M O M S M O N E Y I D
Santai

7 Makanan Viral 2022: Natto hingga Risol Mayo, Sudah Coba Semua?

7 Makanan Viral 2022: Natto hingga Risol Mayo, Sudah Coba Semua?
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa daftar makanan viral yang sempat heboh di tahun 2022 dan wajib dicoba.

Tak hanya tren dan gaya saja yang kini bisa menjadi viral di media sosial. Begitu juga dengan makanan yang mendapatkan popularitasnya sendiri.

Di tahun 2022, banyak ragam jenis makanan yang menjadi viral dan patut dicoba sebelum 2022 berakhir.

Nah, apa saja, sih, daftarnya? Berikut adalah daftar makanan viral di tahun 2022 yang wajib dicoba:

Baca Juga: 7 Film Detektif Terbaru Penuh Misteri, Cocok Ditonton Saat Liburan

Natto

Bagi yang memiliki akun TikTok, tentu tantangan memakan Natto sudah tak asing lagi. Natto adalah makanan asal Jepang yang menjadi tren di TikTok dan dijadikan challenge bagi yang berani untuk mencobanya.

Sebab, Natto memiliki rasa unik dan terdiri dari kedelai utuh yang difermentasi sehingga memiliki tekstur unik, basah, lengket, dan bau menyengat.

Natto
Natto

Risol Mayo

Makanan yang sudah banyak ditemui sejak lama ini tiba-tiba menjadi populer karena pemilik akun TikTok bernama Margo. Margo menjual risol mayo di rumahnya dan mengundang pengguna TikTok yang tertarik mencobanya.

Akhirnya, makanan risol mayo ini menjadi populer kembali dan banyak dicari di tahun 2022.

Risol Mayo
Risol Mayo

Croissant

Merupakan hidangan roti asal Prancis, croissant juga menjadi makanan populer di tahun 2022. Banyak toko roti dan coffee shop yang menjual bermacam jenis croissant dan kemudian menjadi viral.

Karena kepopulerannya, croissant dapat dengan mudah ditemukan di mana pun. Tentu saja, sekaligus jadi makanan paling populer di tahun 2022.

Croissant
Croissant

Baca Juga: Daftar Top Stars 2022 Versi IMDb, Banyak Bintang Populer

Sandwich buah

Satu lagi hidangan ala Jepang yang menjadi populer setelah Natto. Sandwich buah merupakan hidangan yang terdiri dari roti yang berisikan potongan buah serta krim manis.

Makanan ini juga jadi makanan populer di tahun 2022, hingga membuat banyak orang ingin mencobanya bahkan membuat sendiri hidangan yang manis, creamy, dan sehat ini.

Fruit Sandwich Ice Cream
Fruit Sandwich Ice Cream

Oreo x Blackpink

Oreo sudah menjadi makanan lawas yang disukai anak-anak dan orang dewasa. Namun, di tahun 2022, Oreo berkolaborasi dengan Blackpink untuk merilis snack barunya.

Biskuit baru ini kemudian menjadi populer dan banyak diborong oleh penggemar Blackpink dan orang-orang yang tertarik mencoba rasa barunya.

Selain berisikan photocard Blackpink, Oreo x Blackpink juga memiliki tampilan yang lain dari biasanya, yakni biskuit berwarna pink dan krim yang berwarna hitam di dalamnya.

Viral di Media Sosial, OREO kemasan BLACKPINK Ludes Diburu, Pihak Toko Kewalahan!
Viral di Media Sosial, OREO kemasan BLACKPINK Ludes Diburu, Pihak Toko Kewalahan!

Karen’s Diner

Setelah resmi dibuka di Indonesia, Karen’s Diner berhasil menarik perhatian orang Indonesia untuk mencobanya.

Selain memiliki hidangan yang enak dan layak dicoba, pengalaman makan sambil dilayani pelayan jutek pun juga berhasil membuat Karen’s Diner menjadi resto yang viral di TikTok dan sosmed lainnya.

Restoran Karen�s Diner
Restoran Karen�s Diner

Crepes

Crepes adalah makanan asal Prancis yang telah banyak ditemukan di Indonesia. Makanan ini kembali menjadi viral di TikTok karena kini memiliki banyak variasi unik.

Salah satunya adalah mille crepes, kue yang terdiri dari tumpukan crepes tipis dan diolesi oleh krim kocok manis beragam rasa.

Tawaran Kemitraan Usaha Villa Crepes Asal Yogyakarta
Tawaran Kemitraan Usaha Villa Crepes Asal Yogyakarta

Itulah tadi beberapa makanan viral di tahun 2022 yang wajib dicoba sebelum tahun 2022 berakhir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Samsung Galaxy A37 Siap Meluncur, Performa Exynos Siap Ungguli Samsung A36

Samsung Galaxy A37 diprediksi kembali ke chipset Exynos demi performa lebih stabil. Simak peningkatan signifikan dibanding Galaxy A36 di sini.

5 Alasan Ilmiah Membersihkan Rumah Jadi Kunci Meningkatkan Mood dan Kontrol Diri

Ingin hidup lebih sehat secara fisik dan mental? Orang dengan rumah bersih cenderung lebih sehat secara umum, lo.

Keluarga Tercinta Pasti Suka: 4 Resep Olahan Kepiting Lezat Paling Dicari

Punya stok kepiting tapi bingung mau masak apa? Dari Saus Padang hingga Sup, ini 4 resep kepiting paling favorit yang mudah dibuat.  

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Sabtu 17 Januari 2026

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak hari ini Sabtu 17 Januari 2026, cek peluang kerja, strategi profesional, dan arah finansialmu.

Promo JSM Alfamart 15-18 Januari 2026, Diskon Biskuit Kaleng Jelang Ramadan

Cek katalog promo JSM Alfamart periode 15-18 Januari 2026 di sini untuk belanja hemat akhir pekan ini.

Promo JSM Indomaret 16-18 Januari 2026, Cadburry-Lifebuoy Cair Diskon 25%

Promo JSM Indomaret periode 16-18 Januari 2026 hadir. Ada Diskon hingga 30% dan Harga Spesial untuk berbagai produk.

Promo JSM Alfamidi sampai 18 Januari 2026, Minyak Goreng Mulai Rp 9.000-an

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

30 Ucapan HUT BAZNAS ke-25 Tahun 2026 Penuh Apresiasi

Ucapan HUT BAZNAS ke-25 tahun berikut ini juga menjadi cara untuk mengapresiasi kinerja Badan Amil Zakat Nasional.​

Katalog Promo JSM Superindo Diskon hingga 45% Periode 16-18 Januari 2026

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 16-18 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Jadwal KRL Solo Jogja Akhir Pekan 17-18 Januari 2026, Cek Waktunya

Ini jadwal KRL Solo-Jogja yang berangkat dari Stasiun Palur ke Yogyakarta akhir pekan 17-18 Januari 2026. Jangan lupa catat jamnya.