M O M S M O N E Y I D
Hemat

Grab Gelar Promo Akhir Tahun, Penasaran?

Grab Gelar Promo Akhir Tahun, Penasaran?
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Gajian telah tiba. Waktunya anda untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Nah, agar pemasukan tidak langsung habis, Grab, menghadirkan promo menarik untuk memenuhi kebutuhanmu. Lewat program Megahedon: Megahnya Diskon Akhir Tahun anda bisa berbelanja di fitur GrabMart atau GrabFood.

Berlangsung dari 1 November 2023 hingga 14 Januari 2024, Grab memberi potongan harga hingga Rp 150 ribu untuk layanan GrabFood, diskon hingga Rp 50 ribu untuk layanan GrabMart, serta biaya pengiriman yang lebih terjangkau.

Guna menghadirkan tawaran yang lebih menarik bagi konsumen, Grab juga menggandeng lebih dari 20 brand terkemuka untuk memberikan penawaran khusus dalam program ini, mulai dari makanan cepat saji seperti Bakmi GM, Solaria, kebutuhan masak & aneka minuman seperti Japfa Best & Best Meat, SariWangi, hingga beragam bank dan jaringan pembayaran seperti Bank Mega, Bank Mandiri, Bank Danamon, VISA, dan MasterCard. 

Hadi Surya Koe, Head of Marketing, GrabFood & GrabMart, Grab Indonesia, menyampaikan Grab hadir untuk memenuhi kebutuhan harian masyarakat Indonesia, di momen akhir tahun ini juga Grab ingin turut membuat momen kebersamaan dengan orang-orang tercinta menjadi lebih bermakna dengan berbagai promo dan penawaran khusus.

Baca Juga: Grab Bagikan 125.000 Masker ke Pengemudi & Penumpang di Jabodetabek Hingga 28 Agustus

"Lewat program Megahedon, kami berharap para konsumen tidak hanya dapat menghemat pengeluaran, namun juga tidak melewatkan satu pun momen berharga karena kebutuhan akhir tahun mereka, mulai dari makanan hingga perlengkapan pesta, dapat langsung diantar ke depan pintu rumah," ucap Hadi.

Memasuki penghujung tahun, Grab juga kembali meluncurkan Laporan Tren Kuliner & Belanja Harian yang mengungkap kebiasaan konsumen dalam menggunakan aplikasi pengiriman. Dari data yang diperoleh, nasi goreng masih menempati peringkat pertama dan menjadi makanan favorit orang Indonesia diantara beragam pilihan kuliner yang ada di GrabFood, diikuti oleh udang keju dan es teh. Sementara, untuk pembelanjaan di GrabMart, tiga produk yang paling banyak dipesan adalah es kopi susu, aneka bawang, dan odeng. 

Korean Waves atau gelombang Korea yang tengah menjadi tren di Indonesia turut meningkatkan penjualan produk-produk khas Korea di GrabFood dan GrabMart seperti camilan, makanan, dan minuman. Hal ini terbukti dengan posisi odeng, camilan populer Korea yang menempati peringkat ketiga yang paling banyak dipesan di GrabMart. Pembelanjaan terhadap produk-produk Korea di aplikasi Grab naik 4% di 2023, dibandingkan dengan tahun 2022.

Maraknya konten memasak praktis di sosial media juga memicu kebiasaan berbelanja masyarakat dalam bentuk bundling atau paket. Tahun ini, produk bundling yang paling banyak dipesan oleh konsumen dalam satu kali transaksi di GrabMart adalah bumbu penyedap + tahu/tempe, saus & kecap + sayuran, serta snack + es krim + biskuit.

Melihat tren ini, untuk semakin memudahkan konsumen dalam berbelanja, program Megahedon menghadirkan diskon hingga 35% produk bundling GrabMart untuk daging, sayur atau bahan masak lainnya. Selain itu, konsumen juga bisa menikmati penawaran bundling kolaborasi Grab dengan brand terkemuka yang ikut serta di GrabFood. 

Baca Juga: Cek Syarat hingga Cara Daftar Driver GrabBike atau Grab Motor secara Online

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Resolusi Keuangan Keluarga di 2026 agar Sang Anak Lebih Siap Mengelola Uang

Yuk simak resolusi keuangan keluarga ini agar anak lebih paham mengatur uang, tidak konsumtif, dan siap menghadapi masa depan.    &l

9 Warna Cat Ini yang Bisa Membuat Kamar Mandi Terasa Lebih Luas dan Nyaman

Simak pilihan warna cat kamar mandi yang terbukti bikin ruangan kecil kamu terasa lebih luas, terang, dan enak dipakai sehari hari.  

Cara Praktis Memilih Leasing Kendaraan agar Cicilan Tetap Aman di Kantong

Simak yuk, cara cerdas memilih leasing kendaraan agar cicilan tetap ringan, aman, dan tidak mengganggu kondisi keuangan bulanan.  

Dekorasi Kitsch Lagi Trendy? Ini Caranya Bikin Rumah yang Hangat dan Penuh Makna

Dekorasi kitsch kembali hits dan penuh warna, yuk cek cara mudah menerapkannya agar rumah Anda terasa hidup dan berkarakter.  

Ini 8 Barang di Kamar Tidur yang Bikin Waktu Istirahat Anda Terganggu, Atur Segera

Cek yuk sebelum terlambat, cara atur kamar tidur yang tepat bisa membuat tidur Anda lebih nyenyak dan bangun lebih segar setiap hari.  

WFH Kelihatan Hemat? Padahal Bisa Bikin Uang Cepat Habis Tanpa Kamu Sadari Lo

WFH sering terlihat lebih irit, padahal ada kebiasaan harian yang bikin dompet bocor. Yuk, simak penjelasan lengkapnya di sini.  

Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026: Big Match Persaingan Juara di Premier League

Simak big match Arsenal vs Liverpool Jumat 9 Januari 2026 pukul 03.00 WIB di Emirates Stadium, duel penentu puncak Premier League.

5 Aturan Makan Malam untuk Menurunkan Berat Badan dengan Cepat, Diet Jadi Maksimal!

Ingin berat badan cepat turun? Jangan lupa untuk menerapkan 5 aturan makan malam untuk menurunkan berat badan dengan cepat ini.

Benarkah Kadar Gula Darah yang Tinggi Sudah Pasti Diabetes atau Bukan? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, benarkah kadar gula darah yang tinggi sudah pasti diabetes atau bukan? Ini dia jawabannya.  

Anak Suka Ngupil? Ini 5 Cara Menghentikan Kebiasaan Ngupil pada Anak

Tak perlu khawatir kalau anak suka ngupil. Berikut MomsMoney bagikan 5 cara menghentikan kebiasaan ngupil pada anak.