M O M S M O N E Y I D
Santai

Ini 6 Rahasia Seks Tahan Lama, Cocok Buat Pasutri

Ini 6 Rahasia Seks Tahan Lama, Cocok Buat Pasutri
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Khusus pasutri, berikut ada beberapa rahasia agar seks bersama pasangan tahan lama.

Melakukan hubungan seksual dengan pasangan akan terasa lebih nikmat jika dilakukan dalam durasi yang relatif lama.

Agar hubungan seks dengan pasangan tahan lama, ada beberapa tips rahasia berikut ini yang bisa dicoba.

Baca Juga: Sudah Tahu Belum? Ini lo 4 Penyebab Kenapa Kondom Bisa Rusak

Gunakan kondom

Siapa sangka penggunaan kondom ternyata bisa membantu seks jadi tahan lama. Ejakulasi dini yang rentan dialami pria terjadi sebagai hasil hypersensitivity atau sensitivitas berlebihan.

Menggunakan kondom, menurut laman Health Line, bisa memberi batasan rangsangan di area kelamin pria yang akhirnya bisa membuat ejakulasi lebih lama.

Perhatikan posisi

Rahasia selanjutnya adalah dengan memperhatikan posisi. Coba beberapa variasi posisi yang lebih menstimulasi perempuan untuk mendapatkan penetrasi.

Sebaliknya, kurangi intensitas beberapa posisi yang bisa memberi rangsangan pada pria. Dengan begitu, seks dengan pasangan bisa bertahan lebih lama.

Baca Juga: 5 Manfaat Rutin Lakukan Kardio, Tak Hanya Bantu Turunkan Berat Badan Saja

Olahraga

Cara lain yang bisa membantu performa seksual jadi tahan lama adalah dengan melakukan olahraga. Beragam jenis olahraga bisa dilakukan untuk meningkatkan stamina tubuh seperti kardio atau yoga. Jangan lupa juga melakukan olahraga yang melatih otot pelvis.

Laman Insider menjelaskan, jenis olahraga ini bisa membantu menguatkan otot daerah pinggul dan area genital. Jika otot ini lemah, banyak ahli menyatakan bahwa risiko ejakulasi dini pun bisa lebih rentan terjadi.

Gunakan teknik pause-squeeze

Teknik pause-squeeze dikenal juga dengan teknik stop-start. Secara teori, teknik ini dilakukan dengan cara stop dan start. Lakukan hubungan seksual dengan pasangan hingga terasa hampir mencapai titik orgasme.

Jika sudah berada di posisi tersebut, hentikan dulu atau pause aktivitas seks selama beberapa detik sebelum memulainya kembali. Teknik tersebut bisa membantu alat kelamin pria untuk beristirahat dan kembali bekerja dengan kontrol.

Lakukan pengulangan selama beberapa kali agar hubungan seks dengan pasangan jadi tahan lama.

Baca Juga: Tak Selalu Buruk, Ini 5 Manfaat Mainan Seks atau Sex Toys Secara Psikologis

Gunakan sex toys

Tak selalu buruk, sex toys atau mainan seks juga jadi rahasia seks tahan lama. Dengan menggunakan sex toys, seseorang bisa berlatih untuk memberikan kontrol kapan untuk berhenti dan merasakan orgasme.

Coba gunakan mainan seks saat masturbasi sendiri atau bersama pasangan dan latih teknik pause-squeeze sebagai salah satu cara untuk membuat seks jadi tahan lama.

Perhatikan makanan

Ada beberapa jenis makanan yang sebaiknya diperhatikan jika ingin meningkatkan performa seks di ranjang. Beberapa jenis makanan bisa membantu meningkatkan testosteron dalam tubuh yang penting sebagai fungsi ereksi.

Seperti salah satunya adalah fenugreek, bahan makanan herbal yang tinggi kandungan testofen. Makanan sehat seperti sayur, ikan-ikanan, jahe, dan makanan yang mengandung mineral tinggi juga bisa digunakan untuk meningkatkan testosteron.

Itulah tadi beberapa rahasia agar seks dengan pasangan bisa bertahan lebih lama. Tertarik coba?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Awas Hujan Ekstrem di Jabodetabek, Cek Peringatan Dini Cuaca Terbaru (22/1) dari BMKG

Peringatan dini BMKG terbaru cuaca hari ini Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem.

Promo Subway Chicken Slice Tebus Murah Rp 20 Ribu, Nikmati Hematnya Hari Ini Saja

Promo Subway Double Date Deals hadir hari ini saja, 22 Januari 2026. Tebus murah Chicken Slice 6-inch cuma Rp 20 ribu. Cek syaratnya sekarang!

40 Tahun ParagonCorp, Intip Keseruan Beauty Science Tech 2026

​Memasuki usia 40 tahun, ParagonCorp mengajak publik melihat lebih dekat transformasi industri kecantikan lewat ajang Beauty Science Tech 2026.

Hasil Indonesia Masters 2026 Sementara: 6 Ganda Indonesia Tembus Babak Perempat Final

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (22/1), enam ganda Indonesia menembus babak perempat final.

Properti Premium Masih Dilirik, Ini Catatan Penting bagi Investor

​Minimnya pengembangan hunian baru di kawasan Dharmawangsa menempatkan proyek seperti Savyavasa dalam perhatian pembeli jangka panjang.

Kesempatan Terakhir Promo Chatime Serba Rp 26 Ribu & Snowy Cheese Cupbop Favorit

Promo Gebyar Chatime Rp 26 ribu untuk minuman favorit berakhir hari ini. Segera kunjungi outlet terdekat dan manfaatkan kesempatan terakhirnya!

Begini Cara Buka Konten Sensitif yang Tersembunyi di X

Ingin tahu cara melihat konten sensitif di X? Pengaturan privasi X memungkinkan untuk mengaksesnya. Ikuti panduan lengkapnya!

Drakor Medis Ini Bikin Anda Ikut Merasakan Tekanan Ruang Operasi

Pilihan drakor ini menyingkap sisi gelap rumah sakit dan tantangan para medis. Temukan kisah tentang kedokteran yang menguras emosi di sini.

Jangan Lewatkan Promo Spesial J.CO Grand Indonesia Gratis 1/2 Lusin Donut

J.CO Grand Indonesia hadirkan bonus 1/2 lusin Black Jack Donut. Promo ini terbatas, segera kunjungi gerai untuk klaim penawaran spesial.