Keluarga

Bingung Memanfaatkan Kabinet Sudut? Begini Cara Memanfaatkan & Menatanya!

Bingung Memanfaatkan Kabinet Sudut? Begini Cara Memanfaatkan & Menatanya!

MOMSMONEY.ID -  Kabinet yang terletak di sudut dapur adalah area yang paling sulit dimanfaatkan dan ditata. Yuk simak caranya!

Kabinet yang berada di sudut ruangan adalah salah satu lokasi yang cukup sulit dimanfaatkan dan dirapikan. Biasanya akan ada banyak barang yang tersembunyi dan susah dilihat bahkan di siang hari. 

Baca Juga: Bisa Menunda Penuaan Kulit, Ini 5 Manfaat Rumput Laut untuk Kecantikan Kulit

Melansir Homes and Gardens, biasanya kabinet yang terletak di sudut dapur ini pasti akan Anda temukan jika menggunakan kabinet berbentuk L dan U. Sehingga Anda membutuhkan teknik khusus untuk memanfaatkan dan menatanya. 

Begini cara memanfaatkan dan menata kabinet di sudut dapur Anda

1. Hindari meletakan barang terlalu banyak di kabinet sudut
Cara terbaik memanfaatkan dan menata barang-barang Anda di kabinet sudut pertama adalah menahan diri meletakan barang di dalamnya. Pastikan Anda tak terlalu banyak mengisi barang di dalam kabinet sudut. 

Aksesibilitas adalah hal yang penting saat menata benda di dalam kabinet. Sehingga sunting kembali barang yang akan Anda simpan di dalamnya. 

2. Jadikan tempat untuk menyimpan peralatan

Cara memanfaatkan dan menata barang-barang di kabinet sudut selanjutnya adalah gunakan untuk menyimpan peralatan memasak Anda yang lengkap. Jika Anda memiliki cukup ruang di dapur, gunakan pantry untuk menyimpan bahan makanan. 

Biasanya kabinet yang berada di sudut dapur memiliki ruang yang lebih luas dan sangat bagus untuk menyimpan panci atai air fryer. Adapun salah satu kelemahan lemari sudut adalah memasukkan dan mengeluarkan barang jadi lebih merepotkan. Jadi sebaiknya kabinet sudut khusus untuk menyimpan peralatan makan dan memasak yang berukuran besar. 

3. Gunakan untuk menyimpan peralatan besar lainnya
Direktur Kreatif BHDM Design Dan Mazzarini mengatakan barang-barang yang berukuran kecil, lama kelamaan akan hilang di dalam kedalaman lemari. Sehingga sebaiknya simpan barang-barang berukuran besar dan tahan lama di kabinet sudut seperti piring penyajian atau peralatan makan untuk acara khusus. 

4. Gunakan untuk menyimpan barang-barang ringan
Cara lain untuk memanfaatkan dan menata barang di kabinet sudut adalah mendedikasikan ruang ini untuk barang-barang yang ringan. Sebab, lemari sudut memiliki tantangan aksesibilitas yang tidak mudah diraih. 

Sehingga menyimpan barang-barang ringan atau yang tidak sering digunakan di lemari sudut adalah salah satu solusinya. Anda bisa menyimpan container, cetakan kue atau peralatan ringan lainnya yang jarang digunakan. 

Baca Juga: 4 Rekomendasi Calming Serum yang Ampuh untuk Mengatasi Kulit Kemerahan

5. Instal rak yang bisa ditarik
Cara memanfaat dan menata barang di kabinet sudut untuk mengatasi masalah aksesibilitas, Anda bisa memasang rak yang bisa ditarik. Sehingga Anda akan lebih mudah meraih barang yang Anda cari tanpa harus menggali terlalu dalam.

6. Simpan makanan dengan rak bertumpuk
Alternatif lainnya untuk memanfaatkan dan menata barang atau bahan makanan di kabinet sudut adalah menggunakan rak bertumpuk di dalam kabinet. Anda bisa menata bahan makanan secara bertumpuk untuk memudahkan mencari dan menariknya saat dibutuhkan. 

Menata secara vertikal juga membuat penyimpanan Anda lebih terorganisir. Sehingga Anda bisa mencegah membuang bahan makanan secara sia-sia karena susah diakses dan susah dilihat.

Demikian 6 cara memanfaatkan dan menata barang-barang di kabinet sudut. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News