InvesYuk

Harga Emas Spot Berpotensi Naik saat Data Ekonomi AS Turun

Harga Emas Spot Berpotensi Naik saat Data Ekonomi AS Turun

MOMSMONEY.ID - Harga emas bergerak naik setelah AS mengeluarkan data kepercayaan konsumen. Mengutip Bloomberg, Rabu (28/2), harga emas naik 0,05% ke US$ 2.031 per ons troi pukul 10.20. 

Dalam riset Monex Investindo Futures, Rabu (28/2), data tingkat kepercayaan konsumen AS turun menjadi 106,6 di Februari 2024. Angka ini lebih rendah dari bulan sebelumnya 110,9 dan perkiraan di 115. 

Selain itu, data penjualan barang tahan lama AS juga anjlok 6,1% secara bulanan di Januari. Angka ini turun lebih dalam dari perkiraan pelaku pasar yang hanya turun 4%. 

Data tersebut masih akan menjadi sentimen positif bagi emas di perdagangan sesi Asia hari ini. 

Baca Juga: Lanjut Menguat, Harga Emas Antam Naik Rp 2.000 Hari Ini 28 Februari

Monex mengatakan, pelaku pasar masih menanti lebih banyak data ekonomi dari AS. Apalagi, besok akan dirilis data inflasi berdasarkan personal consumption expenditure (PCE). Data ini merupakan acuan The Fed dalam menetapkan suku bunga. 

Referensi teknikal: Sell selama di bawah US$ 2.033,40

  • Resistance 1: US$ 2.033,40
  • Resistance 2: US$ 2.039,30
  • Support 1: US$ 2.026,45
  • Support 2: US$ 2.021,85

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News