HOME, Keluarga

Bekas Kemasan Belanja Online Melimpah Saat PPKM Darurat? Salurkan Saja!

Bekas Kemasan Belanja Online Melimpah Saat PPKM Darurat? Salurkan Saja!

MOMSMONEY.ID - Kemasan belanja online sudah menumpuk saat PPKM darurat? Memang seperti yang kita tahu, banyak sekali orang yang terpapr Covid-19 dan memaksa kita untuk di rumah saja dan melakukan segala aktivitas hanya di dalam rumah.

Termasuk banyak sekali yang akhirnya belanja online untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sudah bisa dipastikan bekas kemasan belanja online meningkat. 

Daripada bekas sampahmu menimbun dan justru akan mendatangkan berbagai kuman dan penyakit, momsmoney.id akan memberikanmu rekomendasi bank sampah yang bisa menampung sampahmu.

Mereka akan mengelola kembali, kalau masih bisa disalurkan kenapa tidak?

 Baca Juga: Moms, Begini Lo Cara Membuang Masker yang Benar

Salurkan bekas kemasan belanja online ke tempat penyaluran yang menerima kemasan belanja online seperti (kardus, plastik, bubblewrap, styrofoam). Karena sedang PPKM, batasi untuk mobilitas di luar rumah, pastikan konfirmasi kepada masing-masing bank sampah untuk mengurangi kerumunan dan aktivitas yang berdekatan.

Baca Juga: Lakukan 4 Hal ini Setelah Berpergian agar Tak Terpapar Covid-19

Berikut daftar bank sampah yang menerima bekas kemasan online. Hubungi melalui akun Instagram mereka terkait ketentuan lainnya. 

  1. @rubahkertas 
  2. @banksampahsorongraya
  3. @kamibox.id
  4. @ecobalirecycle
  5. @rebrick.id
  6. @kertabumirecyclingcenter
  7. @waste4change
  8. @rekosistem
  9. @zerowate.id_official
  10. @emakzerowaste

Moms, yuk kita coba belajar mengelola sampah bekas kemasan belanja online yang menumpuk di rumah. 

Selanjutnya: Pentingnya Minum Air Putih yang Cukup Selama Isoman

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News