MOMSMONEY.ID - Pemerintah menambah penerapan sistem satu arah alias one way di jalan tol dari KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung sampai KM 72 Cikampek dalam arus balik Lebaran 2023.
Penambahan penerapan sistem satu arah alias one way tertuang dalam Keputusan Bersama Direktur Jenderal Perhubungan Darat dan Kepala Korps Lalu Lintas Polri NOMOR: KP-DRJD 2617 Tahun 2023 dan NOMOR: SKB/49/IV/2023.
Satu arah alias one way
Penerapan sistem satu arah alias one way di jalan tol dari KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung sampai KM 72 Cikampek berlaku:
- Rabu, 26 April 2023 pukul 08.00-24.00 waktu setempat
- Kamis, 27 April 2023 pukul 08.00-24.00 waktu setempat
- Jumat, 28 April 2023 pukul 08.00-24.00 waktu setempat
Baca Juga: 12 Ruas Jalan Tol Kasih Diskon 20% untuk Arus Balik Lebaran di Tanggal Ini
Contra flow
Penerapan sistem jalur/lajur pasang surut/tidal flow (contra flow) dengan menambahkan ketentuan waktu pengaturan lalu lintas mulai dari KM 72 Cikampek sampai KM 47 Karawang Barat:
- Rabu, 26 April 2023 pukul 08.00-24.00 waktu setempat
- Kamis, 27 April 2023 pukul 08.00-24.00 waktu setempat
- Jumat, 28 April 2023 pukul 08.00-24.00 waktu setempat
Baca Juga: 12.000 Kendaraan Alami Saldo E-Toll Kurang, Ini Saldo yang Wajib Disiapkan
Sistem ganjil genap
Penerapan sistem ganjil genap dengan menambahkan ketentuan waktu pengaturan lalu lintas mulai dari KM 414
Gerbang Tol Kalikangkung sampai KM 47 Karawang Barat:
- Rabu, 26 April 2023 pukul 08.00-24.00 waktu setempat
- Kamis, 27 April 2023 pukul 08.00-24.00 waktu setempat
- Jumat, 28 April 2023 pukul 08.00-24.00 waktu setempat
"Dalam hal terjadi perubahan arus lalu lintas secara tiba-tiba atau situasional, Kepolisian Negara Republik Indonesia dapat melaksanakan manajemen operasional berupa diskresi petugas Kepolisian Negara Republik Indonesia," tulis Keputusan Bersama yang terbit Selasa, 25 April 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News