MOMSMONEY.ID - Menjadi pintar tentunya diperolah melalui keturunan dari orang tua. Namun ada juga yang bisa memperoleh kepintaran dari kebiasaan sehari-hari.
Ada beberapa kebiasaan kecil yang jika dilakukan terus menerus bisa membantu untuk mengasah kepintaran seseorang.
Berikut ini adalah beberapa kebiasaan kecil yang bisa membuat seseorang semakin pintar.
Baca Juga: Terungkap! Ini Sederet Alasan Mengapa Banyak Pasangan Memilih Child Free!
Membaca
Tak perlu diragukan lagi, membaca adalah salah satu kebiasaan yang menambah pintar seseorang. Membaca bisa membantu seseorang untuk menambah wawasan dan membantu pemikiran untuk selalu terbuka terhadap beberapa hal baru yang ada di dunia.
Berbagi ilmu
Setelah mendapatkan ilmu baru dari membaca, ada baiknya untuk membagikan ilmu tersebut kepada orang lain. Laman Life Hack menjelaskan bahwa dengan berbagi koneksi dan pertukaran ilmu mungkin saja bisa didapatkan dari orang lain. Sehingga ilmu tak hanya diam dan mengendap untuk diri sendiri.
Bertanya
Rasa penasaran dan ingin tahu adalah salah satu pemicu bertambahnya informasi pada seseorang. Sehingga dengan banyak bertanya dapat membantu seseorang untuk menambah informasi dan wawasannya. Namun jangan lupa untuk selalu menggali lebih dalam segala informasi atau jawaban dari rasa ingin tahu tadi. Pastikan jawaban tersebut memang sudah terbukti kebenarannya sebelum dibagikan menjadiinformasi untuk orang lain.
Baca Juga: Susah Mengontrol Keinginan Belanja? Bisa Jadi Oniomania Disorder, Loh!
Beristirahat singkat
Otak yang dipaksa untuk terus bekerja tentunya akan mudah lelah dan mengalami penurunan. Sehingga ada baiknya untuk mengistirahatkan otak ketika memang sedang dibutuhkan. Menurut laman Best Life, ambilah waktu sebentar untuk melakukan power nap sehingga bisa membantu meningkatkan fungsi memori dan ketajaman otak.
Bermain puzzle
Bermain puzzle atau teka-teki silang dapat membantu untuk menjaga ketajaman memori otak. Sehingga kerap kali mainan teka-teki silang dan puzzle diberikan untuk menjaga keaktifan otak dalam bekerja menyelesaikan suatu permasalahan, yang tentunya bisa juga digunakan untuk menambah wawasan seseorang.
Menulis
Menulis juga merupakan salah satu aktivitas yang bisa menambah kepintaran seseorang. Dengan menulis, seseorang bisa menuangkan ide-ide kreatifnya dan juga membuat otak aktif berimajinasi baik dengan tulisan atau skenario yang dibayangkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News