CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

6 Rekomendasi Alat Rumah Tangga Canggih dari Xiaomi yang Wajib Dicoba

6 Rekomendasi Alat Rumah Tangga Canggih dari Xiaomi yang Wajib Dicoba
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Siapa yang tidak kenal Xiaomi? Merek teknologi asal negeri tirai bambu ini memang terkenal dengan produk ponsel pintar atau smartphone yang canggih, tapi tetap memiliki harga terjangkau.

Namun, Xiaomi tidak hanya berfokus pada produk smartphone saja, lo. Selain smartphone, Xiaomi juga melebarkan sayapnya ke bidang lain, seperti alat-alat rumah tangga.

Alat-alat rumah tangga keluaran Xiaomi juga sangat luas cakupannya, mulai dari vacuum cleaner, perlengkapan smart home, timbangan, air purifier, hingga rice cooker. Karena diproduksi oleh Xiaomi, tentu alat-alat rumah tangga ini cukup canggih.

Nah, dari semua alat rumah tangga keluaran Xiaomi, mana saja yang layak dicoba? Yuk, simak rekomendasinya di bawah ini!

Baca Juga: Selain Memasak Nasi, Ini Dia 5 Fungsi Rice Cooker yang Lainnya

Deerma Vacuum Cleaner DX700 (harga sekitar Rp429.000)

Vacuum cleaner dari Xiaomi Deerma ini merupakan produk yang sangat populer. Tidak heran, sebab harganya sangat terjangkau dan sepadan dengan fungsi yang ditawarkan. Vacuum cleaner kabel dengan daya 600W ini memiliki bentuk stik dengan 2 panjang corong yang berbeda, sehingga praktis digunakan.

Smart Home Kit 6 in 1 (harga sekitar Rp899.000)

Bagi Anda yang baru akan menjajal sistem rumah pintar atau smart home, satu set perlengkapan smart home dari Xiaomi ini bisa Anda coba. Terdiri dari berbagai sensor, peralatan nirkabel, dan colokan listrik, smart home kit ini akan memenuhi kebutuhan dasar untuk rumah pintar Anda.

Smart LED Bulb (harga sekitar Rp170.000)

Masih berhubungan dengan rumah pintar, Xiaomi Smart LED Bulb adalah bola lampu pintar yang penggunaannya dapat dikontrol melalui aplikasi yang terhubung Wi-Fi. Lampu ini memiliki daya sekitar 9W dengan pengaturan hingga 16 juta warna. Harganya memang tergolong mahal, tapi lampu ini sangat tahan lama.

Baca Juga: 6 Negara dengan Gaya Interior Rumah yang Khas, Tertarik Menirunya?

Smart Body Fat Scale (harga sekitar Rp277.000)

Timbangan badan yang satu ini termasuk cukup canggih. Selain dapat dikontrol lewat aplikasi, Smart Body Scale dari Xiaomi ini juga dapat menampilkan data selain berat tubuh, misalnya persentase lemak tubuh, massa otot, massa tulang, dan masih banyak lagi. Desainnya juga minimalis dan aman untuk digunakan.

Mi Air Purifier 3C (harga sekitar Rp1.400.000)

Di masa pandemi seperti sekarang, air purifier sangat berguna untuk membantu memurnikan udara dari partikel-partikel merugikan. Mi Air Purifier 3C merupakan produk air purifier yang dapat menyaring hingga 99,99% partikel dengan HEPA filter. Produk ini juga dapat dikontrol melalui aplikasi Mi Home, Google Assistant, and Amazon Alexa.

Mijia Rice Cooker (harga sekitar Rp525.000)

Rice cooker yang satu ini cukup canggih dari produk sejenisnya, karena dapat dikontrol dari jarak jauh menggunakan aplikasi. Dengan kapasitas 1,6 liter dan daya 400W, Mijia Smart Rice Cooker memiliki desain yang compact dan minimalis sehingga dapat disimpan dan dipindah-pindahkan dengan mudah.

Itulah beberapa rekomendasi alat rumah tangga keluaran Xiaomi yang cukup canggih dan berguna untuk menunjang kegiatan sehari-hari. Bagaimana, adakah produk yang menurut Anda menarik untuk dicoba?

Selanjutnya: 4 Rekomendasi Rice Cooker Low Carbo Terbaik, Cocok untuk Menemani Diet

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Zodiak yang Diramalkan Menikah di Tahun 2026, Apakah Leo Termasuk?

Menurut astrologi, ada 5 zodiak yang diramalkan menikah di tahun 2026. Cari tahu lebih lanjut, berikut daftarnya.

Tips Holiday Ready Akhir Tahun agar Liburan Nyaman, Aman dan Bebas Drama

Simak langkah hacks persiapan liburan akhir tahun yang bikin perjalanan makin praktis dan aman lewat pengelolaan finansial digital yang mudah.  

5 Ruangan Rumah yang Harus Dirapikan Sekarang agar Hunian Nyaman saat Liburan

Simak langkah paling efektif untuk merapikan rumah sebelum musim liburan tiba agar kenyamanan dan kesan pertama untuk tamu tetap terjaga.   

Cara Mudah Atur Dapur agar Lebih Hangat dan Nyaman untuk Aktivitas Anda Sehari hari

Yuk simak inspirasi mudah yang bisa bikin dapur terasa lebih ramah, hangat, dan jadi tempat favorit seluruh anggota keluarga. Berikut ulasannya.  

Cara Aman Krim Uang ke Luar Negeri agar Lebih Cepat, Praktis, dan Aman Terkendali

Berikut cara aman kirim uang ke luar negeri agar transaksi makin mudah, cepat, dan aman untuk kebutuhan pribadi maupun bisnis.  

Mau Bangun Usaha Food Truck? Yuk Kenali Modal, Strategi, dan Cara Kelola Uangnya

Cek dulu modal dan strategi food truck biar usaha kuliner kamu makin siap melaju di tengah tren bisnis yang makin kompetitif. Simak ulasannya.  

7 Kebiasaan Hedonisme Kekinian yang Tanpa Sadar Bikin Keuangan Boncos

Cek yuk kebiasaan kecil yang tampak biasa tapi perlahan bikin keuangan boncos dan mudah kamu terapkan. Simak ulasan sampai selesai, ya.​  

Rekomendasi 10 Film Natal Disney yang Bikin Liburan Makin Hangat dan Seru

Berikut kumpulan film Natal Disney yang hangat dan penuh pesan moral untuk menemani liburan keluarga di akhir tahun. Simak daftar filmnya, ya.

Awas Hujan Ekstrem di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (21/11)

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Jumat 21 November 2025 dan Sabtu 22 November 2025 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Tertarik Cari Brand Fesyen dan Kuliner Lokal, Brightspot Bisa Jadi Pilihan

Pameran yang hadirkan pengusaha fesyen dan kuliner lokal Brightspot kembali digelar akhir November dan awal Desember nanti.