M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Ini Lo Tren Warna Cat Dinding Dapur di Tahun 2023

Ini Lo Tren Warna Cat Dinding Dapur di Tahun 2023
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID -  Perusahaan penyedia kebutuhan dapur di Inggris, Magnet, melakukan survei mengenai tren warna cat dinding dapur di tahun 2023. 

Melansir The Kitchn, survei ini dilakukan dengan menganalisa 250.000 cuitan mengenai desain interior melalui data penjualan internal, sosial media dan pencarian di Google. Kira-kira apa tren warna cat dinding dapur di tahun 2023? 

Baca Juga: Simak 4 Tips Hemat Saat Membeli Produk Skincare yang Harus Anda Tahu

Magnet merilis bahwa permintaan warna hijau untuk cat dinding dapur telah meningkat 50% dengan pencarian hingga 74.000 per bulan di Goodle. Di Pinterest, pencarian warna hijau zaitun dan hijau sage untuk warna cat dinding di dapur juga naik masing-masing 51% dan 48%. 

Perusahaan tersebut juga melaporkan bahwa cat kabinet berwarna hijau adalah produk dengan permintaan paling tinggi dalam 6 bulan terakhir. Terutama untuk produk mereka yang bernama Ludlow Arboretum Green. 

kabinet warna hijau
kabinet warna hijau

Hijau sepertinya menjadi warna interior kesukaan setiap orang, dan warna ini diprediksi akan terus menjadi tren beberapa tahun ke depan. Warna hijau juga mendapatkan sentimen positif mencapai 85% di Twitter karena warnanya yang netral dan meningkatkan suasana hati yang bahagia. 

“Mulai dari warna hijau gelap dan warna hijau zaitun hingga warna yang lebih halus seperti sage, keserbagunaan warna ini membuat hijau menjadi warna cat dapur modern saat ini,” ungkap Senior Lead Magnet, Jen Nash. 

Baca Juga: Selain Memilih Warna Cat Dinding yang Tepat, Ini Cara Membuat Cat Cepat Kering

Mengombinasikan perwakilan warna alam dan membangkitkan keseimbangan pertumbuhan, pembaharuan dan harmoni, hijau adalah warna yang menyegarkan membuat ruangan terasa lebih segar dan tenang. 

Adapun warna cat dinding dapur lain yang juga menjadi tren adalah merah muda, putih dan warna-warna netral lainnya. Warna ini juga menjadi tren karena kemudahannya dipasangkan dengan warna apapun. Adapun tren warna di Inggris yang teratas adalah netral, hijau dan putih. Sedangkan di Amerika Serikat adalah hijau, pink dan putih. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Manchester City vs Bayer Leverkusen (26/11): Prediksi Skor dan Berita Terbaru

Prediksi Manchester City vs Bayer Leverkusen pada Rabu 26 November 2025 pukul 03.00 WIB yang jadi ajang gengsi di Liga Champions.   

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (26/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Rabu 26 November 2025 dan Kamis 27 November 2025 hujan lebat hingga ekstrem di provinsi berikut ini.

4 Manfaat Rosemary Oil untuk Wajah, Jerawat Jadi Cepat Sembuh!

Selain bagus untuk rambut, rosemary oil juga bermanfaat untuk wajah. Berikut 4 manfaat rosemary oil untuk wajah.  

Promo Indomaret Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1, Berlaku sampai 26 November 2025

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 13-26 November 2025 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.  

Buah Mangga Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, buah mangga bagus untuk diet atau tidak, ya? Intip jawabannya di sini, yuk!                

Promo The Body Shop Payday 25-27 November 2025, Eyeliner-Body Mist Diskon 50%

Promo The Body Shop November Payday Diskon s/d 50% Periode 25-27 November 2025, cek di sini sebelum belanja.

12 Warna Lipstik yang Cocok Berdasarkan Zodiak, Lipstik Nude Cocok untuk Siapa?

Warna lipstik bisa mencerminkan zodiak Anda, lo. Berikut 12 warna lipstik yang cocok berdasarkan zodiak.

Apakah Roti Gandum Bagus untuk Diet atau Tidak? Cari Tahu di Sini

Banyak ditanyakan, apakah roti gandum bagus untuk diet atau tidak. Ini dia jawaban yang Anda cari!  

Begini Cara Diet Alami dan Sehat Langsing dalam 15 Hari

Adakah cara diet alami dan sehat langsing dalam 15 hari? Yuk, intip pembahasannya di sini!          

6 Minuman untuk Meningkatkan Kolagen yang Bagus bagi Kesehatan Tubuh

Ada beberapa minuman untuk meningkatkan kolagen yang bagus bagi kesehatan tubuh. Apa sajakah itu?