M O M S M O N E Y I D
Santai

Film Dokumenter Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso Bakal Tayang di Netflix

Film Dokumenter Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso Bakal Tayang di Netflix
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Masih ingat kasus pembunuhan Wayan Mirna di salah satu pusat perbelanjaan Ibukota? ya, tragedi kopi sianida ini akan dihadirkan lewat film dokumenter di Netflix. Film dokumenter terbaru berjudul Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso ini akan hadir di Netflix pada 28 September 2023. 

Diproduksi bersama Beach House Pictures, salah satu rumah produksi independen terbesar di Asia, film ini menyoroti salah satu kasus hukum yang paling menarik perhatian di Indonesia, yaitu pembunuhan Mirna Salihin oleh Jessica Wongso yang merupakan temannya dan kini menjalani hukuman penjara.

Rangkaian persidangan kasus ini menjadi yang pertama disiarkan secara langsung di berbagai stasiun televisi Indonesia serta diliput secara intens oleh media massa nasional dan internasional.

Baca Juga: Jajaran Top Series Netflix Hari Ini (11/9), Cek Peringkat A Time Called You

Pembuat film dari Beach House Pictures berhasil mendapatkan akses untuk mewawancarai langsung Jessica, warga Australia yang vonis hukumannya didukung oleh bukti dari polisi negara tersebut.

Dalam video trailer yang diluncurkan pada hari ini, tampak sejumlah wawancara eksklusif yang dilakukan dengan beberapa narasumber, termasuk ayah dan saudara kembar Mirna Salihin, pengacara Jessica, jurnalis yang mendalami kasus tersebut.

Bagaimana saat itu kasus ini begitu ramai diberitakan oleh media massa Indonesia dan internasional. Jangan lewatkan Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso yang akan segera tayang, hanya di Netflix!

Baca Juga: 3 Film Terbaru Netflix Tayang Minggu Ini, Berikut Daftar dan Jadwalnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Konser EXO PLANET #6 EXhOrizon di Jakarta 2026, Catat Tanggalnya!

Setelah 7 tahun, EXO akhirnya kembali ke Indonesia. Ini jadwal lengkap konser EXO PLANET #6 EXhOrizon di Jakarta yang dinanti!

Saksikan Aksi Ma Dong Seok dalam Film Terbaik Sang Aktor Legendaris Korea Ini

Aksi Ma Dong Seok selalu memukau, dari Train to Busan hingga Eternals. Jangan sampai ketinggalan, lihat film-film terbaiknya sekarang!

IHSG Masih Rawan Koreksi, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG berpotensi melanjutkan pelemahan pada perdagangan Kamis (29/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​.

IHSG Diproyeksi Lanjut Melemah, Berikut Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Kamis (29/1)

IHSG diproyeksi masih akan melanjutkan koreksi pada perdagangan hari ini, Kamis (29/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​

Rekomendasi HP Android Terbaik 1 Jutaan: Kaget Lihat Performa Gaming & Kameranya

Mencari HP Android harga 1 jutaan dengan spek tinggi? Beberapa brand tawarkan penyimpanan besar hingga baterai awet. Temukan rekomendasi terbaik!

Bukan Sembarang Film! Adaptasi Agatha Christie Ini Penuh Kejutan.

Mulai dari Hercule Poirot hingga detektif tanpa nama, adaptasi Agatha Christie ini menjanjikan ketegangan. 

Promo McD Paket Beef Prosperity Burger & Coca-Cola Hanya Rp 35 Ribu, Cuma Hari Ini

Momen langka! Beef Prosperity Burger + Coca-Cola Zero Sugar cuma Rp 35.000. Jangan sampai terlewat promo McD spesial hari ini saja.

Fokus Hilang, Hidup Berantakan? Ini 5 Tanda ADHD yang Wajib Anda Tahu

Sulit konsentrasi, sering gelisah, atau barang selalu hilang? Waspadai 5 tanda ADHD ini sebelum mengganggu aktivitas Anda lebih jauh.

iQOO 15 Ultra Ungguli RedMagic Jauh? Skor AnTuTu Tembus 4,5 Juta

iQOO 15 Ultra mencetak skor AnTuTu fantastis 4,51 juta, jauh lebiih tinggi dari pesaing. Temukan rahasia performa & teknologi pendingin canggihnya

Yuk, Cek Rekomendasi Saham dari Mirae Saat Market Tertekan (29/1)

Cek proyeksi IHSG dan rekomendasi saham untuk hari ini, Kamis, 29 Januari 2026 dari Mirae Asset Sekuritas.