InvesYuk

IHSG Mengakhiri Perdagangan 21 Maret 2024 di Zona Hijau

IHSG Mengakhiri Perdagangan 21 Maret 2024 di Zona Hijau

MOMSMONEY.ID - Indeks harga saham gabungan atau IHSG berhasil berbalik arah pada penutupan perdagangan Kamis (21/3). 

IHSG tercatat menguat 7 poin dan bertengger di level 7.338 pada sesi akhir perdagangan. 

Penguatan ini sudah terjadi sejak sesi satu. Yang mana hal ini sejalan dengan penutupan bursa US semalam yang ditutup menguat. 

Baca Juga: IHSG Dibuka di Zona Hijau, Begini Prediksi Analis Mandiri Sekuritas

Dilansir dari riset Panin Sekuritas, penguatan bursa US ini seiring respon positif investor terhadap arah kebijakan moneter global yang diekspektasi semakin longgar di tahun ini. 

The Fed menyatakan potensi pemangkasan suku bunga sebanyak tiga kali di 2024 dan berdasarkan “dot plot” suku bunga diperkirakan juga akan dipangkas

sebanyak tiga kali di 2025. 

Penguatan IHSG hari ini juga ditopang oleh sentimen domestik, di mana berdasarkan Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) kemarin (20/3), BI kembali menahan suku bunga acuan di 6%. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News