M O M S M O N E Y I D
Bugar

Inilah Cara Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah, Bisa Dicoba

Inilah Cara Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah, Bisa Dicoba
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Tidak perlu bingung, inilah beberapa cara mengatasi bibir kering dan pecah-pecah. Mungkin setiap perempuan pernah mengalami masalah ini. 

Penyebab munculnya bibir kering dan pecah-pecah karena kelembaban menguap akibat paparan sinar Matahari. Lapisan pelindung bibir cenderung lebih tipis, sehingga bibir jadi rentan mengalami kering, pecah-pecah bahkan menggelap. 

Masih ada cara mengatasi masalah ini. Dilansir dari blog.avoskinbeauty.com, berikut cara mengatasi bibir kering dan pecah-pecah, yaitu: 

1. Lipcare dengan vitamin E

Pertama, Anda menggunakan lipcare berbahan vitamin E. Vitamin E memiliki sejuta manfaat untuk kulit, termasuk juga pada kesehatan bibir.

Anda bisa mendapatkan manfaat vitamin E melalui lip product dan melalui makanan serta buah secara langsung. Misalnya, brokoli, kacang kedelai, mangga, dan udang.

Baca Juga: Pahami 7 Manfaat Ampas Teh untuk Kecantikan, Menarik Dicoba!

  • Vitamin E Bersifat Humektan dan Emolien

Secara lebih detail, vitamin yang satu ini memiliki sifat humektan dan dan sifat emolien. Yaitu membantu menghidrasi dan membantu mengisi celah kulit yang terbuka dengan kelembaban. 

Oleh karena itu, beberapa produk dengan kandungan vitamin E memiliki manfaat untuk membantu bibir yang kering tampak plump dengan kelembaban.

  • Mempercepat Penyembuhan Luka

Selain melembabkan, vitamin E juga bisa membantu mempercepat area bibir pecah-pecah dan menenangkan retakan bibir yang terasa menyakitkan. 

  • Melindungi dari Sinar Matahari

Salah satu penyebab utama bibir kering dan bibir pecah-pecah adalah karena sinar Matahari. Vitamin E memiliki sifat antioksidan yang memberikan perlindungan serta menenangkan kulit pasca terpapar sinar matahari. 

Baca Juga: Pahami 5 Cara Menipiskan Rambut dengan Aman, Tidak Sulit!

2. Memakai pelembap bibir dengan hyaluronic acid

Selanjutnya, Anda bisa memakai pelembap bibir dengan hyaluronic acid. Tentunya sudah familiar dengan kandungan yang satu ini, Faktanya, hyaluron juga baik dalam melembabkan bibir pecah-pecah. 

  • Membuat Bibir tampak Lebih Plumpy

Fungsi hyaluronic acid yang menjaga kelembaban bibir dapat meningkatkan tampilan bibir menjadi plumpy. Lewat manfaatnya ini bibir pecah-pecah Anda pun bisa terlihat sehat.

  • Mempercepat Proses Penyembuhan Luka

Bibir kering sering dibarengi dengan bibir pecah-pecah yang terasa tidak nyaman. Salah satu kebiasaan yang dilakukan adalah menarik kulit pecah pecah ini dan tidak sadar menimbulkan luka. Fungsi dari hyaluronic acid di sini bisa membantu meredakan peradangan di area kulit yang terluka. 

Apabila Anda menggunakan hyaluronic acid, maka penyembuhan luka bisa terjadi dengan cara hyaluronic acid mendorong pembentukan pembuluh darah untuk mendukung proses penyembuhan luka.

Baca Juga: Inilah 7 Urutan Skincare Remaja yang Tepat, Apa Saja?

3. Mengoleskan argan oil pada bibir

Cara mengatasi bibir kering dan pecah-pecah lainnya dengan mengolekan argan oil pada bibir. Argan oil atau minyak argan merupakan minyak yang berasal dari biji buah argan.

Minyak yang satu ini kaya dengan vitamin A, Vitamin E, asam lemak omega-6, dan asam linoleat dan antioksidan. Seluruh manfaat ini menjadikan minyak argan mampu meningkatkan produksi sel untuk meningkatkan  kelembapan, kehalusan dan kelembutan bibir. 

  • Mencegah Kerusakan Kulit

Kali ini berkaitan dengan sinar matahari, minyak argan bisa mencegah kerusakan kulit dari sinar matahari. Minyak argan memiliki antioksidan dan kandungan vitamin E yang sangat tinggi, membuatnya dapat menjadi pelindung dari efek buruk sinar matahari dan berbagai radikal bebas. 

Jadi, itulah cara mengatasi bibir kering dan pecah-pecah yang bisa Anda lakukan di rumah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Siswa MISJ Ciptakan Traffigo, Solusi Kemacetan Penjemputan Siswa di Jakarta

​Tim dari MISJ tersebut meraih penghargaan di acara yang juga diikuti oleh inivator muda dari 883 tim dari 24 negara. 

Promo Hypermart Weekday Periode 13-15 Januari 2026, Baby Pakchoy Beli 1 Gratis 1

Jangan lewatkan kesempatan belanja hemat! Promo Hypermart Weekday berlaku 3 hari, ada diskon produk dapur hingga personal care.

Paket 5 Pizza Favorit + 5 Minuman Hanya Rp 100.000, Siap-Siap Serbu Promo PHD

Promo PHD luncurkan paket berlima: 5 fun pizza + 5 minuman cuma Rp 100.000. Cek cara order dan pilihan topping favorit Anda.

Ancaman Dompet Jebol Minggir! 8 Promo Makanan & Minuman Berlaku Hari Ini 13 Januari

Chatime, Kopi Kenangan, dan HokBen berikan harga super hemat hari ini. Lihat daftar 8 promo yang bisa Anda serbu sebelum kehabisan kuota.

5 Beasiswa Luar Negeri Tanpa IELTS, Yuk Kuliah Gratis di Jerman hingga Korea

Tak punya skor TOEFL/IELTS? Beasiswa Jerman dan Korea Selatan ini membuka pintu S1 hingga S3. Simak syarat penggantinya.

Siaga Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (13/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Selasa (13/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut.

Didorong Saham Sektor Bahan Baku, IHSG Menguat 0,6% Pada Selasa Pagi (13/1)

Sektor saham bahan baku atau basic materials menjadi pendorong IHSG pagi ini, Selasa (13/1) Kenaikannya sampai 2,23%.

IHSG Berpeluang Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Selasa (13/1)

IHSG masih berpeluang menguat pada perdagangan Selasa (13/1/2026). ​Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas ​hari ini.

Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas untuk Perdagangan Selasa (13/1)

IHSG bergerak melemah pada penutupan perdagangan Senin (12/1/2026).​ Berikut daftar rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.

Ukir Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Selasa 13 Januari 2026 Melejit

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.652.000 Selasa (13/1/2026), naik Rp 21.000 dibanding harga Senin (12/1/2026).