final. Dan, Indonesia sudah memastikan satu tiket final tunggal putra.

Hari ini Sabtu (27/9), lima wakil Indonesia berlaga di semifinal Korea Open 2025 di empat kategori berbeda: tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, dan ganda campuran.

Satu tiket final tunggal putra sudah di tangan, lantaran dua pebulutangis Indonesia, Jonatan Christie dan Alwi Farhan bertemu di semifinal Korea Open 2025 yang berlangsung di Suwon Gymnasium, Suwon.

Jonatan Christie yang menjadi unggulan keempat maju ke semifinal Korea Open 2025 setelah mengalahkan pebulutangkis Jepang kenta Nishimoto, unggulan ketujuh: 21-17, 21-8.

Sedang Alwi Farhan yang non-unggulan melenggang ke semifinal Korea Open 2025 setelah mengandaskan pebulutangkis China Weng Hong Yang, unggulan kedelapan, lewat rubber game: 4-21, 21-16, 21-17.

Baca Juga: Hasil Korea Open 2025, Indonesia Segel Satu Tiket Final Tunggal Putra

"Kemenangan yang sangat berarti, sangat penting," kata Alwi Farhan dikutip dari laman resmi PBSI, Sabtu (27/9).

"Karena selain ini pertama kali semifinal Super 500 untuk saya dan besok akhirnya mimpi saya bertemu idola di pertandingan resmi terwujud. Bertemu koh Jonatan Christie. Siapapun yang menang, untuk Indonesia," ujarnya.

Wakil Indonesia lainnya yang lolos ke semifinal Korea Open 2025 adalah Putri Kusuma Wardani. Unggulan keempat ini mengalahkan wakil tuan rumah Kim Ga Eun dua set langsung: 21-6, 21-15.

Di semifinal Korea Open 2025, Putri Kusuma Wardani bakal berhadapan dengan Akane Yamaguchi, unggulan kedua asal Jepang.

"Ketiga kalinya secara beruntun bakal bertemu Akane Yamaguchi, saya ingin memperbaiki permainan dari yang sebelumnya dan pasti ada rasa penasaran ingin menang. Saya harus menguatkan pikiran dan tidak banyak mati sendiri," ungkap Putri KW.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Hari Bulu Tangkis Sedunia Penuh Semangat dan Apresiasi

Dalam pertandingan sebelumnya di China Master 2025, Putri Kusuma Wardani kalah melawan Akane Yamaguchi di perempat final turnamen BWF Super 750 ini.

Selanjutnya, pasangan baru, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di semifinal Korea Open 2025 akan bertemu Lee Jho Huei/Yang Po Hsuan, unggulan kelima asal Taiwan.

Di perempat final, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, juara China Open 2025, menumbangkan wakil Korea Jin Yong/Na Sung Seung juga dengan dua set langsung: 21-13, 21-16.

Kejutan datang dari pasangan ganda campuran Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah yang mengandaskan pebulutangis China unggulan keempat sekaligus Juara All England 2025 Guo Xin Wa/Chen Fang Hui dengan rubber set: 11-21, 21-17, 21-16.

Selanjutnya, Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah bakal kontra wakil China unggulan pertam Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping di semifinal Korea Open 2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.

Pencinta Ketenangan? Ini 7 Negara Paling Cocok untuk Introvert Traveling

Mencari tempat liburan sepi, aman, dan penuh keindahan? Dari Sisilia hingga New Zealand, inilah daftar negara impian introvert untuk traveling.

4 Resep Sup Ayam Ala Devina Hermawan yang Cocok Disantap saat Musim Hujan

Saat cuaca dingin melanda, kehangatan sup ayam buatan sendiri jadi penyelamat. Resep praktis Devina Hermawan ini siap manjakan lidah keluarga.  

Panduan Lengkap Menggunakan Fitur Live Photos di Aplikasi TikTok

Fitur tersembunyi TikTok: Ubah momen spontan menjadi konten visual dinamis menggunakan Live Photos. Ikuti petunjuk lengkap cara membuatnya di sini

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Sabtu 10 Januari 2026, Cek Yuk

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier hari ini Sabtu 10 Januari 2026, cek peluang kerja, kolaborasi, dan arah rezekimu.  

Promo HokBen dan Yup Januari, Nikmati Menu Baru Irodori Platter Cuma Rp 9.000

Jangan sampai terlewat! HokBen dan Yup tawarkan paket Irodori Platter hanya Rp 9.000 untuk pengguna baru. Simak cara klaimnya berikut.

Sudah Hidup Sehat Tapi Asam Urat Masih Tinggi? In Penyebab Gejalanya

Sudah hidup sehat tapi asam urat masih tinggi? Ada beberapa risiko yang memicu gejalanya meski Anda sudah menjalani pola makan dan hidup sehat. 

Mengapa Ikan Penting? Turunkan Risiko Stroke dan Depresi

Penelitian menunjukkan manfaat konsumsi ikan rutin menurunkan risiko serangan jantung, stroke, dan gangguan autoimun.

Promo JSM Alfamart Periode 9-11 Januari 2026, Mie Sedaap Beli 3 Murah!

Promo JSM Alfamart kembali hadir 9-11 Januari 2026. Nikmati potongan harga untuk kebutuhan dapur dan rumah tangga.