HOME, BisnisYuk

Brand Fesyen Lokal Fadsan Perkuat Bisnis Lewat Tranformasi

Brand Fesyen Lokal Fadsan Perkuat Bisnis Lewat Tranformasi

MOMSMONEY.ID - Menjelang Lebaran, penjualan pakaian koko kian meningkat. Tak heran kalau pelaku usaha di sektor fesyen pun kian bertransformasi. Salah satu yang langkah tranformasi yang dilakukan adalah berinovasi demi menjangkau pasar.

Selama 3 tahun berjalan, brand fesyen lokal, Alraiyan menegaskan diri sebagai brand baju koko couple yang mengutamakan arti penting dari sebuah ikatan ayah dan anak. Lewat tagline “Togetherness in every moment”, Alraiyan ingin menunjukkan cerita tentang kebersamaan seorang ayah dan anak dalam berbagi momen bahagia mereka di setiap waktu, sampai saat ini.

"Seiring berjalannya waktu kami menemukan banyak tantangan baru yang membuat kami ingin menciptakan sesuatu sebagai cara kami bergerak dan beradaptasi untuk memperkuat persona dari brand koko couple ayah dan anak, maka dari itu kami menciptakan Fadsan. Brand identity baru dari Alraiyan," ujar Arief Kurniawan, pemilik Alraiyan kepada Momsmoney, Sabtu (9/4).

Baca Juga: Ikuti 4 Tips Makeup Ini untuk Menghaluskan Kulit Wajah yang Bertekstur, Auto Mulus!

Dia lebih lanjut menyebut bahwa Fadsan berasal dari akronim ayah dan anak dalam bahasa inggris yang diplesetkan agar terdengar lebih menarik.

"Tagline “like father like son” menjadi slogan baru kami untuk menekankan arti dari sebuah ikatan ayah dan anak yang tidak dapat dipisahkan oleh apapun," tambahnya. Dengan kehadiran Fadsan, Arief meyakini mampu memberikan kualitas yang terbaik.

"Kualitas bisa menunjukkan layak atau tidaknya sebuah brand “dapat diandalkan” ketika dikenakan," tambahnya.

Baca Juga: 4 Manfaat Cuddle Yang Wajib Diketahui Bagi Kesehatan! Simak, Yuk!

Fadsan  dibuat oleh pengrajin lokal . Dia menambahkan dari Ramadan 2021 hingga Ramadan 2022, penjualan sudah tumbuh hingga 300%.

"Alhamdulillah di tahun 2022, Fadsan terus bertumbuh dan bergerak menjadi bagian dari industri kreatif di Indonesia serta bisa menjadi perusahaan yang membuka banyak lapangan kerja bagi masyarakat,” ucapnya tentang pakaian yang dijual mulai harga Rp 109 ribu ini.

Baca Juga: Resep Sahur dan Buka Puasa, Semur Rempah Ikan Patin yang Nikmat dan Sedap

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News