Santai

Bocoran Gaji Youtuber Tahun 2025, Berapa sih Sebenarnya Penghasilannya? Cek di Sini

Bocoran Gaji Youtuber Tahun 2025, Berapa sih Sebenarnya Penghasilannya? Cek di Sini

MOMSMONEY.ID - Gaji youtuber tahun 2025 tergantung dari cost per mille (CPM) dan revenue per mille (RPM) dari iklan di video.

Sebagai kreator, Anda juga perlu masuk ke program mitra YouTube  (YouTube Partner Program) supaya bisa menghasilkan uang dari video. 

Tahun ini persyaratannya masih sama yaitu mempunyai 1.000 subscriber, 4.000 jam tayang publik dalam 12 bulan terakhir dan patuh pada aturan YouTube. Dilansir dari Teachable.com, begini sistem gaji youtuber 2025:

Bagaimana sistem pembayaran YouTube?

  • CPM (cost per mille): Bayaran yang diberikan pengiklan ke YouTube untuk setiap 1.000 tayangan iklan.
  • RPM (revenue per mille): Penghasilan bersih kreator dari setiap 1.000 tayangan iklan di video YouTube. Namun agar bisa memasang iklan di video, Anda harus tergabung dalam Program Mitra YouTube (YPP).

Baca Juga: Cara Mendapatkan Uang dari YouTube bagi Pemula Lewat Konten Edukasi, Modal HP

Syarat gabung program mitra YouTube  

  • Memiliki 1.000 subscriber.
  • Mengumpulkan 4.000 jam tayang publik dalam 12 bulan terakhir atau 10 juta penayangan shorts dalam 90 hari.
  • Tinggal di negara yang mendukung YPP.
  • Memiliki akun google adsense yang tertaut.
  • Patuh kepada kebijakan komunitas dan pedoman monetisasi YouTube.

Berapa gaji youtuber untuk 1.000 tayangan?

Rata-rata CPM YouTube  tahun 2025 berkisar antara Rp 64.000 hingga Rp 384.000, tergantung niche lokasi penonton, dan tingkat keterlibatan. Tidak semua tayangan video menghasilkan uang, hanya tayangan iklan saja yang akan dihitung.

  • RPM rata-rata: Rp 16.000 – Rp 80.000 (setelah potongan YouTube).
  • Pendapatan estimasi untuk 100.000 tayangan video: Sekitar Rp 1.600.000-Rp 8.000.000.
  • Untuk 1 juta tayangan video: Bisa mencapai Rp 16.000.000-Rp 80.000.000, bahkan bisa lebih tergantung niche.

Niche yang menghasilkan CPM tertinggi

  • Keuangan dan investasi
  • Bisnis dan kewirausahaan
  • Teknologi dan gadget
  • Edukasi dan produktivitas
  • Kesehatan dan kebugaran

Baca Juga: Cara Download Short YouTube 2025 untuk Koleksi Offline, Paling Mudah dan Cepat

Sumber penghasilan lain selain iklan

1. Pemasaran afiliasi

Promosikan produk dengan tautan afiliasi, dapat komisi dari penjualan. Ideal untuk review produk, gadget, atau tutorial.

2. Produk & kursus digital

Jual e-book, template, atau kursus online menggunakan platform seperti Teachable.

3. Merchandise

Kaos, stiker, hoodie, dan produk pribadi bisa dijual langsung ke penonton.

4. Sponsorship

Brand akan membayar Anda untuk promosi di video. Bayaran bisa lebih besar daripada pendapatan iklan.

5. YouTube membership & shorts

Monetisasi penonton lewat keanggotaan berbayar dan konten eksklusif. Shorts juga sudah bisa dimonetisasi per 2025.

Itulah penjelasan detail mengenai Gaji YouTuber tahun 2025 yang bisa Anda pahami.

Selanjutnya: Pertamina NRE Tertarik Mengembangkan Pembangkit Nuklir Pertama di Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News