M O M S M O N E Y I D
Santai

8 Ide Kencan Valentine Murah Minim Budget tapi Tetap Romantis, Mau Coba?

8 Ide Kencan Valentine Murah Minim Budget tapi Tetap Romantis, Mau Coba?
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Punya budget minim buat rayakan Valentine bareng pasangan? Tenang, berikut ada ide kencan murah yang bisa dicoba.

Merayakan Valentine tentu sangat lekat dengan acara kencan romantis dan memberikan kado berkesan yang membutuhkan banyak duit.

Tak melulu mahal, kencan murah juga tak kalah romantis dengan jenis kencan Valentine mewah, lo.

Berikut beberapa ide kencan Valentine murah dan tak kalah romantis untuk dilakukan berdua dengan pasangan:

Baca Juga: Walau Terpisah Jarak, 4 Ide Kencan Valentine Ini Bisa Dilakukan Oleh Pasangan LDR

Bermain game

Akses berbagai jenis permainan gratis kini semakin banyak ditemui. Anda bisa menggunakan game tersebut untuk menghabiskan waktu kencan bersama dengan pasangan. Selain seru Anda juga bisa saling mendukung permainan satu sama lain.

Piknik

Piknik kini semakin mudah dilakukan dengan semakin banyaknya ruangan terbuka hijau, wisata alam, hingga tempat-tempat hidden gems yang bisa digunakan untuk piknik.

Piknik termasuk dalam aktivitas kencan murah karena Anda dan pasangan bisa menyiapkan sendiri makanan dan juga keperluan piknik sesuai dengan budget yang disediakan.

Menonton film

Jika menonton film di bioskop dirasa kurang eksklusif dan mahal, kini menonton film dengan menggunakan platform film legal seperti Netflix dan Disney+ bisa Anda gunakan untuk menghabiskan waktu kencan dengan pasangan.

Jangan lupa sediakan makanan ringan dan camilan sebagai teman menonton film murah.

Baca Juga: Tonton 6 Rekomendasi Film Romantis Korea Ini Saat Valentine

Menikmati street food

Mencoba makanan street food bisa menjadi salah satu cara kencan murah dan berkesan.

Mencoba segala jenis street food yang memiliki harga terjangkau tentunya juga bisa dijadikan salah satu cara untuk mengenang kembali jajanan-jajanan sekolah yang murah dan enak.

Memasak

Siapa yang mengira bahwa memasak harus selalu dilakukan bersama secara langsung. Ide kencan untuk merayakan Valentine ini tentunya akan semakin seru jika dilakukan bersama pasangan.

Memasak makanan favorit pasangan atau makanan yang sama bisa menjadi salah satu bahannya. Jangan lupa untuk makan masakan yang dibuat bersama sebagai menu kencan makan malam, ya.

Night ride

Jika Anda memiliki waktu luang di malam hari, Anda bisa menggunakan waktu tersebut untuk melakukan kencan murah seperti night ride dengan menggunakan mobil atau motor.

Pemandangan city light saat malam bisa menambah kesan kencan yang romantis. Jangan lupa untuk membeli makanan drive thru saat merasa lapar ya!

Baca Juga: Unik, Coba Lakukan 6 Ide Kencan Valentine Anti Mainstream Ini Bareng Pasangan

Melakukan hobi bersama

Memiliki hobi yang sama dengan pasangan bisa menjadi salah satu cara untuk menikmati kencan Valentine murah dan menyenangkan.

Melakukan hobi bersama seperti berolah raga, bernyanyi, menari, hingga memasak bisa menjadi salah satu ide kencan murah yang manis dan tak kalah romantis.

Menulis surat cinta

Menulis surat cinta untuk pasangan merupakan ide kencan Valentine yang manis dan romantis. Menulis surat cinta pun juga bisa dilakukan saat bertemu pasangan dan merayakan Valentine.

Menuliskan kesan, pesan, dan hubungan dengan pasangan adalah hal manis yang menambah kesan romantis saat kencan. Jangan lupa untuk saling membacakannya juga, ya.

Wah, ternyata masih bisa dilakukan dengan budget minim, itulah tadi ide kencan murah namun berkesan yang bisa dilakukan saat Valentine bareng pasangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.

Katalog Promo JSM Alfamidi Periode 15-18 Januari 2026, Lebih Hemat Hanya 4 Hari!

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 16 Januari 2026, Harus Adaptif

Cek ramalan keuangan dan karier 12 zodiak Jumat 16 Januari 2026, peluang kerja sama, kepemimpinan, dan arah profesional terbaru.