M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Rekomendasi Anime Dengan Karakter Utama Perempuan Beragam Genre

6 Rekomendasi Anime Dengan Karakter Utama Perempuan Beragam Genre
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ceritakan perempuan tangguh, tonton anime beragam genre dengan karakter utama perempuan ini, yuk.

Anime merupakan salah satu hiburan yang juga memiliki banyak penggemar dan pilihan cerita dari beragam genre.

Tak hanya itu, anime juga memiliki karakter-karakter utama dalam setiap ceritanya. Salah satunya adalah karakter perempuan.

Berikut ini beberapa rekomendasi anime yang memiliki karakter utama perempuan dalam ceritanya.

Baca Juga: Jangan Lewatkan 4 Tontonan Anime Terbaru Netflix Tayang Mei 2024

Kakegurui

Penjudi kelas kakap, Yumeko Jabami, berencana untuk memenangkan semua kejuaraan di Akademi Swasta Hyakkaou.

Di mana ternyata sekolah tersebut adalah sebuah sekolah yang menilai para siswanya karena kemampuan bermain judi mereka. Serial anime dari tahun 2019 ini punya dua musim yang semuanya bisa ditonton di Netflix.

Violet Evergarden

Anime Violet Evergarden menceritakan tentang kisah pertarungan, cinta, kehilangan, dan juga empati. Violet merupakan seorang perempuan yang tumbuh berkembang menjadi seorang tentara yang tak memiliki perasaan.

Hingga kemudian ia memutuskan untuk memulai kehidupannya di masyarakat setelah ia kembali dari perang yang traumatis baginya.

Baca Juga: 6 Anime Thriller di Netflix Cocok Buat Penggemar Cerita Menegangkan

Ghost in Shell: Stand Alone Complex

Anime sci-fi ini memiliki karakter utama perempuan yang populer bernama Major Mokoto Kusanagi. Cerita dalam anime ini sendiri juga mengikuti kisahnya bersama dengan timnya dalam menginvestigasi kasus kriminal. 

Yang menarik dari anime ini adalah latar cerita dalam anime ini disajikan dalam dunia maju yang modern. Kehidupan manusia pun telah banyak digantikan oleh robot dan juga cyborg yang maju dan modern.

Nana

Rekomendasi anime dengan karakter utama perempuan selanjutnya adalah anime berjudul Nana. Nana adalah anime romantis tentang kehidupan dua wanita muda yang saling terkait satu sama lain. 

Ditambah keduanya sama-sama bernama Nana dan bertemu satu sama lain di kereta menuju Tokyo. Walau memiliki kepribadian dan latar belakang berbeda, mereka dapat dengan cepat berteman dan menjadi dekat. 

Dari pertemuan tersebut hubungan persahabatan dan percintaan serta masalah kehidupan mulai muncul di antara mereka.

Baca Juga: Nostalgia Masa Kecil dengan 5 Anime Jadul Tahun 90-an Ini di Netflix Yuk

RWBY

Anime merupakan tontonan yang banyak dibuat dari Jepang, namun perkembangan aman membuat banyak pecinta anime dari Amerika menyumbangkan karya mereka. 

Salah satunya adalah anime berjudul RWBY yang menceritakan tentang sekelompok remaja yang bersatu untuk bekerja sama dengan pemburu dan membebaskan dunia dari serangan makhluk bernama Grimm.

Sailor Moon

Anime yang menjadi favorit para gadis remaja ini juga mengangkat kisah super hero perempuan yang memiliki kekuatan super magis.

Sailor Moon membawa kisah para superhero perempuan yang membantu menyelamatkan dunia dari serangan kejahatan dengan kekuatan power mereka. Kerja sama tim dan juga isu feminis juga banyak diangkat dalam anime legendaris ini.

Jangan lupa tonton semua rekomendasi anime dengan karakter utama perempuan tangguh itu tadi, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ternyata Ini Penyebab dan Faktor Risiko Serangan Jantung yang Penting Diketahui

Apa saja penyebab dan faktor risiko serangan jantung, ya? Yuk, cari tahu selengkapnya di sini!        

10 Pilihan Jus Penurun Kolesterol Alami Paling Cepat yang Layak Dicoba

Mari intip sejumlah pilihan jus penurun kolesterol alami paling cepat yang layak dicoba di sini.          

Rebusan Daun Apa untuk Turunkan Kadar Kolesterol yang Tinggi, ya? Ini Daftarnya

Sebenarnya, rebusan daun apa untuk turunkan kadar kolesterol yang tinggi, ya? Intip daftarnya berikut ini.

4 Alasan Tidur Nyenyak Bagus untuk Kesehatan Jantung

Ada sejumlah alasan tidur nyenyak bagus untuk kesehatan jantung lo. Apa sajakah itu?                       

11 Cara Mencegah Serangan Jantung yang Bisa Anda Terapkan

Adakah cara mencegah serangan jantung sebenarnya? Mari simak ulasan lengkapnya di sini.             

Penting! Ini 4 Alasan Diet Anda Tidak Berhasil Menurunkan Berat Badan

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 4 penyebab berat badan susah turun meski sudah diet lo. Simak, ya.

Usia Dewasa Paling Banyak Konsultasi ke Psikolog Tentang Kondisi Ini di 2025

Kayross Psikologi mengeluarkan data konsultasi usia dewasa ke psiklog di sepanjang 2025 mengenai kondisi berikut ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 9 Januari 2026, Mulai Fokus

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Jumat 9 Januari 2026, ini peluang kerja, rezeki, dan strategi suksesmu.

Promo Berhadiah Indomaret Periode 8-21 Januari 2026, Derma Angel Beli 1 Gratis 1

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 8-21 Januari 2026 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 8-15 Januari 2026, Sambal Indofood Beli 2 Hemat

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 8-15 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.