M O M S M O N E Y I D
Bugar

Inilah 5 Kandungan Skincare untuk Melindungi Kulit dari Paparan Polusi

Inilah 5 Kandungan Skincare untuk Melindungi Kulit dari Paparan Polusi
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Jika Anda tertarik, berikut beberapa kandungan skincare untuk melindungi kulit dari paparan polusi. 

Polusi memiliki dampak yang buruk untuk tubuh khususnya kulit. Paparan polusi setiap hari dapat membuat wajah terlihat kusam dan memunculkan masalah kulit.

Masalah kulit yang sering dialami oleh banyak orang seperti munculnya jerawat, komedo, berminyak, bahkan bisa menimbulkan penuaan dini.

Tentunya semua orang tak ingin masalah tersebut menimpa dirinya. Oleh karena itu, Anda perlu memilih kandungan skincare yang dipercaya mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Melansir dari evamuliaclinic.com, berikut lima kandungan skincare untuk melindungi kulit dari polusi, yaitu: 

Baca Juga: Catat, Ini 5 Masalah Kesehatan yang Kerap Muncul saat Berpuasa

1. Niacinamide

Kandungan skincare untuk melindungi kulit dari paparan polusi pertama adalah Niacinamide. Bahan aktif ini memang sangat banyak digunakan oleh produk-produk skincare wajah.

Kandungan asam Niacinamide yang sudah terkenal efektif membuat kulit lebih cerah, mengatasi masalah jerawat dan penuaan. 

Selain itu, ternyata Niacinamide juga bisa memperkuat sistem perlindungan kulit wajah Anda. Kandungan ini sangat baik dalam memblokir partikel debu dan kotoran sehingga bagus banget digunakan bagi Anda yang sering beraktivitas di luar ruangan.

2. Charcoal

Selanjutnya, kandungan skincare melindungi kulit dari polusi yang bisa Anda pilih yaitu Charcoal. Charcoal dipercaya mampu membersihkan kotoran hingga menyeluruh. Anda bisa menemukan produk dari bahan charcoal seperti sabun cuci muka dan masker. 

Walaupun punya kekuatan yang ekstra namun arang terbilang aman untuk perawatan. Terlebih buat Anda yang sering berhadapan dengan polusi dan debu, kandungan charcoal sangat penting bagi kesehatan dan kecantikan kulit.

3. Hyaluronic Acid

Kandungan skincare untuk melindungi kulit dari polusi selanjutnya adalah Hyaluronic Acid. Hyaluronic Acid juga sangat sering dibicarakan banyak orang.

Sebab Hyaluronic Acid pun memiliki banyak manfaat, di antaranya seperti menjaga kelembaban, meningkatkan elastistas dan mempercepat pergantian sel-sel kulit mati.

Baca Juga: Kenali 4 Manfaat Bunga Camelia di Produk Skincare, Kulit Cerah dan Lembab!

4. Moringa

Kandungan skincare dari moringa juga dikenal mampu melindungi kulit Anda dari polusi. Moringa makin populer dibahas oleh influencer beauty karena manfaat yang diberikan sangatlah banyak.

Moringa sendiri adalah sebutan tanaman kelor yang banyak ditemukan di Indonesia, Moringa mempunyai manfaat seperti  menangkal radikal bebas hingga memperbaiki kerusakan kulit.

5. Teh Hijau

Kandungan skincare lainnya adalah Teh Hijau. Anda pasti sudah tahu manfaat dari tanaman ini, teh hijau memberikan kesehatan pada kulit wajah. Dari sekian banyak kegunaan teh hijau, ternyata melawan polusi termasuk di dalamnya.

Teh hijau mampu melindungi kulit dari radikal bebas dan membuat wajah menjadi segar. Apalagi jika Anda memiliki produk perawatan face mist yang mengandung teh hijau, tentunya kulit Anda akan aman dan terlindungi dari paparan polusi.

Nah, itulah beberapa kandungan skincare untuk melindungi kulit dari paparan sinar polusi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Olahraga untuk Mengencangkan Payudara Kendur, Bisa Dilakukan di Rumah!

Payudara mulai kendur? Ini 5 olahraga untuk mengencangkan payudara kendur yang bisa Anda coba di rumah.

Hasil Malaysia Open 2026, 3 Ganda Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (7/1), tiga ganda Indonesia melaju ke ronde 16 besar.

Tayang 5 Februari, Film Check Out Sekarang, Pay Later Rilis Official Poster & Trailer

Scovi Films dan RAPI Films segera merilis film Check Out Sekarang, Pay Later (CAPER) di layar lebar pada 5 Februari 2026.​

Promo Alfamart Body Care Fair 1-15 Januari 2026, Body Lotion-Sampo Diskon hingga 30%

Manfaatkan promo Alfamart Body Care Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja produk perawatan tubuh.

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.