MOMSMONEY.ID - Terapkan sekarang, ini 7 cara membantu anak belajar mengelola waktu dengan baik.
Keterampilan mengelola waktu sangat penting untuk dikuasai oleh setiap individu. Pasalnya, keterampilan ini mampu memudahkan kita untuk mencapai work-life balance.
Pada anak-anak, keterampilan mengelola waktu berguna untuk membantu mereka menjadi sosok yang tepat waktu dan produktif, menjauhkan dari kebiasaan menunda-nunda, mengurangi stres, serta mencegah kehilangan kendali atas emosi.
Oleh sebab itu, keterampilan mengelola waktu sangat dianjurkan untuk diajarkan sedari masa kanak-kanak.
Melansir ParentCircle, berikut 7 cara membantu anak belajar mengelola waktu dengan baik.
Baca Juga: 5 Kandungan Skincare yang Aman untuk Mengatasi Jerawat Anak Remaja
1. Tetapkan tujuan yang realistis
Orang tua harus memahami kemampuan unik dari anak-anaknya sekaligus menetapkan tujuan yang realistis untuk mereka.
Orang tua tidak boleh mendorong anak untuk mencapai sesuatu yang ada di luar kemampuan mereka.
Jika tidak, anak akan menghabiskan banyak waktu untuk hal yang tidak bisa atau tidak ingin mereka capai.
2. Ajarkan anak tentang perencanaan dan pengorganisasian
Perencanaan akan sangat membantu anak-anak untuk mengelola waktu mereka. Sebagai orang tua, Anda harus mengajarkan anak Anda perihal bagaimana merencanakan semua kegiatannya.
Selain bermanfaat untuk menghemat waktu anak, perencanaan juga akan membantu mereka mengerjakan tugas-tugas sederhana dengan baik seperti menata tas sekolah dan menyiapkan seragam pada malam sebelum sekolah.
Anda juga perlu mengajarkan anak-anak Anda tentang pengorganisasian, karena keteraturan akan menghemat lebih banyak waktu mereka. Tanamkan dalam diri anak Anda bahwa segala sesuatu harus ditempatkan di tempat yang tepat.
3. Jangan biarkan anak menunda-nunda sesuatu
Kebiasaan menunda-nunda atau procrastination hanya akan menghabiskan waktu secara tidak produktif. Pada akhirnya, kebiasaan ini dapat menyebabkan stres ketika kita menyadari bahwa ada banyak hal yang seharusnya bisa dilakukan.
Jika kebiasaan menunda-nunda sering Anda terapkan terutama di rumah, itu akan memberikan contoh dan mendorong anak untuk melakukan hal yang sama.
Jadi, pastikan untuk tidak membiarkan anak Anda menjadi seorang penunda dan bantulah mereka untuk mempelajari nilai dari menyelesaikan tugas dengan tepat waktu alih-alih menundanya untuk dikerjakan nanti.
4. Bantu anak memprioritaskan tugas yang paling penting
Sering kali, sikap kurang memprioritaskan tujuan dan tugas menyebabkan kekacauan dalam melaksanakan tugas yang sudah ditetapkan.
Itulah sebabnya Anda harus mengajarkan anak-anak Anda untuk memutuskan tugas mana yang lebih penting atau mendesak untuk dikerjakan terlebih dahulu.
Baca Juga: 4 Hal yang Harus Orang Tua Lakukan Saat Anak Remaja Stres Akibat Jerawatan
5. Susun jadwal
Salah satu elemen penting dari mengelola waktu adalah estimasi. Dengan membuat rencana mingguan dan bulanan di rumah, itu bisa sangat membantu anak dalam belajar mengatur waktu.
Izinkanlah anak Anda untuk memperkirakan kebutuhan waktu dari setiap tugas atau aktivitas mereka.
Bantu juga anak Anda untuk mempersiapkan jadwal harian seperti belajar, les, olahraga, dan berdoa.
6. Manfaatkan alarm dan timer
Moms, menyusun jadwal saja tidak cukup untuk membantu anak belajar mengatur waktu. Anak-anak juga membutuhkan petunjuk yang jelas saat mereka belajar menyadari waktu.
Manfaatkanlah alarm dan timer guna memastikan anak Anda mengikuti jadwal yang telah dibuat dengan tepat waktu.
Dengan bantuan alarm dan timer, itu akan memberikan petunjuk bagi anak untuk mengakhiri satu aktivitas dan beralih ke aktivitas lainnya.
7. Singkirkan gangguan
Jika anak Anda kerap terganggu oleh televisi, game, atau media sosial, Anda dapat membantunya untuk mengatur waktu screen time beserta konsekuensinya jikalau anak melakukan screen time melebihi batas waktu.
Pasalnya, gangguan-gangguan semacam itu akan menghambat studi dan kegiatan penting anak lainnya. Apabila terus dibiarkan, anak akan semakin sulit untuk belajar mengelola waktu.
Demikian 7 cara membantu anak belajar mengelola waktu dengan baik. Semoga bermanfaat dan pastikan untuk tetap sabar jika upaya Anda dalam membantu anak belajar mengelola waktu tak kunjung membuahkan hasil ya, Moms.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News