M O M S M O N E Y I D
Hemat

Barang Paling Laku di 11.11 Lazada, Promonya Masih Berlanjut hingga Hari Ini

Barang Paling Laku di 11.11 Lazada, Promonya Masih Berlanjut hingga Hari Ini
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Festival belanja 11.11 kembali jadi ajang berburu diskon terbesar tahun ini.

Lazada mencatat performa luar biasa lewat LazMall yang sukses mendorong lonjakan penjualan hingga 11 kali lipat dibandingkan hari biasa.

Kategori elektronik menjadi bintang utama. Penjualan televisi meningkat hampir 24 kali lipat, menandakan semakin tingginya kepercayaan masyarakat dalam membeli barang bernilai tinggi secara online.

Tak kalah laku, produk sepatu dan pakaian olahraga melonjak 18 kali lipat, seiring tren hidup sehat yang makin populer.

Baca Juga: Peristiwa Penting 11 November: Ada Hari Yatim Piatu hingga Hari Bangunan Indonesia

Produk ibu dan anak juga mencatat peningkatan signifikan hingga 10 kali lipat, didorong oleh Program Garansi Susu yang ditawarkan LazMall.

“Lazada, sebagai pionir eCommerce di Indonesia, sekali lagi menyaksikan respons positif konsumen terhadap festival belanja 11.11 yang selalu dinantikan. Kami mencatat lonjakan pembelian begitu festival dimulai, terutama di kategori elektronik, ibu dan anak, serta kecantikan,” ujar Chief Executive Officer Lazada Indonesia, Carlos Barrera.

Selain peningkatan penjualan, ada pula fakta-fakta unik selama satu hari puncak festival belanja online 11 November. Misalnya, pengiriman terjauh menempuh jarak lebih dari 5.000 km dari Medan ke Merauke.

Jumlah popok bayi yang terjual bahkan cukup untuk memenuhi kebutuhan dua kali lipat dari jumlah bayi yang akan lahir di Jakarta selama setahun.

Sementara itu, total sepatu olahraga yang laku terjual jika dijajarkan bisa mengelilingi lapangan sepak bola lebih dari satu kali.

Penjualan produk kecantikan naik delapan kali lipat, dengan tabir surya yang cukup untuk melindungi seluruh pelari di Gelora Bung Karno saat akhir pekan.

Tak hanya soal diskon, teknologi juga ikut berperan dalam pengalaman belanja. Asisten belanja AI Lazada, AI Lazzie, membantu pembeli menemukan produk terbaik dengan peningkatan percakapan hingga dua kali lipat dibandingkan hari biasa.

Baca Juga: Apa Latar Belakang Hari Pahlawan Dirayakan 10 November? Intip Kisah Heroik Surabaya

Fitur ini terbukti membantu pelanggan berbelanja lebih cerdas, meningkatkan nilai pembelian hingga 50%.

“Hadirnya AI Lazzie bukan saja bermanfaat bagi pelanggan, namun juga bagi brand yang berjualan. AI Lazzie memungkinkan pengguna untuk mengeksplorasi produk dengan lebih mudah dan membantu mendorong penjualan brand lokal maupun global,” tambah Carlos.

Festival belanja 11.11 Lazada masih berlangsung hingga 13 November 2025 pukul 23.59 WIB. Jadi, masih ada waktu untuk berburu diskon dari ribuan brand di LazMall.

Selanjutnya: Bukan Sekadar Kotoran, Sampah Ternyata Bisa Jadi Sumber Rezeki

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Sangat Lebat di Sini, Cek Peringatan dini BMKG Cuaca Besok (16/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (16/1) dan Sabtu (17/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil India Open 2026, 2 Pemain Tunggal Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil India Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (15/1), tunggal putra Jonatan Christie dan tunggal putri Putri Kusuma Wardan menembus perempat final.

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.