M O M S M O N E Y I D
AturUang

BSI Luncurkan Deposito Wakaf

BSI Luncurkan Deposito Wakaf
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Tempat penyimpanan di perbankan semakin beragam dari tahun keuangan tahun. Salah satunya, PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) yang memperbanyak instrumen keuangan syariah untuk kebutuhan nasabah salah satunya dengan wakaf uang.

BSI mendorong pertumbuhan wakaf uang di Indonesia agar penyaluran imbal hasil wakaf dapat terlaksana dengan baik, tepat sasaran, dan berkelanjutan. BSI berperan sebagai Lembaga Keuangan Syariah Penerima Wakaf Uang (LKS-PWU) yang memfasilitasi para nazhir/pengelola wakaf untuk menempatkan dana wakaf uang melalui bank syariah. 

Untuk itu, BSI menerbitkan BSI Deposito Wakaf yang merupakan pengembangan dari konsep Cash Waqf Linked Deposit (CWLD). Tahap awal, BSI meluncurkan BSI Deposito Wakaf Seri 001 dengan spesifikasi penerima manfaat dari sektor pendidikan. Dari penerbitan tersebut, BSI menargetkan dapat menghimpun DPK deposito wakaf senilai Rp 100 miliar dari calon wakif potensial.

Baca Juga: Tetap Update, BI Tahan Bunga Acuan 6%

Seperti apa itu skema deposito wakaf? Dana pokok deposito yang ditempatkan nasabah/wakif akan menjadi dana wakaf sementara [temporer] yang dikelola oleh nazhir melalui instrumen deposito syariah. Imbal hasil dari pengelolaan wakaf uang ini kemudian disalurkan untuk proyek - proyek sosial yang nantinya akan terus bergulir kepada penerima manfaat [mauquf 'alaih]. Yang menarik, di akhir periode, dana wakaf ini kembali kepada nasabah/wakif.

Direktur Sales & Distribution BSI Anton Sukarna mengatakan, pertumbuhan wakaf uang di Indonesia agar penyaluran imbal hasil wakaf dapat terlaksana dengan baik, tepat sasaran, dan berkelanjutan. Berdasarkan data Badan Wakaf Indonesia (BWI) pada 2022 menyebutkan bahwa potensi wakaf uang di Indonesia mencapai Rp 180 triliun. Namun demikian, yang berhasil digali baru sekitar Rp 2,3 triliun saja. Artinya, potensi wakaf uang yang belum tergali masih sangat besar.

Baca Juga: Mau Bunga Deposito 5%, Bank Danamon Punya Punya Deposito 5% Lho

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!          

Turun Lagi, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Kamis (1/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (1/1) lanjut melemah. Emas Galeri 24 jadi Rp 2.537.000, emas UBS Rp 2.588.000.

Kinerja Wall Street Diramal Positif pada 2026, Tapi Waspada Risiko Gelembung AI

Optimisme pasar saham AS pada 2026 terutama ditopang oleh gelombang investasi masif di sektor AI.   

Rekomendasi HP Terbaik yang Rilis di Tahun 2026, Cari Tahu Detailnya di Sini

Rekomendasi HP terbaik yang akan rilis di 2026 terdiri dari ponsel lipat & ponsel berkamera jernih. Ada seri Samsung S26 hingga Samsung TriFold.

Tak Sekadar Resolusi, Ini 5 Persiapan Penting Menyambut Tahun Baru Lebih Bermakna

Beberapa persiapan penting menyambut tahun baru ini bisa menjadi pedoman Anda dalam menentukan tujuan hidup yang lebih bermakna. 

6 Kebiasaan Buruk yang Wajib Segera Dihentikan biar Tidak Jadi Toxic

Simak beberapa kebiasaan buruk yang sebaiknya dihilangkan sebelum jadi kebiasaan toxic dan mengganggu.

Cara Merekam Layar iPhone dengan Suara, Ada Tips Perekaman di Android & Laptop

Di era kerja jarak jauh seperti saat ini, cara merekam layar iPhone dengan suara sangat dibutuhkan. Fitur ini membantu komunikasi lebih efisien. ​

5 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Kulit Awet Muda lo, Mau Coba?

Ada sejumlah kebiasaan yang bisa bikin kulit awet muda lo. Penasaran? Yuk, cek selengkapnya di sini.

Tren Desain Ruang Tamu yang Hangat, Santai, dan Nyaman untuk Hunian di 2026

Simak tren ruang tamu 2026 yang hangat, fungsional, dan stylish agar hunian terasa nyaman serta cocok dengan gaya hidup kamu kedepan.

Kenali Sindrom Erotomania yang Suka Anggap Orang Lain Menyukai Anda Padahal Enggak

Yuk, ketahui apa itu sindrom erotomania yang muncul karena ada anggapan orang lain menyukai Anda dan fakta lainnya di sini.