CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Santai

Ini 6 Tips Gampang Agar Baju Tidak Bau Apek Saat Musim Hujan

Ini 6 Tips Gampang Agar Baju Tidak Bau Apek Saat Musim Hujan
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Salah satu masalah utama yang datang saat musim hujan adalah pakaian yang lembap dan berbau apek karena tidak kering secara maksimal saat dijemur.

Saat musim hujan, matahari tidak bersinar terik seperti biasanya. Akibatnya, pakaian yang baru dicuci akan sulit kering sehingga terasa lembap dan berbau apek. Jika dibiarkan, hal ini dapat menimbulkan jamur pada pakaian dan merugikan Anda.

Nah, kira-kira apa saja yang bisa dilakukan untuk menghindari bau apek pada pakaian saat musim hujan? Dilansir dari Informa, AsiaOne, dan Super Savvy Me, berikut tipsnya.

Baca Juga: Cara Menurunkan Kadar Ureum Tinggi dalam Tubuh

Perhatikan kebersihan pakaian dan penggunaan mesin cuci

Pakaian yang kurang bersih dapat menyebabkan bau apek yang tidak sedap. Oleh karena itu, pastikan Anda menggunakan deterjen secukupnya untuk menghindari residu deterjen yang berlebih pada pakaian. Gunakan juga pelembut dan pewangi pakaian untuk mencegah pakaian cepat apek.

Saat mencuci, Anda bisa menggunakan fungsi dryer atau pengering di dalam mesin cuci supaya pakaian cepat kering saat dijemur. Supaya mesin cuci tidak lembap, buka pintu mesin cuci dan lap bagian dalamnya, lalu biarkan mesin cuci terbuka hingga kering setiap kali selesai mencuci.

Segera jemur pakaian setelah selesai dicuci

Pakaian yang baru selesai dicuci umumnya akan terasa lembap, baik menggunakan fungsi pengering atau tidak. Untuk menghindari bau apek, sebaiknya Anda segera menjemur pakaian setelah selesai dicuci dan tidak meninggalkannya berlama-lama di dalam mesin cuci.

Selain itu, pakaian yang ditinggal terlalu lama di mesin cuci juga dapat memicu tumbuhnya jamur atau lumut di dalam mesin cuci, sehingga dapat mengganggu kinerja mesin itu sendiri.

Baca Juga: Hati-Hati! Ini 6 Makanan yang Beracun untuk Hamster

Beri jarak antarpakaian saat dijemur

Sirkulasi udara yang lancar sangat berpengaruh pada saat menjemur pakaian, baik di dalam maupun di luar ruangan. Untuk memaksimalkan sirkulasi udara ini, beri jarak yang renggang di antara pakaian saat menjemurnya.

Jika menjemur pakaian di tempat terbuka, pastikan Anda menjemur di tempat yang berangin supaya pakaian cepat kering dan tidak apek. Jika terpaksa harus menjemur di dalam ruangan, pastikan sirkulasi udara di dalam ruangan tersebut lancar.

Baca Juga: Ini Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Merawat Tabulampot

Manfaatkan kipas angin dan hair dryer

Untuk menghindari bau apek dan mengeringkan pakaian dengan lebih cepat, Anda bisa menggunakan alat seperti kipas angin atau hair dryer.

Gantungkan pakaian seperti biasa, lalu arahkan kipas angin atau hair dryer pada bagian pakaian yang belum kering. Jangan lupa untuk memperhatikan penggunaan listrik supaya tidak terlalu boros.

Setrika pakaian hingga kering

Setelah pakaian selesai dijemur, selanjutnya Anda perlu menyetrika pakaian untuk menghaluskan kerutan dan membuatnya ekstra kering.

Supaya pakaian tetap wangi, gunakan cairan pewangi dan pelicin pakaian kesukaan Anda, lalu setrika pakaian seperti biasa. Pastikan pakaian kering sempurna.

Simpan pakaian di lemari yang kering

Terakhir, simpan pakaian yang sudah kering di dalam lemari yang kering supaya tidak lembap dan apek.

Untuk mengurangi kelembapan dan bau tidak sedap, Anda bisa menggunakan penyerap kelembapan atau kapur barus. Gunakan secukupnya dan pastikan tidak mengenai pakaian.

Nah, itulah cara-cara yang bisa Anda lakukan untuk mencegah pakaian berbau apek saat musim hujan. Bagaimana, mudah kan? Selamat mencoba!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Apakah Ceker Ayam Mengandung Kolesterol atau Tidak? Cari Tahu di Sini

Banyak ditanyakan, apakah ceker ayam mengandung kolesterol atau tidak, ya? Ini dia jawabannya!      

5 Manfaat Minum Jus Apel secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum jus apel secara rutin bagi kesehatan tubuh, ya? Ulasan lengkapnya ada di sini!  

6 Dampak Konsumsi Makanan Ultra Proses Terlalu Sering bagi Tubuh

Penting untuk diketahui! Ini dia beberapa dampak konsumsi makanan ultra proses terlalu sering bagi tubuh.

Mau Liburan ke Luar Negeri? Yuk, ke Klook Travel Fest 2025

Klook Travel Fest 2025 hadir perdana di Indonesia, ajak wisatawan Unlock Your Dream Holiday.         

The Rain Ciptakan Single Baru Cerita yang Tersimpan Jelang Ulang Tahun ke-24

The Rain merilis single baru berjudul Cerita yang Tersimpan. Grup Band ini masih berformasi lengkap sejak awal berdiri

6 Alasan Minum Air Putih Menurunkan Gula Darah Tinggi secara Alami

Ada beberapa alasan minum air putih menurunkan gula darah tinggi secara alami. Yuk, simak pembahasannya di sini.

Begini Tren Penipuan Lowongan Kerja, Catat Kategori Pekerjaan yang Jadi Target Penipu

SEEK merilis temuan terbaru mereka soal tren penipuan lowongan di dunia kerja di seluruh Asia Pasifik.       ​

11 Tren Rumah yang Diprediksi bakal Menghilang di 2026, Ini Dia Cara Menjaganya

Simak tren rumah yang diprediksi akan hilang pada 2026 agar dekorasi tetap relevan dan sesuai kebutuhan hunian masa kini.

Tren Warna Netral Rumah Ini Hadir di 2026, Intip Cara Sesuaikan untuk Hunian Anda

Simak beberapa tren warna netral baru untuk rumah Anda di tahun 2026 yang akan naik daun lagi dan cari tahu cara memadukannya.

Cek Tabel Angsuran KUR 2025 dan Cara Pilih Cicilan yang Tepat untuk UMKM

Berikut ini informasi terbaru soal tabel angsuran KUR 2025 yang lengkap dengan syarat, cara ajukan, dan kisaran cicilan untuk UMKM.