Santai

Ingin Sembunyikan Chat Telegram Seperti di WhatsApp? Begini Cara Melakukannya

Ingin Sembunyikan Chat Telegram Seperti di WhatsApp? Begini Cara Melakukannya

MOMSMONEY.ID - Telegram memiliki cara kerja yang sama seperti WhatsApp. Tak heran, fitur yang ada di Telegram hampir sama seperti di WhatsApp. Salah satunya adalah sembunyikan chat Telegram. 

Ada cara sembunyikan chat Telegram yang hampir sama seperti di WhatsApp. 

Meski demikian, keduanya memiliki fitur yang berbeda. Cara sembunyikan chat Telegram seperti di WhatsApp cukuplah mudah. 

Anda bisa sembunyikan chat Telegram melalui ponsel maupun komputer. 

Baca Juga: Cara Unduh Video Instagram Reels Jadi MP4, Tanpa Instal Aplikasi Tambahan

Cara sembunyikan chat Telegram 

1. Di iPhone

- Buka Telegram di perangkat seluler Anda.

- Arahkan ke percakapan yang ingin Anda sembunyikan.

- Tekan dan tahan percakapan, atau gesek ke kiri di iOS.

- Ketuk tiga titik pada menu yang muncul. Lewati langkah ini untuk iOS.

- Pilih "Arsipkan. 

Obrolan akan secara otomatis menghilang dari layar utama ke bagian percakapan yang diarsipkan.

telegram

2. Di Android 

- Buka Telegram. 

- Arahkan ke percakapan yang ingin Anda sembunyikan. 

- Gesek ke kiri pada obrolan. 

3. Di komputer/laptop

- Luncurkan Telegram di PC Anda.

- Klik kanan pada obrolan yang ingin Anda sembunyikan.

- Pilih "Arsipkan". 

Baca Juga: Cara Mengetahui Seseorang Hapus Akun WhatsApp Anda, Ketahui Ciri dan Tandanya

Cara memunculkan chat Telegram 

1. Di perangkat seluler 

- Buka Telegram di perangkat seluler Anda.

- Ketuk "Obrolan yang Diarsipkan" di bagian atas.

- Tekan dan tahan percakapan yang ingin Anda sembunyikan atau geser ke kiri di perangkat iOS.

- Ketuk tiga titik pada menu yang muncul. Lewati langkah ini untuk iOS.

- Pilih "Batalkan pengarsipan". 

2. Di komputer

- Luncurkan Telegram di PC Anda.

- Klik "Arsipkan Obrolan" di bagian atas.

- Klik kanan pada obrolan yang ingin Anda sembunyikan.

- Pilih "Batalkan pengarsipan".

Begitulah cara sembunyikan chat Telegram. Saat ini, Telegram hanya ada fitur secret chat dan arsip chat yang dapat digunakan untuk menyembunyikan pesan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News