M O M S M O N E Y I D
Bugar

AI Permudah Pasien, Waktu Berobat Jadi Lebih Singkat

AI Permudah Pasien, Waktu Berobat Jadi Lebih Singkat
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Kecerdasan buatan atau AI kini mulai memberi manfaat nyata di dunia kesehatan. Tak hanya membantu dokter, teknologi ini juga memudahkan pasien saat berobat.

Lewat sistem rekam medis elektronik berbasis AI salah satunya Intellicare,  proses pemeriksaan di rumah sakit kini bisa berjalan lebih cepat.

Dokter tak lagi sibuk mengetik catatan medis atau mencari hasil laboratorium di banyak layar, karena AI membantu menyiapkan semuanya secara otomatis.

“Dengan AI Ambience dan AI Assistant, dokter tetap berada di satu layar, bertanya pada AI, dan langsung mendapatkan informasi medis secara real time tanpa kehilangan fokus,” jelas dr. Bella Desra Andae, Chief Medical Informatics Officer EMC Healthcare, dalam siaran pers Jumat (7/11).

Bagi pasien, hal ini berarti waktu tunggu lebih singkat dan perhatian dokter lebih penuh selama konsultasi.

Baca Juga: Tips Mengecilkan Lingkar Perut Aman dengan Bantuan Teknologi Ultrasound

AI bahkan dapat membantu merekam percakapan (dengan persetujuan pasien), menyusun catatan medis terstruktur, hingga menyiapkan resep dan tagihan secara otomatis.

“Dengan AI sebagai inti, tenaga medis bisa menghabiskan lebih banyak waktu bersama pasien dan lebih sedikit waktu mengerjakan dokumen,” ujar Luciano Brustia, Regional Managing Director Asia Pacific InterSystems.

Hasil penerapan awal menunjukkan dampak positif. Di EMC Healthcare, waktu untuk mengakses hasil laboratorium berkurang hingga 75%, sementara kelengkapan data medis meningkat hingga 98%.

Teknologi seperti ini juga membantu menciptakan sistem kesehatan yang lebih efisien dan terhubung, sehingga data pasien bisa diakses dengan lebih cepat antar rumah sakit dan laboratorium.

Atas inovasi tersebut InterSystem meraih Indonesia Technology Innovation of the Year Healthcare Technology dalam ajang Asian Innovation Excellence Awards 2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.