M O M S M O N E Y I D
Santai

BMKG Deteksi 2 Badai Siklon Tropis, Cuaca Hujan Lebat & Gelombang Tinggi Daerah Ini

BMKG Deteksi 2 Badai Siklon Tropis, Cuaca Hujan Lebat & Gelombang Tinggi Daerah Ini
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - BMKG mendeteksi Bibit Badai Siklon Tropis 91S dan 93P terpantau di wilayah Indonesia yang berdampak cuaca hujan lebat dan gelombang tinggi di sejumlah wilayah Indonesia.

Bibit Badai Siklon Tropis 91S terpantau di Samudra Hindia bagian tenggara, barat daya Banten dengan angin maksimum 20-35 knots dan tekanan udara minimum 996 hPa bergerak ke arah timur-tenggara.

Sementara Bibit Badai Siklon Tropis 93P terpantau di Teluk Carpentaria, selatan Papua dengan kecepatan angin maksimum 15 knots dan tekanan udara minimum 1005 hPa bergerak ke arah timur-tenggara.

"Prediksi: potensi Bibit Badai Siklon Tropis 91S tumbuh menjadi siklon tropis dalam 24 jam ke depan pada kategori Sedang-Tinggi," tulis BMKG di akun resmi Instagram mereka, Selasa (12/3).

Sementara prediksi BMKG untuk Bibit Badai Siklon Tropis 93P adalah tumbuh menjadi siklon tropis dalam 24 jam ke depan pada kategori Rendah.

Baca Juga: Status Jawa Tengah Siaga & Bencana, Simak Peringatan Dini Cuaca Hujan Besok (13/3)

Berikut wilayah dengan intensitas hujan sedang hingga lebat disertai angin kecang sebagai dampak Bibit Badai Siklon Tropis 91S:

  • Pesisir selatan Jawa

Sedang perairan dengan gelombang laut tinggi 1,25 meter-2,5 meter berpotensi terjadi di:

  • Samudera Hindia barat Aceh hingga Kep. Mentawai
  • Perairan barat Bengkulu
  • Selat Sunda bagian utara
  • Teluk Lampung
  • Perairan selatan Bali hingga P. Sumbawa
  • Laut Jawa
  • Laut Bali
  • Laut Sumbawa
  • Laut Flores
  • Laut Sawu
  • Selat Sumba bagian barat
  • Selat Ombai

Baca Juga: Peringatan Dini Cuaca Besok (12/3) Hujan Deras, Siaga Waspada Bencana di Provinsi Ini

Lalu perairan dengan gelombang laut tinggi 2,5 meter-4 meter berpotensi terjadi di:

  • Perairan barat P. Enggano 
  • Perairan barat Lampung
  • Samudra Hindia barat P. Enggano hingga Lampung
  • Selat Sunda bagian barat dan selatan
  • Perairan selatan Banten hingga Jawa Timur
  • Perairan selatan P. Sumba
  • Samudra Hindia selatan Banten hingga Nusa Tenggara Timur

Kemudian perairan dengan gelombang laut tinggi 4 meter-6 meter berpotensi terjadi di:

  • Samudera Hindia selatan Banten hingga Jawa Tengah

Baca Juga: Hujan Hanya Guyur Tiga Wilayah di Bali, Simak Prakiraan Cuaca Besok (13/3)!

Sementara wilayah dengan intensitas hujan sedang hingga lebat disertai angin kecang sebagai dampak Bibit Badai Siklon Tropis 93P:

  • Papua bagian selatan
  • Maluku bagian tenggara

Adapun perairan dengan gelombang laut tinggi 1,25 meter-2,5 meter berpotensi terjadi di:

  • Perairan Fakfak hingga Kaimana
  • Perairan Sermata hingga Leti
  • Perairan Babar hingga Tanibar
  • Perairan Kep. Kai hingga Aru
  • Laut Banda
  • Perairan Amamapere hingga Agats
  • Perairan Yos Sudarso

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

BCA Hadirkan myBCA di Smartwatch, Transaksi Pembayaran Lewat Jam Pintar

Inovasi terbaru BCA: myBCA on Smartwatch hadirkan pengalaman perbankan digital yang efisien. Cocok untuk gaya hidup serba cepat.

Promo J.CO Tasty Duo 17-21 November 2025, Paket 3 Donuts + 3 J.CLUB Cuma Rp 72.000

J.CO hadirkan promo Tasty Duo mulai 17-21 November 2025. Nikmati paket hemat 3 Donuts dan 3 J.CLUB favorit hanya Rp 72.000.

Redmi 15 Janjikan Kesehatan Baterai hingga 80% Setelah 1.600 Siklus Pengisian

Xiaomi meluncurkan Redmi 15 di kelas harga Rp 2 jutaan, sama dengan Itel Super 26 Ultra. Gadget tersebut andalkan baterai besar yaitu 7000 mAh.

Promo BGM Day Bakmi GM 17-19 November, Nikmati Bakmi Favorit Mulai Rp 20.000 Saja

Bakmi GM hadirkan promo BGM Day dengan menu-menu hematnya. Advance Order tanggal 17-19 November bisa dapat minuman gratis. 

5 Rekomendasi Eyeshadow yang Aman di Kulit, Begini Tips Untuk Memilihnya!

Milih eyeshadow yang aman di kulit bisa dilakukan dengan beberapa langkah. Eyeshadow berkualitas bisa nyiptain tampilan menawan yang tahan lama.

Naik Lagi ke Level 8.414, IHSG Kembali Mendekati Level Tertinggi (17/11)

 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali mendekati rekor tertingginya dalam perdagangan intrahari pada Senin pagi, 17 November 2025

Promo KFC Petoook Duo sampai Januari 2026, Makan Berdua Mulai Rp 18.000-an Per Orang

Promo KFC Petoook Duo yang hemat sampai Januari 2026. Nikmati paket makan berdua ayam goreng dan nasi mulai Rp 18.000-an per orang.

IHSG Berpeluang Menguat, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (17/11)

IHSG berpeluang menguat pada perdagangan Senin (17/11/2025). ​Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas ​hari ini.

Nubia Neo 3 GT HP Gaming yang Bawa Fitur VC Cooling System, Cek Skor AnTuTunya!

Nubia Neo 3 GT berada di segmen yang sama dengan Nubia Neo 3. ZTE Nubia Neo 3 & Neo 3 GT adalah dua gadget yang dirilis untuk para pecinta game.

Naik Tipis, Cek Harga Emas Antam Hari Ini Senin 17 November 2025

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.351.000 pada Senin pagi (17/11/2025), naik Rp 3.000 dibanding hari sebelumnya.