M O M S M O N E Y I D
Santai

Heart of Stone Tayang, Berikut Daftar Film Terbaru Netflix Hari Ini (11/8)

Heart of Stone Tayang, Berikut Daftar Film Terbaru Netflix Hari Ini (11/8)
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Jangan lupa tonton, ini dia sederet judul film terbaru yang bakal tayang di Netflix mulai hari ini (11/8).

Sebagai salah satu layanan streaming film populer, Netflix terus menjadwalkan serangkaian judul film terbaru bagi pengguna aplikasinya.

Hari ini, Netflix menjadwalkan beberapa judul film yang bisa ditonton para pengguna aplikasinya. Berikut adalah daftarnya:

Baca Juga: Sinopsis Heart of Stone, Gal Gadot Jadi Mata-Mata Agen Rahasia

Heart of Stone

Dibintangi oleh Gal Gadot, Jamie Dornan, dan Alia Bhatt, film terbaru Tom Harper ini dijadwalkan tayang di Netflix pada hari ini, 11 Agustus 2023.

Dengan genre action dan petualangan, film ini berfokus pada seorang agen intelijen badan penjaga perdamaian dunia. Punya kepribadian yang misterius, ia berusaha untuk mencegah seorang peretas yang mencoba mencuri senjata mereka yang paling berharga dan berbahaya.

You & Me & Me

Merupakan film Thailand baru, You & Me & Me memiliki latar di tahun 1999. Kisahnya tentang dua saudara kembar identik yang jatuh cinta dan menyukai satu pria yang sama. Mereka harus menemukan jalan tengah dalam masalah tersebut.

Baca Juga: Baru dan Populer, 5 Film Horor Indonesia Ini Bisa Ditonton di Netflix

Sebab, keduanya percaya bahwa urusan cinta terutama cinta pertama bukanlah hal yang bisa dibagi seperti hal-hal lainnya. Film romantis ini akan mulai tayang di Netflix pada hari ini tanggal 11 Agustus 2023 juga.

A Quiet Place Part II

Sama dengan cerita sebelumnya, A Quiet Place, sebuah keluarga harus tetap bertahan hidup dan hidup bersama dengan monster menyeramkan yang mengancam nyawa. Tanpa suaminya, Evelyn harus berusaha menjaga dan melindungi anak-anaknya.

Terutama bayi yang baru saja ia lahirkan. Tentunya tanpa suara yang dapat mengundang kehadiran alien tersebut. Film thriller horor populer ini bisa ditonton di Netflix mulai hari ini, 11 Agustus 2023.

Jangan lupa ditonton, itulah sederet film terbaru yang akan tayang hari ini di Netflix.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.