MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa makanan dengan sumber protein nabati tinggi yang baik untuk kesehatan tubuh, dan bisa dikonsumsi secara rutin.
Protein adalah salah satu jenis nutrisi yang penting untuk tubuh dan harus tercukupi dengan baik.
Protein merupakan makronutrien yang diperlukan tubuh dalam jumlah yang besar setiap hari.
Ada berbagai manfaat protein dalam tubuh, mulai dari sumber energi, membangun dan memperbaiki jaringan tubuh, membentuk antibodi, hingga membentuk enzim dan hormon.
Protein nabati adalah jenis protein yang berasal dari tumbuh-tumbuhan. Mencakup kacang-kacangan, biji-bijian, dan beberapa jenis sayuran.
Tidak perlu repot, sumber protein nabati ternyata bisa didapatkan dengan mudah, jadi tidak ada alasan untuk tidak mengonsumsinya.
Dilansir dari Mayo Clinic, berikut beberapa makanan dengan sumber protein nabati tinggi yang baik untuk kesehatan tubu dan bisa dikonsumsi secara rutin, antara lain:
Baca Juga: Migrain Tidak Sembuh? Ini 4 Makanan yang Bisa Mengatasi Migrain Secara Alami
1. Tempe
Makanan sumber protein nabati yang baik untuk tubuh pertama adalah tempe.
Kacang kedelai yang difermentasi dalam pembuatan tempe ini menghasilkan bakteri yang bermanfaat untuk saluran pencernaan.
Tempe sangat bermanfaat, terutama bagi mereka yang mengalami masalah dengan pencernaan.
Setengah gelas kacang kedelai bahkan dapat menyediakan protein hingga 18 gram. Tempe juga merupakan sumber yang kaya kalsium dan zat besi.
2. Kacang-kacangan
Makanan sumber protein nabati yang baik untuk tubuh kedua adalah kacang-kacangan.
Sumber protein nabati yang paling populer adalah kacang-kacangan, mulai dari kacang kedelai, almond, mede, polong, hingga edamame yang merupakan sumber dari protein nabati.
Makanan ini bisa diolah untuk menjadi pendamping makan besar atau sebagai camilan di waktu senggang.
3. Asparagus
Makanan sumber protein nabati yang baik untuk tubuh ketiga adalah asparagus.
Asparagus menjadi salah satu makanan sumber protein nabati yang baik untuk tubuh. Anda bisa mengolah asparagus dengan cara dipanggang atau dikukus.
4. Brokoli
Makanan sumber protein nabati yang baik untuk tubuh keempat adalah brokoli.
Brokoli menjadi salah satu sayuran yang menjadi sumber protein nabati dan kandungan nutrisi lainnya, seperti vitamin C, K, folat, kalsium, hingga antioksidan.
Namun, pastikan Anda tidak terlalu lama mengolah brokoli agar kandungan nutrisi dan vitamin di dalamnya tidak berkurang.
Baca Juga: Kenali Manfaat Konsumsi Kacang Merah, Baik untuk Ibu Hamil Juga
5. Tahu
Makanan sumber protein nabati yang baik untuk tubuh kelima adalah tahu.
Tahu juga menjadi salah satu makanan yang bagus sebagai sumber protein nabati. Dari sekitar 115 gram tahu, terdapat sekitar 9 gram protein.
Tahu sangat mudah untuk diolah ke dalam makanan dan bisa dikonsumsi kapan saja baik untuk sarapan, makan siang, makan malam, hingga camilan.
Masukkan makanan-makanan tersebut dalam menu makan sehari-hari. Bila Anda butuh saran pengaturan pola makan sehat, segera berbicara pada dokter ahli gizi.
Itulah beberapa makanan dengan sumber protein nabati tinggi yang baik untuk kesehatan tubu dan bisa dikonsumsi secara rutin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News