MOMSMONEY.ID - Jadwal Malaysia Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (9/1), lima wakil Indonesia turun ke gelanggang menuju laga semifinal.
Ganda putra Sabar Katyawan Gutama/M. Reza Pahlevi Isfahani membuka perjuangan wakil Indonesia melawan Aaron Chia/Soh Wooi Yik asal Malaysia.
Sabar/Reza berstatus unggulan 8 Malaysia Open 2026, dan Aaron/Soh menyandang status unggulan 2 turnamen BWF Super 1000 ini.
Melenggang ke babak perempat final, Sabar/Reza mengalahkan Kang Min Hyuk/Ki Dong Ju dari Korea lewat rubber game, 21-10, 14-21, 21-19.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2026, 5 Wakil Indonesia Menembus Babak Perempat Final
Berikutnya, ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari kontra Baek Ha Na/Lee So Hee asal Korea berstatus unggulan 6 Malaysia Open 2026.
Membuat kejutan, Ana/Trias menumbangkan wakil tuan rumah Pearly Tan/Thinaah Muralitharan sebagai unggulan 2 di babak 16 besar, dengan dua set langsung, 26-24, 21-17.
Selanjutnya, tunggal putri Putri Kusuma Wardani sebagai unggulan 6 Malaysia Open 2026 versus Wang Zhi Yi dari China yang berstatus unggulan 2.
Putri mengalahkan Beiwen Zhang dari Amerika Serikat lewat drama tiga babak di babak 16 besar, setelah di game pertama kalah mencolok dengan skor 5-21. Tapi, di game kedua dan ketiga, Putri membalas dengan 21-16, 21-18.
"Saya pengen bisa lebih improve lagi daripada tahun kemarin. Bermainnya terus lebih pengen konsisten dalam menggunakan strategi," ungkap Putri, dikutip dari laman resmi PBSI.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2026, 5 Wakil Indonesia Genggam Tiket 16 Besar
Lalu, tunggal putra Jonatan Christie sebagai unggulan 4 Malaysia Open 2026 bertemu Kodai Naraoka dari Jepang berstatus unggulan 8.
Jonatan melaku ke babak perempat final usai menang atas wakil tuan rumah Leong Jun Hao dua set langsung, 21-18, 21-11.
Laga terakhir, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri sebagai unggulan 6 Malaysia Open 2026 vs S. Rankireddy/Chirag Shetty asal India yang merupakan unggulan 3.
Fajar/Fikri mengalahkan Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh dari Taiwan dalam dua set dengan skor ketat dan kembar, 21-19, 21-19, untuk maju ke babak perempat final.
Menjadi turnamen pembuka level BWF Tours 2026, Malaysia Open 2026 berlangsung di Arena Axiata, Kuala Lumpur, mulai 6 hingga 11 Januari 2026, yang menyediakan hadiah total US$ 1,45 juta.
Selanjutnya: Defisit APBN 2025 Melebar: Risiko Bunga Tinggi dan Tekanan Likuiditas Mengintai
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News