M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Harga Emas Spot Melandai, Pasar Antisipasi Sikap Hawkish The Fed

Harga Emas Spot Melandai, Pasar Antisipasi Sikap Hawkish The Fed
Reporter: Dupla Kartini  |  Editor: Dupla Kartini


MOMSMONEY.ID - Harga emas hari ini lanjut turun, karena pasar bersiap untuk nada hawkish dari bank sentral AS atau Federal Reserves. Data ekonomi di negeri Uncle Sam yang panas, semakin melemahkan harapan The Fed akan segera beralih ke pelonggaran moneter.

Mengutip Bloomberg, Rabu (1/5) pukul 12.00 WIB, harga emas spot diperdagangkan di level US$ 2.284,61 per troi ons, turun tipis dari penutupan kemarin US$ 2.286,25 per troi ons.

Hari ini, emas diperdagangkan di bawah US$ 2.300 pada sesi Asia, setelah kemarin ditutup turun tajam 2,1%. Investor fokus pada data yang menunjukkan percepatan dalam biaya tenaga kerja AS pada kuartal pertama. Laporan itu memperkuat pesismisme bahwa Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) akan memberikan nada yang lebih hawkish dalam pengumuman keputusan suku bunganya pada Rabu.

Pasar swap memperkirakan bahwa hanya satu kali penurunan suku bunga pada tahun ini, turun dari tiga kali yang ditargetkan oleh The Fed pada Deember lalu. Suku bunga yang lebih tinggi biasanya berdampak negatif bagi emas yang tidak memberikan imbal hasil.

Di sisi lain, indeks dollar AS melonjak tertinggi dalam lebih dari dua minggu. Greenback yang lebih kuat menyebabkan emas lebih mahal bagi sebagian besar pembeli non-dollar.

Baca Juga: Produsen Perhiasan Emas Hartadinata (HRTA) Tebar Dividen, Pantau Jadwalnya!

Meski melandai, namun tahun ini sejatinya harga emas masih naik lebih dari 10% di tengah kuatnya permintaan dari pasar Asia, terutama China, serta konflik di Timur Tengah dan Ukraina. Permintaan dari bank sentral juga mencatat rekor awal tahun yang terkuat sepanjang kuartal pertama, menurut World Gold Council.

Di domestik, harga emas fisik besutan PT Antam Tbk juga melandai. Mengutip logammmulia.com, hari ini, harga emas Antam pecahan 1 gram turun Rp 15.000 menjadi Rp 1,310 juta.

Dari puncak tertingginya Rp 1,347 juta yang dicetak 21 April lalu, harga emas Antam sudah melorot sebesar Rp 37.000.

Adapun harga beli kembali alias buyback emas Antam dipatok Rp 1,204 juta, turun Rp 17.000 dibandingkan harga kemarin. Ini adalah acuan harga apabila Anda menjual emas Antam pada hari ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

25 Ucapan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2025 Kreatif dan Inspiratif

Kumpulan ide ucapan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2025 kreatif dan inspiratif untuk caption.  

Inspirasi Ruang Gaya Mode: Cara Kim Lewis Menyatukan Warna, Pola, dan Kenyamanan

Yuk, simak cara desainer Kim Lewis memadukan warna dan pola ala runway ke dalam ruang tamu dan ruang makan rumah modern!  

Tren Belanja Akhir Tahun Buka Peluang Cuan untuk Saham ERAA dan ERAL

​Analis memproyeksikan bahwa momentum akhir tahun bisa jadi katalis positif bagi saham ERAA dan ERAL.  

Prediksi PSG vs Bayern Munich (5/11), Duel Sengit Raksasa Eropa di Parc des Princes

Simak pertandingan seru PSG vs Bayern Munich di Liga Champions, Rabu 5 November 2025, jam 03.00 WIB. Yuk, cek ulasan lengkapnya di sini.&l

7 Cara Simpel Bikin Kamar Mandi Jadi Lebih Segar dengan Tirai Shower

Cek yuk, cara mudah menyegarkan tampilan kamar mandi tanpa renovasi besar! Catat agar tampilah makin segar dan nyaman, ini tipsnya.  

5 Kesalahan Fatal Menghitung Keuntungan Jualan yang Bikin Bisnis Sulit Untung

Yuk, cek lima kesalahan menghitung keuntungan jualan yang sering bikin usaha rugi diam-diam, berikut panduannya untuk Anda.

10 Peluang Bisnis AI Paling Menjanjikan yang Belum Banyak Pesaing di 2025

Yuk, simak peluang bisnis AI yang belum banyak pesaing tapi punya potensi besar di 2025. Berikut ulasannya yang bisa Anda catat.

Rahasia Bangun Kekayaan yang Terlupakan: Perencanaan Adalah Kunci Finansial

Cek yuk, bagaimana sisi kewajiban finansial yang sering diabaikan justru bisa jadi kunci utama membangun kekayaan jangka panjang.  

10 Cara Menjaga Pengeluaran Liburan Tetap Hemat Tanpa Kehilangan Momen Bahagia

Yuk, simak cara menjaga keuangan tetap aman selama liburan agar dompet nggak jebol tapi momen bahagia tetap berjalan lancar.  

5 Cara Menghilangkan Kemerahan di Wajah yang Mudah dan Efektif

Wajah kemerahan? Bisa dicoba, inilah 5 cara menghilangkan kemerahan di wajah yang mudah dan efektif.