CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Anda Tinggal di Wilayah Tanah Masam? Cocok Buat 5 Tanaman Ini!

Anda Tinggal di Wilayah Tanah Masam? Cocok Buat 5 Tanaman Ini!
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Jika kebetulan Anda tinggal di wilayah tanah berjenis masam, jangan putus asa, ya! Tidak semua tanaman gagal tumbuh di tanah yang masam. Sebab, ada beberapa tanaman yang menyukai tanah masam untuk hidup atau biasa disebut sebagai tanaman acid-loving.

Tanaman acid-loving memang bisa tumbuh di tanah dengan pH netral, tetapi akan lebih subur di tanah yang masam. Tanaman yang menyukai asam dengan pH 5,5 yang lebih rendah memungkinkan tanaman ini menyerap nutrisi yang mereka butuhkan untuk berkembang dan tumbuh.

Baca Juga: 5 Barang Bekas Rumah Tangga yang Bisa Disulap Jadi Pot Tanaman

Dilansir dari The Spruce, tanaman yang menyukai asam dan tahan asam tersedia dalam berbagai ukuran. Tanaman keras berbunga kecil, semak, penutup tanah, dan bahkan pohon bisa tumbuh subur di tanah masam. Nah, ini beberapa jenis tanamannya.

Magnolia

Semua jenis tanaman magnolia suka tumbuh di tanah masam. Bunganya memiliki aroma yang harum. Warnanya juga cukup beragam mulai putih, merah muda, atau kombinasi keduanya. Tanaman ini paling cepat berbunga di musim semi dengan drainase yang baik, pasokan cahaya yang cerah, dan terlindung dari angin.

Bleeding Heart

Tanaman yang memiliki bunga berbentuk hati dengan juntaian kelopak menyerupai tetesan darah ini ternyata tumbuh subur di tanah masam. Tanaman ini berupa tanaman semak dengan tinggi sekitar 60-90 cm.

Bunganya yang unik memiliki macam-macam warna seperti merah muda, merah, dan putih. Tanaman ini biasanya akan berbunga pada musim semi, yakni sekitar bulan April sampai mei. Tanaman ini membutuhkan drainase tanah yang baik dan sinar matahari yang tak terlalu terik.

Baca Juga: Tanaman Hias di Rumah Tidak Berbunga? Mungkin 5 Ini Penyebabnya

Azalea

Bunga azalea banyak tumbuh di Asia dan Amerika Utara yang akan tumbuh subur di tanah masam. Bunganya berbentuk corong dan warnanya cukup mencolok seperti kuning, putih, merah, dan merah muda.

Selain tanah masam, tanaman ini dapat tumbuh di tempat yang kandungan airnya sedikit. Oleh karena itu, tanaman ini dianggap mudah dirawat. Akan tetapi, tanaman ini menyukai sinar matahari sedikit dan berada di tempat yang teduh.

Oakleaf Hydrangea (Hortensia)

Tanaman hortensia berbunga biru ternyata juga dapat tumbuh subur di tanah masam. Sementara hortensia berbunga merah mudah tumbuh subur di tanah basa.

Tanaman ini merupakan tanaman semak dengan tinggi 1 hingga 3 meter, tetapi ada juga yang merambat di tanaman lain hingga mencapai ketinggian 30 meter. Hortensia menyukai sinar matahari dan teduh sebagian.  

Pachysandra Jepang

Tanaman yang populer di Amerika Serikat bagian timur ini tumbuh subur di tanah masam. Tanaman ini merupakan salah tanaman penutup tanah, yakni tanaman yang khusus ditanam untuk melindungi tanah dari ancaman kerusakan oleh erosi atau untuk memperbaiki sifat fisik tanah.

Pachysandra memiliki daun lebar berwarna hijau tua, kasar, dan menghasilkan bunga berwarna putih. Mereka biasanya tumbuh di musim semi dan menyukai paparan sinar matahari sebagian.

Selanjutnya: 5 Bahan Alami Ini Punya Manfaat Menyuburkan Tanaman, Cek Yuk!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Zodiak yang Diramalkan Menikah di Tahun 2026, Apakah Leo Termasuk?

Menurut astrologi, ada 5 zodiak yang diramalkan menikah di tahun 2026. Cari tahu lebih lanjut, berikut daftarnya.

Tips Holiday Ready Akhir Tahun agar Liburan Nyaman, Aman dan Bebas Drama

Simak langkah hacks persiapan liburan akhir tahun yang bikin perjalanan makin praktis dan aman lewat pengelolaan finansial digital yang mudah.  

5 Ruangan Rumah yang Harus Dirapikan Sekarang agar Hunian Nyaman saat Liburan

Simak langkah paling efektif untuk merapikan rumah sebelum musim liburan tiba agar kenyamanan dan kesan pertama untuk tamu tetap terjaga.   

Cara Mudah Atur Dapur agar Lebih Hangat dan Nyaman untuk Aktivitas Anda Sehari hari

Yuk simak inspirasi mudah yang bisa bikin dapur terasa lebih ramah, hangat, dan jadi tempat favorit seluruh anggota keluarga. Berikut ulasannya.  

Cara Aman Krim Uang ke Luar Negeri agar Lebih Cepat, Praktis, dan Aman Terkendali

Berikut cara aman kirim uang ke luar negeri agar transaksi makin mudah, cepat, dan aman untuk kebutuhan pribadi maupun bisnis.  

Mau Bangun Usaha Food Truck? Yuk Kenali Modal, Strategi, dan Cara Kelola Uangnya

Cek dulu modal dan strategi food truck biar usaha kuliner kamu makin siap melaju di tengah tren bisnis yang makin kompetitif. Simak ulasannya.  

7 Kebiasaan Hedonisme Kekinian yang Tanpa Sadar Bikin Keuangan Boncos

Cek yuk kebiasaan kecil yang tampak biasa tapi perlahan bikin keuangan boncos dan mudah kamu terapkan. Simak ulasan sampai selesai, ya.​  

Rekomendasi 10 Film Natal Disney yang Bikin Liburan Makin Hangat dan Seru

Berikut kumpulan film Natal Disney yang hangat dan penuh pesan moral untuk menemani liburan keluarga di akhir tahun. Simak daftar filmnya, ya.

Awas Hujan Ekstrem di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (21/11)

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Jumat 21 November 2025 dan Sabtu 22 November 2025 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Tertarik Cari Brand Fesyen dan Kuliner Lokal, Brightspot Bisa Jadi Pilihan

Pameran yang hadirkan pengusaha fesyen dan kuliner lokal Brightspot kembali digelar akhir November dan awal Desember nanti.