CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Ini 5 Sayuran yang Aman Diberikan untuk Burung Peliharaan

Ini 5 Sayuran yang Aman Diberikan untuk Burung Peliharaan
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Burung peliharaan perlu mendapat pilihan makanan yang tepat untuk menjaga kesehatan kesehatannya, seperti bulu dan kulit.

Pemilik, utamanya harus memberikan makanan dasar yang tersedia secara komersial, yakni palet bernutrisi lengkap yang telah diformulasikan untuk burung.

Namun, burung juga harus mendapatkan makanan tambahan lain dari berbagai makanan segar, seperti buah dan sayuran.

Buah dan sayuran adalah sumber karbohidrat, vitamin, dan mineral yang baik. Namun, dilansir dari Petmd, produk segar ini tidak boleh diberikan lebih dari 15-30% makanan utamanya.

Makanan segar harus sudah dicuci dengan baik dulu dan dipotong-potong sesuai ukuran burung agar mudah dikonsumsinya. Dilansir dari The Spruce Pets, berikut 5 sayuran yang aman dimakan burung.

Baca Juga: Tanda-Tanda Kucing Peliharaan Sedang Stres

Brokoli

Brokoli lebih dari sekadar lezat untuk burung peliharaan Anda. Brokoli dapat memberi mereka beberapa jenis nutrisi yang mungkin mereka lewatkan selama berada di penangkaran, terutama vitamin D.

Burung peliharaan seringkali kekurangan nutrisi penting ini kecuali jika dilengkapi. Memberinya brokoli akan menjadi cara yang baik untuk mendapatkan jumlah vitamin D yang cukup dalam makanannya.

Wortel

Wortel adalah makanan favorit banyak burung peliharaan. Wortel mengandung betakaroten tingkat tinggi yang merupakan bentuk awal dari vitamin A dan dapat membantu mendukung kesehatan mata yang optimal. Pastikan untuk memberikan wortel yang sudah dicuci, dipotong, dan dalam kondisi mentah ya, Moms.

Baca Juga: Jangan Sembarang Memberi Makanan untuk Kelinci, Ini Aturannya

Bayam

Jenis sayuran berdaun hijau seperti bayam dan kangkung juga merupakan tambahan yang bagus untuk diet sehat burung.

Sayuran ini penuh nutrisi dan antioksidan yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh burung. Ini juga pilihan menu yang tepat untuk mengatasi obesitas pada burung, seperti yang terjadi pada spesies kakaktua dan burung beo amazon.

Kacang Polong

Kacang polong adalah pilihan selanjutnya. Ini tak hanya bernutrisi bagi mereka, tetapi memakannya adalah hal yang menarik karena burung perlu mengupas ke dalam bijinya. Jadi, jangan menghalangi burung untuk menikmati permainan dengan makanannya.

Paprika

Tak perlu khawatir karena paprika aman untuk dikonsumsi burung. Burung tidak memiliki sensor rasa pedas seperti yang dimiliki manusia dan mereka kebal terhadap capsaicin, sehingga tidak bisa membedakan rasa pedas.

Bijinya juga aman dimakan. Mereka juga tidak masalah untuk memakan cabai sesekali. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

7 Langkah Praktis Mengatur Uang Pasca Menikah agar Cepat Punya Rumah Baru

Yuk simak cara atur keuangan setelah menikah agar cepat punya rumah yang cocok untuk kebutuhan finansial pasangan masa kini.  

Prediksi Pertandingan Spanyol vs Turki (19/11): Laga Penentu Lolos Piala Dunia 2026

Berikut ini jadwal pertandingan Spanyol vs Turki di Estadio La Cartuja, Sevilla, pada Rabu 19/11/2025 pukul 02.45 WIB dalam laga terakhir Grup E.  

Begini Manfaat Ganda Vaksinasi RSV Saat Kehamilan

Bayi merupakan populasi yang rentan terinfeksi RSV lantaran kekebalannya belum berkembang.           

Ramalan Karier Zodiak Tahun 2026, Sagitarius dan Capricorn Harus Tetap Fokus!

Bagaimana karier Anda di tahun 2026 berdasarkan zodiak? Berikut MomsMoney bagikan ramalan karier zodiak tahun 2026.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 19 November 2025 dan Kamis 20 November 2025 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Ramalan Karier Shio Tahun 2026, Promosi dan Kenaikan Gaji Menanti Shio Ini!

Setelah ramalan cinta dan keuangan, kali ini MomsMoney akan membagikan ramalan karier shio tahun 2026.  

Ini Cara Bank Sampah dan Wings Dorong Pilah Sampah di Masyarakat

Yayasan Wings Peduli dan bank sampah dari berbagai daerah mendorong minat pilah sampah di masyarakat.

Transaksi di LazMall Melonjak Saat Lazada 11.11, Ini Kategori dengan Performa Kuat

Lazada Indonesia mencatat ada lonjakan sebesar 23 kali lipat saat Lazada 11.11 dibandingkan dengan hari biasa.​

Pengiriman Cepat dan Transparan Jadi Tuntutan 2026, UMKM Wajib Tahu

​Survei Lalamove menunjukkan, konsumen Indonesia semakin menuntut pengiriman cepat dan transparan.  

Hasil Australian Open 2025, 4 Ganda Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Hasil Australian Open 2025 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (18/11), empat ganda Indonesia lolos ke babak selanjutnya.