M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Distributed Database, Kunci Utama untuk Transformasi Perbankan Digital

Distributed Database, Kunci Utama untuk Transformasi Perbankan Digital
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID – IDC Infobrief, yang disponsori oleh TiDB, mengungkapkan bahwa 48% bank di Asia Tenggara kini fokus pada ketahanan infrastruktur, namun 50% data mereka masih tidak terstruktur, yang menghambat inovasi dan skalabilitas.

Pergeseran prioritas ini didorong oleh kebutuhan akan teknologi untuk meningkatkan ketahanan, efisiensi biaya, dan kecepatan.

Menurut survei PricewaterhouseCoopers (PwC), 68% bank di Asia Tenggara telah mulai digitalisasi untuk meningkatkan pengalaman nasabah.

Di Indonesia, transformasi digital semakin berkembang, dengan banyak penyedia layanan keuangan yang mengadopsi solusi terintegrasi, seperti penghubungan rekening bank dengan e-wallet.

“Connected finance membutuhkan ekosistem dan teknologi yang dapat memfasilitasi integrasi tersebut. Distributed database membantu memenuhi kebutuhan ini dengan skalabilitas dan ketahanan yang dapat mengurangi dampak kerentanan dalam arsitektur terdistribusi,” kata Arwinto P. Nugroho, Country Head of PingCAP Indonesia dalam siaran pers yang dikutip Jumat (21/2).

Baca Juga: Tingkatkan Ketahanan Pangan, Bank Indonesia Salurkan Bantuan kepada Petani

IDC juga melaporkan bahwa 68% Chief Information Officer (CIO) di Asia menjadikan analitik data sebagai prioritas utama. Teknologi distributed database memberikan solusi fleksibel dan tangguh untuk mengelola volume data yang terus meningkat, serta memastikan pemrosesan data secara real-time.

Namun, IDC juga mencatat beberapa tantangan di Indonesia, seperti kekurangan tenaga kerja terampil (70%), infrastruktur lama (63%), dan risiko operasional selama migrasi (47%). Meski begitu, solusi distributed database dianggap penting untuk meningkatkan efisiensi dan mengurangi biaya operasional.

“Distributed database meningkatkan efisiensi operasional dengan mengurangi waktu batch processing hingga 58%, serta menurunkan biaya total kepemilikan lebih dari 30%. Hal ini memungkinkan bank untuk lebih fokus pada operasi inti dan mempercepat siklus pengembangan,” ujar Arwinto.

IDC juga mengungkapkan bahwa connected finance membuka peluang besar bagi sektor perbankan, dengan pendapatan yang diperkirakan mencapai US$57 miliar dan melibatkan 102 miliar transaksi API. Untuk meraih potensi ini, bank harus mengatasi tantangan manajemen data yang dialami oleh 52% responden.

Arwinto menambahkan denganmengadopsi solusi data terdistribusi, bank-bank di Indonesia dapat meningkatkan pengalaman nasabah dan mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan dalam sistem yang semakin terhubung.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Film Populer Letterboxd Minggu Ini, The Housemaid Masih di Daftar

Inilah daftar film populer di Letterboxd yang wajib ditonton para penggemar film lantaran sedang viral dan banyak ditonton saat ini.

Hujan Lebat Guyur Jabodetabek hingga 23 Januari, Kata BMKG Ini yang Jadi Penyebab

Hujan lebat mengguyur wilayah Jabodetabek dan menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Ini yang menjadi penyebab menurut BMKG.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/1) Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (19/1) dan Selasa (20/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat 

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.