M O M S M O N E Y I D
Bugar

Bisa Mengontrol Gula Darah, Inilah 5 Manfaat Lain Pare yang Baik untuk Ibu Hamil

Bisa Mengontrol Gula Darah, Inilah 5 Manfaat Lain Pare yang Baik untuk Ibu Hamil
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa manfaat pare yang baik untuk ibu hamil yang bisa Anda konsumsi rutin selama masa kehamilan untuk merasakan khasiatnya.

Pare (Momordica charantia) merupakan jenis sayuran yang umum Anda temukan di beberapa negara Asia, termasuk Indonesia.   

Sayur hijau bergerigi ini sering dijadikan obat diabetes serta dapat meredakan berbagai masalah pencernaan.    

Selain itu, pare juga mengandung ragam mineral, yaitu kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, natrium, zinc, tembaga, mangan, dan selenium.    

Pare juga mengandung berbagai jenis vitamin seperti A, C, B1, B2, B3, B5, B6, dan B9 (folat) yang juga baik untuk kesehatan ibu hamil, mengutip dari Pregnant Education.

Berkat kandungan nutrisi tersebut, pare bisa membawa beragam manfaat bagi kesehatan, termasuk kesehatan ibu hamil.   

Melansir dari Pregnant Education dan Web MD, inilah beberapa manfaat pare yang baik untuk ibu hamil yang bisa Anda konsumsi rutin selama masa kehamilan, antara lain: 

Baca Juga: Moms Wajib Tahu! Ini Tips Menjaga Imunitas Ibu Hamil

1. Mendukung perkembangan janin

Manfaat pare untuk ibu hamil yang pertama adalah mendukung perkembangan janin. 

Pare juga mengandung folat yang merupakan vitamin penting selama kehamilan.   

Adapun folat dapat mendukung perkembangan saraf bayi selama dalam kandungan, sehingga mengurangi risiko bayi cacat lahir.    

2. Mengatasi gangguan pencernaan

Manfaat pare untuk ibu hamil yang kedua adalah mengatasi gangguan pencernaan. 

Manfaat ini bisa ibu hamil peroleh karena kandungan serat yang ada dalam jenis sayuran tersebut.    

Salah satu yang paling umum yaitu sembelit selama kehamilan. Untuk mengatasi masalah pencernaan ini, ibu hamil bisa makan pare.   

Baca Juga: Cara Efektif Mengatasi Telat Datang Bulan Secara Alami

3. Mencegah kanker payudara

Manfaat pare untuk ibu hamil yang ketiga adalah mencegah kanker payudara. 

Pare juga memiliki sifat antikanker yang terbukti dapat menghambat pertumbuhan sel kanker payudara.   

Namun, masih diperlukan penelitian klinis lebih lanjut untuk memastikan dosis aman, efek samping, serta efektivitas pare dalam memerangi kanker.    

4. Meningkatkan imunitas tubuh

Manfaat pare untuk ibu hamil yang keempat adalah meningkatkan imunitas tubuh. Namun manfaat ini masih perlu untuk diteliti lebih lanjut.    

Meski sangat sedikit, kandungan protein tertentu yang terdapat pada pare mampu membantu meningkatkan imunitas tubuh.    

Baca Juga: Konsumsi Secara Rutin! Ini 5 Buah Terbaik untuk Penderita Diabetes

5. Mengontrol kadar gula darah

Manfaat pare untuk ibu hamil yang kelima adalah membantu mengontrol kadar gula darah.  

Manfaat pare ini membantu mengontrol kadar gula darah dan mengatasi diabetes.   

Manfaat ini bisa Anda peroleh berkat charantin dan polipeptida-P pada pare yang dapat bekerja seperti insulin dalam mengontrol gula darah.    

Manfaat pare untuk kesehatan memang beragam, tetapi konsumsi pare juga perlu dibatasi pada ibu hamil.

Beberapa ahli bahkan menyarankan untuk menghindarinya sama sekali.    

Bila perlu, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter mengenai risiko mengonsumsi pare terhadap kehamilan.   

Jika setelah mengonsumsi pare timbul efek samping berupa sakit perut, diare, atau kontrasi, segera periksakan diri ke dokter kandungan. 

Itulah beberapa manfaat pare yang baik untuk ibu hamil yang bisa Anda konsumsi rutin selama masa kehamilan untuk merasakan khasiatnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.