M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

IHSG Masih Rawan Terkoreksi, Cek Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Senin (29/12)

IHSG Masih Rawan Terkoreksi, Cek Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Senin (29/12)
Reporter: Shintia Rahma Islamiati  |  Editor: shintia rahma


MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan koreksi pada perdagangan Senin (29/12/2025). Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas hari ini.

Pada perdagangan sebelumnya, Rabu (24/12/2025), IHSG ditutup melemah 0,55% ke level 8.537, dengan didominasi tekanan jual.

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana mengatakan, pergerakan IHSG saat ini berada pada bagian dari wave [iv] dari wave 5 pada label hitam. 

Dengan kondisi tersebut, IHSG dinilai masih rawan terkoreksi untuk menguji area 8.464–8.493 sekaligus menutup gap tipis yang masih terbuka.

Namun, pada skenario terburuk (merah), IHSG diperkirakan telah menyelesaikan wave (1) dan berpotensi terkoreksi lebih dalam hingga ke area 8.000-an.

Untuk perdagangan hari ini, MNC Sekuritas memproyeksikan level support IHSG di 8.493 dan 8.414, sementara resistance berada di kisaran 8.656 dan 8.714.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Film Keluarga Tentang Kisah Persaudaraan Kakak Beradik

Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas untuk perdagangan Senin (29/12/2025):

1. ASII – Buy on Weakness

ASII menguat 1,92% ke 6.625 dan didominasi volume pembelian. Penguatan juga bertahan di atas MA20. Saat ini posisi ASII diperkirakan berada pada bagian dari wave [iii] dari wave 5.

  • Buy on Weakness: 6.525–6.625
  • Target price: 6.900, 7.025
  • Stoploss: di bawah 6.450

2. AUTO – Buy on Weakness

AUTO naik 2,69% ke 2.670 dan masih didominasi volume pembelian, serta bergerak di atas MA20. Posisi AUTO diperkirakan berada pada awal wave [c] dari wave B.

  • Buy on Weakness: 2.620–2.650
  • Target price: 2.720, 2.800
  • Stoploss: di bawah 2.590

Baca Juga: Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Senin (29/12) Sama-Sama Bergeming

3. INCO – Buy on Weakness

INCO menguat 1,2% ke 5.050, tetapi masih disertai tekanan jual. Saat ini INCO diperkirakan berada pada bagian dari wave 3 dari wave (C).

  • Buy on Weakness: 4.700–5.025
  • Target price: 5.300, 5.475
  • Stoploss: di bawah 4.400

4. RAJA – Spec Buy

RAJA terkoreksi 0,43% ke 5.825 dan masih didominasi tekanan jual. Selama bertahan di atas 5.550 sebagai batas stoploss, RAJA diperkirakan berada pada awal wave [v] dari wave 5.

  • Spec Buy: 5.625–5.750
  • Target price: 6.400, 7.325
  • Stoploss: di bawah 5.550

Keputusan investasi sepenuhnya berada di tangan masing-masing investor. Pastikan menyesuaikan dengan profil risiko serta melakukan analisis mandiri sebelum bertransaksi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Prakiraan BMKG Cuaca Besok (20/1) di Jakarta Hujan Petir di Daerah Ini

Simak prakiraan BMKG cuaca besok Selasa (20/1) di Jakarta berawan tebal hingga hujan petir.                  

Awas Hujan Ekstrem di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (20/1) dari BMKG

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Selasa 20 Januari 2026 dan Rabu 21 Januari 2026 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi berikut ini.

5 Ciri-Ciri Tas Charles & Keith Palsu, Jangan Tergiur Harga Murah!

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 5 ciri-ciri tas Charles & Keith palsu. Simak sampai akhir.  

Paylater Vs Kartu Kredit: Bunganya Jauh Beda, Kok Banyak yang Salah Pilih?

Moms pilih paylater atau kartu kredit? ini panduan santai memahami perbedaan, risiko, dan cara memilihnya agar keuangan tetap aman.  

6 Trik Cerdas Ini Bisa Maksimalkan Ruang, Rumah Moms Auto Rapi dan Nyaman

Yuk, cek trik santai menambah ruang penyimpanan rumah agar lebih rapi dan lega tanpa renovasi mahal, cocok untuk hunian modern.  

Aksesori Ruang Tamu Ini Jangan Dibeli Baru, Simak Kata Desainer Interior!

Cek yuk, alasan desainer interior menyarankan beberapa aksesori ruang tamu tidak dibeli baru agar rumah terasa lebih hidup.  

Terapkan Pola 50/30/20: Cara Simpel Buat Keuangan Moms Rapi dan Anti-Boros

Yuk simak, cara menabung yang simpel dan realistis agar keuangan lebih rapi, tidak boros, dan cocok dengan gaya hidup Moms sekarang.  

Moms Sudah Kerja Keras Tapi Uang Cepat Habis? Ini Cara Menghentikannya

Yuk simak, cara reset keuangan 2026 agar pengeluaran Moms lebih rapi, utang terkendali, dan tabungan makin aman untuk masa depan nyaman.  

Jonatan Christie Mundur dari Indonesia Masters 2026, Ginting Masuk dari Kualifikasi

Mundurnya Jonatan Christie memberi ruang untuk tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting untuk masuk di ajang Daihatsu Indonesia Masters 2026.

5 Fungsi Color Corrector untuk Wajah, Mulai dari Warna Hijau hingga Ungu

Sering terlupakan, banyak yang belum tahu color corrector sepenting itu. Cari tahu 5 fungsi color corrector di sini.