M O M S M O N E Y I D
Bugar

Ini 8 Cara Mengatasi Asam Lambung Naik ke Dada

Ini 8 Cara Mengatasi Asam Lambung Naik ke Dada
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Bagaimana cara mengatasi asam lambung naik ke dada?  

Jika Anda merasakan sensasi terbakar yang menyakitkan di dada (heartburn), itu adalah gejala khas dari asam lambung yang naik ke dada.

Ketika asam lambung naik, tidak hanya tubuh yang merasakan efeknya, tetapi juga pikiran yang menjadi terganggu oleh ketidaknyamanan yang ditimbulkan.

Namun, Anda tidak perlu khawatir lagi. Sebab, ternyata ada beberapa cara yang dapat Anda terapkan untuk mengatasi asam lambung naik.

Baca Juga: Penyebab Asam Lambung Sering Kambuh Apa Saja? Ini Kemungkinan Penyebabnya

Melansir dari laman Houston Methodist, ini dia beberapa cara mengatasi asam lambung naik ke dada:

1. Buat Jurnal Makanan dan Hindari Makanan Pemicu

Makanan dan minuman tertentu dapat memicu refluks asam dan heartburn. Makanan ini bisa menurunkan tekanan pada sfingter esofagus bawah, sehingga asam lambung lebih mudah naik ke kerongkongan.

Untuk mengetahui makanan yang menyebabkan masalah, buatlah jurnal makanan dan catat gejala yang muncul setelah makan. Setelah mengetahui makanan pemicu, hindarilah jika memungkinkan.

2. Hindari Berbaring Setelah Makan

Berbaring setelah makan dengan perut penuh bisa memicu refluks asam dan memperburuk gejala heartburn. Cobalah untuk tidak makan 2-3 jam sebelum tidur agar perut Anda punya waktu untuk mencerna makanan dengan baik.

3. Hindari Makan Berlebihan atau Terlalu Cepat

Makan berlebihan atau makan dengan cepat, terutama sebelum tidur, dapat memberikan tekanan ekstra pada katup yang mencegah asam lambung naik ke kerongkongan. Ini dapat meningkatkan risiko refluks asam dan heartburn.

Baca Juga: Apakah Jahe Aman untuk Asam Lambung? Inilah Jawabannya

4. Turunkan Berat Badan Jika Berlebih

Kelebihan berat badan memberikan tekanan lebih pada perut, yang bisa memicu refluks asam. Makan makanan sehat dan melakukan aktivitas fisik secara teratur, sekitar 150 menit per minggu, adalah langkah pertama untuk menjaga berat badan yang sehat dan menurunkan berat badan berlebih.

5. Angkat Kepala Tempat Tidur Anda

Mengangkat kepala dan dada lebih tinggi dari kaki saat tidur dapat membantu mencegah dan meredakan refluks asam.

Anda bisa melakukannya dengan menaikkan kepala tempat tidur menggunakan balok di bawah tiang tempat tidur atau menggunakan busa di bawah kasur. Hindari menggunakan bantal bertumpuk karena bisa memperburuk gejala.

6. Sesuaikan Posisi Tidur Anda

Tidur miring ke kiri dapat membantu pencernaan dan mengurangi refluks asam. Namun, ini bisa jadi sulit dilakukan pada beberapa jenis tempat tidur.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Buah yang Cocok untuk Asam Lambung, Ada Pisang!

7. Kenakan Pakaian Longgar

Pakaian ketat, seperti ikat pinggang atau pakaian yang menekan perut, dapat memperburuk gejala refluks asam. Kenakan pakaian longgar untuk menghindari tekanan pada perut.

8. Berhenti Merokok

Merokok dapat meningkatkan frekuensi dan keparahan refluks asam. Dengan berhenti merokok, Anda bisa mengurangi gejala refluks asam dan dalam beberapa kasus bahkan menghilangkannya sama sekali.

Nah, itulah beberapa cara mengatasi asam lambung naik ke dada. Jika gejala asam lambung terus berlanjut meskipun sudah melakukan perubahan gaya hidup, Anda mungkin perlu berkonsultasi dengan dokter.

Dokter dapat meresepkan obat-obatan, seperti antasida, penghambat H2, atau inhibitor pompa proton, yang membantu mengurangi produksi asam lambung.

Penggunaan obat ini harus disesuaikan dengan anjuran dokter untuk menghindari efek samping yang dapat timbul dari penggunaan jangka panjang.

Baca Juga: Manfaat Konsumsi Kunyit untuk Mengobati Asam Lambung

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hemat Maksimal! Subway & Domino's Pizza Tawarkan Paket Makan Rame-Rame Super Murah

Membeli 3 Sandwich Subway 6-inch hari ini lebih hemat. Anda juga bisa menikmati 2 Large Pizza di Domino's dengan ukuran besar & keju melimpah.  

8 Cara yang Paling Sehat untuk Konsumsi Buah Alpukat

Tahukah Anda bahwa ada beberapa cara yang paling sehat untuk konsumsi buah alpukat lo. Apa sajakah itu?

30 Caption Islami Terbaik, Ucapan Isra Miraj 2026 Siap Posting

Membingkai doa dan harapan baik kini lebih mudah. Cek 30 pilihan ucapan Isra Miraj 2026 yang Islami dan penuh makna. Gunakan segera!

Kumpulan Twibbon Isra Miraj 1447 H Terbaru, Pilih Desain Islami Favoritmu

Twibbon Isra Miraj 2026 siap digunakan pada 16 Januari. Lebih dari 20 link gratis dengan desain islami tersedia di sini.

Denda 3% Menanti! Waspada Risiko Fatal Lewat Batas Bayar Tagihan

Apa itu jatuh tempo dan dampaknya bagi keuangan pribadi? Simak penjelasan lengkap, contoh nyata, risiko, dan tips aman mengelolanya.  

Gaji Belum Naik? Ini 5 Strategi Jitu Agar Permintaan Disetujui Atasan

Cek cara cerdas meminta kenaikan gaji dengan strategi profesional agar penghasilan naik tanpa merusak hubungan kerja.  

Kasus Demam Berdarah Dengue di Kalimantan Utara Tinggi, Ini Bentuk Pencegahannya

Demam berdarah dengue masih tinggi, salah satunya di Kalimantan Utara. Pencegahan melalui vaksinasi getol dilakukan  

Warna Rumah Netral Mati Gaya? Ini 5 Palet Berani Pengganti Beige 2026

Cek tren warna rumah terbaru di 2026 yang lebih berani dan personal, ini inspirasi palet terbaru yang bikin hunian Anda terasa hidup.  

5 Manfaat Bawang Putih untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui, Bisa Jadi Obat Jerawat

Tidak boleh dilewatkan, inilah 5 manfaat bawang putih untuk kecantikan yang perlu Anda tahu. Simak, Moms.  

Hasil Undian Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam

Drawing Piala AFF 2026 ini menempatkan Indonesia segrup Vietnam, cek jadwal, tantangan, dan peluang Garuda di era baru bersama John Herdman.