M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Cara Menata Foto di Dinding Ruang Tamu, Ciptakan Kesan Galeri

Cara Menata Foto di Dinding Ruang Tamu, Ciptakan Kesan Galeri
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Simak cara menata foto di dinding ruang tamu. Sebuah dinding dengan banyak foto seperti galeri seni adalah salah satu cara mudah menciptakan titik fokus yang unik dan membawa karakter serta keunikan di ruang tamu.

Pajangan foto, poster atau karya seni di dinding adalah salah satu cara paling umum menghias dinding ruangan yang membosankan. Cara ini bisa Anda terapkan di manapun, tak terbatas hanya di ruang tamu. Namun dalam menatanya tetap saja dibutuhkan pertimbangkan. 

Melansir House Beautiful, ada beberapa aturan yang perlu Anda ikuti saat mendekorasi dinding rumah dengan karya seni atau foto keluarga yang mengandung banyak kenangan. Yuk simak menata foto di dinding ruang tamu!

Begini cara atau aturan menata foto di dinding ruang tamu

1. Koleksi dan koleksi

Saat akan menata foto di dinding ruang tamu, hal yang pertama perlu dilakukan adalah mengoleksi semua hal yang Anda cintai termasuk karya seni buatan Anda dan cetakan foto yang sangat berharga bagi Anda. 

Saat mulai mengoleksi, Anda bisa memikirkan skala ukuran foto dan penataan yang diinginkan. Apakah Anda ingin semua foto dicetak dengan ukuran sama atau memiliki ukuran yang berbeda-beda?

2. Buat sebuah tema

Setelah Anda mengoleksi semua pajangan yang Anda suka, kelompokan sesuai dengan tema seperti keluarga, tempat yang saat berkesan, acara bahagia atau tema lainnya.

Jika yang akan Anda pajang adalah karya seni, kelompokkan berdasarkan warna ruang yang sesuai untuk dijadikan pajangan karya tersebut.

3. Tentukan jumlahnya

Sebelum menata foto di dinding, tentukan jumlah yang akan Anda pasang. Apakah ganjil atau genap. Jumlah genap biasanya cocok untuk ukuran cetakan yang seragam.

Jika ingin menata dengan gaya random, maka bisa menggunakan angka ganjil. 

4. Lakukan pengukuran

Cara menata foto di dinding ruang tamu selanjutnya adalah ukur dinding dan area yang akan Anda gunakan sebagai titik fokus penataan foto. Dengan cara ini Anda akan tahu bagaimana cara menatanya, apakah harus satu garis rapi atau bisa ditata dengan lebih acak. 

5. Pilih bingkai foto

Jika sudah menyukai penataan yang akan Anda gunakan di dinding, pilih bingkainya. Anda perlu memutuskan apakah bingkai yang digunakan harus senada dengan warna dinding atau bisa menggunakan warna kontras. 

Bingkai berwarna putih atau netral cocok untuk gaya Scandinavian. Sementara bingkai hitam cocok untuk gaya kontemporer atau industrial. Anda juga bisa menggunakan bingkai dengan gaya berbeda namun memiliki warna yang sama. 

Baca Juga: Cara Transfer Chat WhatsApp Pakai QR Code, Tanpa Perlu Dicadangkan dan Lebih Praktis

6. Mulai pasang foto Anda

Saat akan menata foto di dinding ruang tamu, Anda akan membutuhkan paku dan palu. Siapkan juga pensil, penghapus dan penggaris. 

Gambar dengan tipis pada dinding pojok paling atas di mana bingkai akan dipasang. Ukur dan tandai di bagian mana foto paling rendah akan diletakan. Setelah itu Anda bisa mulai menandai di bagian mana saja paku akan di pasang. Jangan lupa untuk memberikan jarak yang konsisten untuk setiap foto. 

7. Nikmati hasil pajangan Anda

Terakhir, mundur dan nikmati galeri foto di dinding ruang tamu. Ingat bahwa Anda bisa mengganti foto atau karya seni sesuai dengan keinginan Anda.

Demikian cara menata foto di dinding ruang tamu. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Sangat Lebat di Sini, Cek Peringatan dini BMKG Cuaca Besok (16/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (16/1) dan Sabtu (17/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil India Open 2026, 2 Pemain Tunggal Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil India Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (15/1), tunggal putra Jonatan Christie dan tunggal putri Putri Kusuma Wardan menembus perempat final.

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.