M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Bikin Panjang Umur, Ini 4 Manfaat Jatuh Cinta untuk Kesehatan

Bikin Panjang Umur, Ini 4 Manfaat Jatuh Cinta untuk Kesehatan
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Ternyata jatuh cinta bagus untuk kesehatan, loh. Cari tahu apa saja manfaat jatuh cinta untuk kesehatan!

Saat sedang jatuh cinta, hidup cenderung terasa lebih indah dan berwarna. Anda mungkin akan merasakan euforia yang luar biasa ketika bersama orang yang Anda cintai. Kemungkinan besar, Anda pun sangat mendambakan kehadirannya saat ia tak ada di sisi Anda.

Pada dasarnya, cinta akan memicu aliran perasaan baik yang membuat Anda merasa seperti berada di puncak dunia. Tak hanya terasa menyenangkan, faktanya ada beragam manfaat kesehatan yang ditawarkan dari jatuh cinta.

Dilansir dari Insider, inilah 4 manfaat jatuh cinta untuk kesehatan yang harus Anda tahu!

1. Meningkatkan harapan hidup

Manfaat jatuh cinta untuk kesehatan yang pertama yaitu meningkatkan harapan hidup.

Sebuah meta-analisis tahun 2015 yang melibatkan 72.000 orang dewasa menemukan bahwa mereka yang memiliki kepuasan hubungan yang tinggi dan perasaan positif terhadap pasangannya dikaitkan dengan kesehatan yang lebih baik secara keseluruhan. Selain itu, mereka juga memiliki risiko kematian yang lebih rendah.

Di sisi lain, penelitian pada tahun 2020 terhadap lebih dari 164.000 warga lanjut usia menemukan bahwa mereka yang menikah memiliki harapan hidup sedikit lebih lama dibandingkan mereka yang tidak menikah.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Cokelat Merek Lokal untuk Kado Valentine Orang Tersayang

2. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Manfaat jatuh cinta untuk kesehatan yang kedua yaitu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Sebuah studi tahun 2019 menemukan bahwa jatuh cinta dapat memberikan efek yang positif pada sistem kekebalan tubuh. Dalam penelitian selama 2 tahun tersebut, peserta yang jatuh cinta mengalami peningkatan aktivitas gen kekebalan tertentu. Sedangkan peserta yang tidak jatuh cinta selama penelitian tidak mengalami peningkatan.

Itu artinya, partisipan yang sedang jatuh cinta cenderung memiliki pertahanan yang lebih kuat terhadap infeksi dibandingkan partisipan yang tidak sedang jatuh cinta.

3. Mengurangi rasa sakit

Manfaat jatuh cinta untuk kesehatan yang ketiga yaitu mengurangi rasa sakit.

Sebuah penelitian kecil pada tahun 2010 menemukan bahwa orang-orang yang berada di tahap awal hubungan romantis merasakan manfaat manajemen rasa sakit. Hal ini mungkin disebabkan oleh fakta bahwa aktivasi daerah pemrosesan penghargaan di otak dapat mengurangi rasa sakit.

Mereka yang berada dalam hubungan romantis baru dan melihat foto pasangannya juga cenderung mengalami pereda nyeri yang lebih besar dibandingkan mereka yang melihat foto kenalan akrab.

Meskipun dilakukan dalam lingkungan yang terkendali, namun penelitian tersebut menunjukkan bahwa cinta mampu berfungsi sebagai analgesik ringan ketika rasa sakit muncul.

Baca Juga: Ketahui Ciri Darah Tinggi Kumat, Sakit Kepala hingga Sesak Napas!

4. Mengurangi kemungkinan terkena serangan jantung

Manfaat jatuh cinta untuk kesehatan yang keempat yaitu mengurangi kemungkinan terkena serangan jantung.

Sebuah studi tahun 2013 menemukan bahwa orang yang menikah pada usia 35-64 tahun lebih kecil kemungkinannya terkena serangan jantung dibandingkan mereka yang tidak menikah pada kelompok usia yang sama.

Penelitian lainnya pada tahun 2019 menemukan bahwa kehadiran pasangan romantis atau bahkan sekadar memikirkan pasangan romantis dapat menurunkan tekanan darah tatkala pemicu stres datang.

Itulah 4 manfaat jatuh cinta untuk kesehatan yang harus Anda tahu. Luar biasa sekali kan, Moms?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

40 Pedagang Jam Tangan Mewah Kumpul, Jual Beli Langsung di Sini

Memburu Richard Mille bekas atau Rolex langka? Pameran JWX-7 di Gandaria City dibuka 15-18 Januari. Cek detail cicilan dan tukar tambah.

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.