M O M S M O N E Y I D
Bugar

Catat! Ini 5 Manfaat Mengonsumsi Buah Nangka Secara Rutin

Catat! Ini 5 Manfaat Mengonsumsi Buah Nangka Secara Rutin
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa manfaat jika mengonsumsi buah nangka secara rutin yang perlu Anda ketahui.

Buah nangka lebih dikenal lewat olahan gudeg atau topping es doger daripada jadi santapan langsung. Hanya, buah ini pun tak sepopuler buah lainnya. 

Namun, kandungan serat pada buah nangka bisa memperlancar pencernaan dan membantu mencegah lonjakan gula darah. 

Makanan dengan indeks glikemik yang rendah ini pun dinilai dapat mengontrol gula darah dengan baik jika dikonsumsi secara tepat. 

Selain serat, nangka juga mengandung protein yang dapat mencegah kadar gula darah, agar tidak naik terlalu cepat setelah makan. 

Dirangkum dari Healthline dan Everyday Health, berikut adalah beberapa manfaat jika mengonsumsi buah nangka secara rutin yang perlu Anda ketahui, antara lain: 

Baca Juga: Waspada Perut Buncit! Bisa Jadi Ada Kista dalam Perut, Pahami Gejala

1. Memperbaiki sistem pencernaan

Manfaat jika mengonsumsi buah nangka secara rutin yang pertama adalah memperbaiki sistem pencernaan. 

Buah nangka memiliki manfaat dalam memperbaiki sistem pencernaan. Buah nangka juga memiliki kandungan prebiotik.

Nutrisi ini memiliki peranan penting dalam memperlancar sistem pencernaan dan menghindari sembelit.   

Nutrisi pada buah nangka dapat membantu pertumbuhan bakteri yang memberikan manfaat untuk kesehatan pencernaan.  

2. Meningkatkan kualitas tidur

Manfaat jika mengonsumsi buah nangka secara rutin yang kedua adalah meningkatkan kulaitas tidur. 

Asupan buah harian yang mengandung magnesium seperti nangka bisa berdampak baik pada kualitas tidur. 

Konsumsi nangka juga dapat menghindari masalah insomnia, khususnya pada orang tua yang rentan kekurangan magnesium.  

Baca Juga: Waspadai Moms! Ini Gejala Penyakit Hepatitis yang Harus Segera Disadari

3. Menyembuhkan luka

Manfaat jika mengonsumsi buah nangka secara rutin yang ketiga adalah menyembuhkan luka. 

Antioksidan vitamin C pada buah nangka juga penting dalam sistem imun yang sehat. Nutrisi tersebut juga dibutuhkan tubuh dalam pembentukan kolagen.  

Hal ini penting untuk memelihara kesehatan kulit, tulang, jaringan ikat seperti pada pembuluh darah dan tulang rawan, hingga penyembuhan luka.    

4. Memperkuat tulang

Manfaat jika mengonsumsi buah nangka secara rutin yang keempat adalah memperkuat tulang. 

Nangka memiliki kandungan bernama Mangan. Mangan merupakan nutrisi kunci untuk pembentukan tulang. 

Perempuan pasca-menopause yang diberi serum mangan yang tinggi positif memiliki keterkaitan dengan kepadatan mineral tulang dan sedikit risiko tulang patah.  

Baca Juga: Telapak Kaki Sering Panas di Malam Hari? Bisa Jadi Tanda Penyakit Ini

5. Melawan kanker

Manfaat jika mengonsumsi buah nangka secara rutin yang terakhir bisa membantu melawan kanker. 

Jumlah radikal bebas yang terlalu banyak dalam tubuh memang meningkatkan potensi kerusakan sel, atau Anda juga bisa menyebutnya sebagai stres oksidatif. 

Risiko Anda mengalami berbagai penyakit serius, seperti kanker, akan terus meningkat. Nangka yang kaya akan kandungan antioksidan dan fitonutrien dapat membantu melawan kanker. 

Nutrisi nangka tersebut memiliki manfaat dalam membantu tubuh melawan efek radikal bebas. Selain itu, kandungan flavonoid, saponin, dan tanin pada nangka juga memiliki sifat antikanker.  

Anda bisa menambahkan buah ini ke dalam menu harian untuk memperoleh berbagai nutrisi dan khasiatnya yang baik bagi kesehatan. 

Itulah beberapa manfaat jika mengonsumsi buah nangka secara rutin yang perlu Anda ketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Minggu 11 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier Minggu 11 Januari 2026 ini, cek peluang kerja, stabilitas finansial, dan arah rezekimu.

11 Daftar Makanan yang Tinggi Kandungan Kolesterolnya

Ternyata ini, lho, daftar makanan yang tinggi kandungan kolesterolnya. Cek selengkapnya di sini!       

Spesifikasi Gila! Tecno Camon 40 Pro Bawa Helio G100 dan Sertifikasi IP69

Tecno Camon 40 Pro hadir dengan Helio G100 Ultimate, RAM 8GB, dan sertifikasi IP68/IP69. Simak ulasan mendalam kualitas layar AMOLED & kamera 50MP

Promo Pepper Lunch Awal Tahun 2026, Diskon Delivery sampai 40% Lewat Ojol

Awal tahun makin hemat! Pepper Lunch tawarkan diskon delivery hingga 40% untuk menu andalan di berbagai aplikasi ojek online.