M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Hindari yang Busuk, Begini Cara Mudah Pilih Pepaya Matang di Pasar

Hindari yang Busuk, Begini Cara Mudah Pilih Pepaya Matang di Pasar
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID -  Hindari beli yang busuk, beginilah cara pilih papaya matang hingga cara menyimpannya agar papaya dapat awet bertahan lama.

Buah pepaya adalah salah satu buah yang punya banyak fungsi kesehatan, terutama untuk mengatasi masalah pencernaan. Buah pepaya mengandung antioksidan dalam jumlah tinggi, vitamin A, C, dan E.

Langsung saja simak sederet cara perpanjang masa simpan buah pepaya, berikut ini.

Baca Juga: Bagaimana Cara Menyimpan Telur yang Baik? Moms Wajib Ikuti 5 Tips Ini

Cara pilih pepaya yang matang

  1. Warna kulit:

Melansir dari Lacademie, ciri buah pepaya yang matang terlihat dari warna kulitnya yang cerah, idealnya berwarna kuning merata ataupun hijau merata. Buah pepaya dengan warna kulit tak merata, misalnya kuning kehijauan, menandakan buah pepaya belum matang merata.

  1. Tekstur buah:

Selain itu, Anda juga bisa menekan permukaan buah pepaya. Buah pepaya yang matang harus lembut, namun tetap kokoh ketika ditekan oleh jari.

  1. Aroma harum:

Buah pepaya yang matang mengeluarkan aroma manis yang khas buah pepaya.

Baca Juga: Berapa Lama Masa Simpan Salmon? Ketahui 6 Ciri Ikan Salmon yang Mulai Membusuk

Ciri buah pepaya yang mulai membusuk

  1. Memiliki bintik:

Jika buah pepaya mulai tumbuh bintik kehitaman di sekitar kulitnya, maka segeralah periksa keseluruhan buah tersebut.

Apabila bintiknya tergolong masih sedikit, maka buah pepaya masih aman dimakan. Sementara jika bintik kehitaman sudah mulai menutupi seluruh kulit pepaya, maka hindari memakannya.

Sementara jika yang muncul adalah bintik putih, berhati-hatilah karena bisa jadi itu adalah jamur. Sekalah bintik putih tersebut menggunakan tisu atau kain basah. Apabila bintik putih menghilang, maka bintik tersebut bukan jamur.

Baca Juga: Tanpa Minyak Berlebih, Ikuti 4 Cara Masak Ikan Goreng Anti Meletup

Biji pepaya
Biji pepaya
  1. Tekstur:

Buah pepaya yang mulai membusuk karena sudah melewati tahap puncak kematangan akan berubah menjadi sangat lembek.

  1. Bau tak sedap:

Buah pepaya yang mulai membusuk akan menghasilkan aroma khas pepaya yang jauh lebih menyengat & memuakkan.

Waktu ideal menyimpan buah pepaya

Pepaya utuh: 2-3 hari di suhu ruang, 5-7 hari di dalam kulkas, dan 10-12 bulan di dalam freezer.

Pepaya yang sudah dipotong-potong: 1-2 jam di suhu ruang, 2-3 hari di dalam kulkas, dan 10-12 bulan di dalam freezer

Baca Juga: Tips Menyimpan Aneka Buah dan Sayuran Agar Awet, Ada yang Tak Bisa Digabung!

Cara perpanjang masa simpan pepaya

  1. Dimasukkan ke dalam kulkas

Melansir dari Lacademie, cara perpanjang masa simpan buah pepaya adalah dengan mendinginkannya di dalam kulkas. Cara ini berlaku untuk buah pepaya yang masih utuh (belum dipotong), maupun yang sudah dipotong-potong.

Jangan lupa bungkus pepaya dengan foil atau plastic wrap untuk menjaga buah pepaya dari kontaminasi bakteri.

Namun catatan untuk pepaya yang sudah dipotong, jangan lupa dibuang bijinya terlebih dahulu sebelum dibungkus.

  1. Membekukan pepaya dalam freezer

Cara perpanjang masa simpan buah pepaya bisa juga dilakukan dengan membekukannya dalam freezer.

Jika disimpan dalam freezer, maka saran terbaik adalah dengan memotong seluruh daging buah pepaya yang sudah matang. Masukkan ke dalam freezer bag atau wadah kedap udara, lalu masukkan dalam freezer.

Itu dia berbagai cara pilih papaya yang matang di pasar hingga cara perpanjang masa simpan papaya yang bisa dengan mudah dilakukan. Semoga bermanfaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Prediksi Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Puncak Grup?

Laga Polandia vs Belanda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 digelar di Stadion Narodowy Warsawa, kick-off 15 November 2025 pukul 02.45 WIB.

Macam Kebutuhan Mendesak yang Sering Muncul dan Cara Menyikapinya Secara Cerdas

Berikut berbagai jenis kebutuhan mendadak yang sering muncul dan bagaimana cara mengatasinya tanpa membuat keuangan berantakan.​

Cara Simpel Isi Saldo, Transfer, dan Tarik Tunai LinkAja Tanpa Kartu di BRI

Begini kemudahan isi saldo, transfer, dan tarik tunai LinkAja lewat BRI tanpa kartu biar transaksi harian Anda makin lancar. Berikut ulasannya.

Mau Tidur Lebih Nyenyak? Kata Desainer, Ganti Warna Cat Kamar Ini Sekarang

Sering merasa gelisah atau susah rileks saat mau tidur? Jangan-jangan, biang keladinya adalah warna cat dindingnya. Yuk, cek warna kamar tidurmu.

Lactacyd Hadirkan Pameran “Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2

​Lactacyd hadirkan pameran perawatan kulit "Museum of Speaking Skin” di Bintaro Jaya Xchange Mall 2 yang digelar mulai tanggal 14-16 November 2025

Investasi Cerdas 2026: Ini 6 Fitur Rumah Paling Dicari Pembeli Saat Ini, Kata Zillow

Cek tren perumahan masa depan, jika Anda berencana menjual atau merenovasi rumah, fitur-fitur ini wajib Anda tahu. Simak ulasannya di sini.

Waspada Penipuan ATM Kripto dan Begini Cara Aman Melindungi Transaksi Anda

Cek cara mudah menghindari penipuan ATM kripto yang makin marak saat ini agar transaksi Anda tetap aman terkendali. Simak ulasannya di sini.

Strategi Menabung Cerdas agar Bisa Beli Motor Pertama Kamu, Sudah Siap?

Simak cara menabung cepat yang lebih terarah agar motor impian bisa kamu raih tanpa harus menunggu bertahun-tahun. Sudahkah Anda melakukannya?​

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 15 November 2025: Waktunya Adaptasi

Berikut ramalan zodiak besok Sabtu 15 November 2025 membawa energi profesional yang menarik dalam urusan keuangan dan karier.   

Inilah Teknologi yang Dibutuhkan Perusahaan Besar

Lintasarta dukung kebutuhan teknologi untuk keperluan perusahaan besar. Apa itu? berikut detilnya