M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Harga Emas Hari Ini Turun ke bawah US$ 3.300, Menjauh dari Rekor Puncak

Harga Emas Hari Ini Turun ke bawah US$ 3.300, Menjauh dari Rekor Puncak
Reporter: Dupla Kartini  |  Editor: Dupla Kartini


MOMSMONEY.ID - Harga emas hari ini turun semakin menjauh dari rekor puncak minggu lalu. Harga logam mulia melandai karena beberapa selera menerima risiko (risk appetite) kembali ke pasar di tengah tanda-tanda meredanya ketegangan perdagangan.

Mengutip Bloomberg, Senin (28/4), harga emas spot turun 0,6% menjadi sekitar US$ 3.298, 94 per troi ons pada pukul 12.35 WIB. Emas telah terpangkas lebih dari 6% sejak mencapai puncaknya di atas US$ 3.500 per troi ons pada Rabu lalu.

Investor berfokus pada kemajuan dalam negosiasi perdagangan AS, setelah Presiden AS Donald Trump pada Jumat menyarankan penundanaan lain untuk tarif timbal balik yang lebih tinggi.

Ada indikasi bahwa negara-negara Asia akan membuat kesepakatan sementara dengan AS untuk mencegah penerapan tarif sebelum masa tenggang 90 hari berahir pada awal Juli. Untuk membantu mengelola langkah selanjutnya, tim Trump menyusun kerangka kerja untuk menangani negosiasi dengan sekitar 18 negara.

Baca Juga: Harga Emas Antam Turun Rp 5.000 Hari Ini 28 April 2025, Menjauh dari Rekor Tertinggi

Charu Chanana, ahli strategi di Saxo Capital Markets Pte., menilai, perasaan tenang setelah situasi menegangkan telah kembali, dengan Gedung Putih mengisyaratkan nada yang lebih lunak. Para investor menafsirkan ini sebagai berkurangnya hambatan dibandingkan ketika perang tarif pertama kali meletus. 

"Namun, masih banyak ruang untuk skeptisisme. Gagasan bahwa beberapa transaksi dapat diselesaikan dalam beberapa minggu tampaknya terlalu optimis, dan penundaan apa pun dapat dengan cepat mengembalikan voatilitas dalam permintaan," kata Chanana, dilansir Bloomberg, hari ini.

Aksi jual meningkat karena para pedagang emmbatalkan taruhan bullish karena tanda-tanda bahwa reli eksplosif emas mungkin berjalan terlalu keras dan cepat. Di New York, manajer dana lindung nilai memangkas posisi net long futures dan options mereka pada logam mulia ke level terendah dalam 14 bulan, menurut data Komisi Perdagangan Berjangka Komoditas.

Menurut Barclays Plc., seperti dilansir Bloomberg, perubahan posisi options, yang minggu lalu volume perdagangan pada SPDR Gold Shares ETF melampaui rekor 1,3 juta kontrak, dapat menunjukkan pasar terlalu panas dalam jangka pendek. Sebab, pergerakan harganya bergerak mendahului faktor pendorong fundamental, termasuk dollar AS dan suku bunga riil.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini Melorot 1,4%, Ketegangan Perdagangan Mereda

Namun, harga emas telah naik sekitar 25% pada tahun ini, mengungguli hampir semua kelas aset utama lainnya, karena kebijakan perdagangan agresif Trump dan kekhawatiran mengenai ekonomi global, memicu permintaan aset safe haven.

Kenaikan harga emas juga didukung oleh arus masuk pada dana berbasis emas yang diperdagangkan di bursa (ETF), pembelian oleh bank sentral dan tanda-tanda permintaan spekulatif di China.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo HokBen Spesial Musim Hujan, Beli Hoka Ramen Gratis Bubur Hangat Khas Jepang

HokBen hadirkan promo spesial di musim hujan selama Januari 2026. Setiap pembelian Hoka Ramen, dapat gratis semangkuk bubur khas Jepang.

Ini Kiat Membangun Usaha Biro Wisata dari Pendiri Cheria Holiday

Cheriatna, pemilik biro wisata Cheria Holiday, membagikan kiat membangun usaha biro wisata.         

Poco X6 Hadirkan Performa Kelas Menengah yang Andal, Gunakan Layar AMOLED 6.67 Inci

Poco X6, ponsel kelas menengah yang andal dengan layar yang sangat baik. Poco X7 sudah rilis di tahun 2025 tapi Poco X6 masih belum terkalahkan.

Redmi Note 15 Kenalkan Kamera Utama 108 MP, Recomended Buat Rekam Konten Video 4K

Redmi Note 15 bersama model Redmi Note 15 yang mengutamakan performa, daya tahan, dan fitur premium. 

Oppo Reno15 HP RAM Besar Mulai 12 GB hingga 16 GB, Bikin Konten Video 4K Jadi Lancar

Oppo Reno15 dibungkus dalam bingkai paduan aluminium. Gadget ini akan bawa fitur yang melengkapi kekurangan Oppo Reno14.

Cara Membuat Akun Kreator Instagram dengan Cepat dan Tips Menggunakannya

Banyak pengguna yang belum tahu cara membuat akun kreator Instagram. Pengguna dapat memilih antara tiga jenis akun yakni pribadi, kreator & bisnis

Promo Flash Sale Burger Bangor Via GoFood sampai 16 Januari, 2 Burger Harga Hemat

Burger Bangor hadirkan promo Flash Sale Mealtime sampai 16 Januari 2026 melalui GoFood. Nikmati paket 2 burger favorit dengan harga spesial.

Promo Alfamart Home Care 1-15 Januari 2026, Sabun Cuci Piring Mulai Rp 5.900 Saja

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

5 Penyebab Muncul Strawberry Legs pada Kulit, Salah Satunya Karena Mencukur

Pernah dengar istilah strawberry legs yang bikin para perempuan enggak pede? Ini penyebab muncul strawberry legs pada kulit.

Bisa Menurunkan Kolesterol, Simak 6 Manfaat Terong Buat Kesehatan di Sini

Mudah ditemui dan jadi makanan favorit, inilah sederet manfaat terong yang baik bagi kesehatan termasuk menurunkan kolesterol.​