M O M S M O N E Y I D
Santai

Cari Tahu Penyebab Bibir Gelap dan Cara Mengatasinya di Sini

Cari Tahu Penyebab Bibir Gelap dan Cara Mengatasinya di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa penyebab yang membuat bibir Anda gelap dan menghitam, ketahui cara mengatasinya di sini.

Bibir yang gelap biasanya membuat perempuan merasa kehilangan kepercayaan dirinya untuk tampil tanpa make up. Padahal memiliki bibir yang gelap merupakan sebuah hal yang normal.

Warna bibir seseorang tentunya berbeda satu dengan lainnya sama dengan warna kulit seseorang.

Namun, jika warna kulit bibir mengalami perubahan warna menjadi lebih gelap maka bisa saja hal tersebut diakibatkan karena hiperpigmentasi.

Baca Juga: Ini 4 Tanda Utama Over Eksfoliasi Pada Kulit Anda, Mulai Kurangi Ya

Dilansir dari laman Health Line, hiperpigmentasi bisa terjadi karena pengaruh gaya hidup yang disebabkan karena terlalu banyaknya produksi melanin.

Selain itu pengaruh lain seperti terlalu lama terkena paparan sinar matahari, dehidrasi, merokok, terlalu banyak konsumsi kafein, dan suka menggigit bibir juga bisa menjadi penyebab terjadinya hiperpigmentasi di bibir.

Di samping itu kondisi kesehatan juga bisa menjadi penyebab menghitamnya bibir. Kondisi seperti kemoterapi, anemia, kekurangan vitamin, dan terlalu banyak penggunaan fluoride juga bisa menyebabkan bibir menggelap.

Melansir dari laman Medical News Today, perawatan untuk mencerahkan bibir yang gelap sudah banyak dikembangkan untuk menunjang teknologi kecantikan.

Baca Juga: Ternyata Ini Tanda Kulit Stres, Salah Satunya jadi Kusam

Seperti penggunaan krim pencerah, treatment laser, dan chemical peeling bisa dijadikan pilihan untuk mencerahkan bibir yang gelap.

Namun, perawatan rumahan yang lebih murah dan alami juga bisa dijadikan alternatif pilihan. Seperti menggunakan lemon dan madu sebagai scrub bibir atau menggunakan cocounut oil sebagai pelembab alami yang juga memiliki fungsi untuk mencerahkan bibir gelap.

Di samping itu, perawatan seperti menggunakan lip balm dan rutin melakukan eksfoliasi pada bibir juga penting dilakukan agar kulit mati di area bibir bisa terangkat.

Serta, jangan lupa untuk sebisa mungkin menggunakan lip balm yang memiliki kandungan sunscreen. Agar bisa menjaga bibir dari paparan sinar matahari, yang menjadi salah satu penyebab bibir menjadi gelap.

Nah, itulah tadi penyebab mengapa bibir Anda jadi gelap dan cara untuk mengatasinya. Semoga membantu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.