M O M S M O N E Y I D
Santai

Daftar Top Film Netflix Hari Ini, 24 Jam Bersama Gaspar Peringkat Berapa?

Daftar Top Film Netflix Hari Ini, 24 Jam Bersama Gaspar Peringkat Berapa?
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Bukan cuma series, ada juga film-film yang masuk dalam jajaran top film Netflix hari ini (18/3).

Jajaran top film Netflix adalah film-film yang banyak ditonton oleh pengguna Netflix hingga menjadi populer.

Beragam judul film bersaing untuk bisa mendapatkan popularitas tinggi di Netflix dan masuk dalam jajaran top film Netflix.

Populer dan ditonton banyak orang, berikut beberapa judul film-film yang masuk jajaran top film Netflix hari ini.

Baca Juga: 4 Tontonan Netflix Bernuansa Islami, Cocok Ditonton buat Ngabuburit

Black Adam

Menempati posisi pertama top film Netflix, film ini adalah film Dwayne Johnson yang rilis di tahun 2022 silam. Terbebas dari sihir, seorang pemberani berkekuatan dewa muncul untuk mematuhi semua hukum tentang baik dan buruk.

Di sisi lain, ada Justice Society yang merasa terancam dengan kehadiran sosok tersebut dan berupaya untuk membekuknya.

Damsel

Dibintangi oleh Millie Bobby Brown, film Damsel ada di peringkat kedua top film Netflix hari ini. Film ini punya genre laga yang penuh petualangan dan ketegangan.

Cerita film ini mengikuti seorang gadis muda yang baru saja menikah dengan seorang pangeran menawan. Pernikahannya berubah menjadi sebuah perjuangan untuk bertahan hidup. Terutama, saat sang gadis dijadikan tumbal bagi naga penyembur api.

Baca Juga: 7 Film Reza Rahadian Selain 24 Jam Bersama Gaspar, Tonton Semua ya ​​

Safe

Di peringkat ketiga ada film dari tahun 2012 yang dibintangi oleh Jason Statham. Film action penuh aksi ini mengikuti kisah seorang mantan petarung ring. Ia berhasil menyelamatkan seorang gadis 12 tahun yang menjadi korban penculikan.

Setelahnya, ia malah harus berhadapan dengan geng Triad, Mafia Rusia, dan bahkan sekawanan polisi yang korup.

24 Jam Bersama Gaspar

Dibintangi oleh Reza Rahadian, Shenina Cinnamon, dan Laura Basuki, film adaptasi buku ini menempati posisi keempat top film Netflix hari ini. Dengan genre laga kriminal, film ini akan menampilkan petualangan kasar dan brutal.

Memiliki sisa waktu hidup selama 24 jam saja, seorang detektif swasta mengikuti beberapa petunjuk membingungkan. Semuanya ia lakukan demi menguak misteri hilangnya seorang teman masa kecilnya.

Irish Wish

Selanjutnya di posisi kelima ada film yang menampilkan Lindsay Lohan, Ed Speleers, dan Alexander Vlahos sebagai bintang utamanya.

Beberapa hari sebelum pria idaman Maddie menikah sahabatnya, ia mengucapkan sebuah doa untuk mendapatkan cinta sejatinya.

Permohonan tersebut diucapkannya pada sebuah batu kuno di Irlandia yang akhirnya bisa mengubah takdir percintaan Maddie secara ajaib. Takdir apakah yang terjadi pada kehidupan Maddie?

Jangan lupa ditonton semua, itulah daftar film yang berhasil masuk jajaran top film Netflix hari ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini Kiat Coffeenatics Mengembangkan Usaha Kopi Lokal hingga Tembus Pasar Global

Coffeenatics membagikan beberapa strategi untuk mempertahankan hingga membesarkan usahanya.         

Bukan Gaji, Ini 5 Rahasia Orang Kaya Kelola Uang Hingga Sukses

Simak yuk, perbedaan orang kaya dan kebanyakan orang bukan soal gaji, tapi cara berpikir dan mengambil keputusan keuangan.

KAI Catat 131 Ribu Tiket KA untuk Angkutan Lebaran Telah Dipesan

Masyarakat sudah dapat melakukan pemesanan tiket KA Lebaran untuk jadwal keberangkatan 11-16 Maret 2026 melalui seluruh kanal resmi KAI.

Hasil Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Tembus 4 Besar, Segel 3 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (29/1), 10 wakil Indonesia maju ke semifinal dan menyegel 3 tiket untuk babak final.

Dapur Terasa Lebih Nyaman: Simak Tren Kabinet 2026 yang Prioritaskan Ketenangan

Simak tren kabinet dapur 2026 yang mulai ditinggalkan dan solusi desain praktis agar dapur lebih rapi, hangat, dan nyaman digunakan.

Wallpaper Tempel: Hindari 7 Kesalahan Ini Agar Hasil Pekerjaan Lebih Rapi dan Awet

Wallpaper tempel sering mengelupas? Desainer interior berbagi rahasia teknik pemasangan yang tepat agar hasilnya maksimal dan tahan lama.

6 Warna Cat Sherwin-Williams Ini Bikin Suasana Rumah Lebih Nyaman

Cek 6 warna cat Sherwin-Williams yang direkomendasikan desainer untuk rumah lebih tenang, nyaman, dan cocok dengan gaya hidup kekinian.

Aturan Dana Darurat 3/6/9 Bulan Kini Lebih Fleksibel, Bukan Sekadar Angka Mati lo

Berikut panduan simpel memahami dana darurat yang update, cara menghitung ideal, dan strategi aman menjaga keuangan tanpa kehilangan peluang.

Strategi DCA: Kok Bisa Investor Pemula Tenang Hadapi Gejolak Ekonomi, Simak yuk

Strategi DCA ini bantu investasi Anda tetap konsisten meski pasar fluktuatif, simak cara kerja dan manfaatnya agar keuangan lebih terarah.

Pasar Kripto Rontok, Ini 5 Kripto Penghuni Top Gainers 24 Jam

Di pasar aset kripto yang ambles, hanya segelintir aset kripto yang mampu naik dalam 24 jam terakhir.