M O M S M O N E Y I D
Keluarga

6 Kandungan Skincare yang Cocok Dikombinasikan dengan Hyaluronic Acid

6 Kandungan Skincare yang Cocok Dikombinasikan dengan Hyaluronic Acid
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Ada 6 kandungan skincare yang cocok dikombinasikan dengan hyaluronic acid. Cari tahu informasi selengkapnya di sini.

Hyaluronic acid adalah humektan alami yang mampu menarik air ke dalam kulit hingga ribuan kali beratnya. Fungsinya adalah untuk membantu meningkatkan hidrasi serta elastisitas kulit.

Penggunaan hyaluronic acid secara topikal terbukti dapat meningkatkan kelembaban kulit dan memberi efek plumping tanpa menimbulkan iritasi pada mayoritas tipe kulit.   

Baca Juga: 5 Alasan Pria Harus Pakai Sunscreen, Bukan Hanya untuk Wanita

Pada dasarnya, hyaluronic acid bukan bahan yang mampu berdiri sendiri. Manfaatnya akan menjadi optimal saat dipasangkan dengan bahan-bahan skincare lain yang saling melengkapi.

Berikut ini 6 kandungan skincare yang cocok dikombinasikan dengan hyaluronic acid sebagaimana dilansir dari PubMed dan Byrdie.

1. Niacinamide

Kandungan skincare yang cocok dikombinasikan dengan hyaluronic acid pertama adalah niacinamide.

Niacinamide alias vitamin B3 mampu memperkuat skin barrier, mengurangi kemerahan, dan mengatur produksi minyak.

Saat dikombinasikan dengan hyaluronic acid, maka efek hidrasi dari hyaluronic acid dan perbaikan skin barrier dari niacinamide akan saling melengkapi. Hasilnya, kulit tetap terhidrasi dan lebih tahan terhadap iritan.

Sebuah studi klinis menunjukkan bahwa formula berisi niacinamide dan hyaluronic acid bisa meningkatkan kekenyalan serta mengurangi tekstur kulit dan tanda-tanda penuaan.   

2. Vitamin C

Kandungan skincare yang cocok dikombinasikan dengan hyaluronic acid kedua adalah vitamin C.

Vitamin C adalah antioksidan kuat yang efektif untuk mencerahkan kulit dan membantu sintesis kolagen.

Hyaluronic acid bersifat menenangkan dan bisa membantu mengurangi sensasi tingling yang kadang muncul saat memakai vitamin C. Sehingga, kombinasi keduanya sering dianjurkan oleh ahli kulit.  

Gunakan vitamin C di pagi hari setelah toner atau essence. Lalu, aplikasikan hyaluronic acid untuk meningkatkan hidrasi. Terakhir, tutup dengan moisturizer dan sunscreen

3. Retinoid

Kandungan skincare yang cocok dikombinasikan dengan hyaluronic acid ketiga adalah retinoid.

Retinoid termasuk retinol dapat merangsang pergantian sel dan produksi kolagen. Menariknya, beberapa penelitian menunjukkan bahwa retinoid juga meningkatkan produksi hyaluronan endogen (hyaluronic acid alami) di kulit. Alhasil, keduanya saling mendukung efek anti-aging.

Kendati demikian, retinoid bisa menyebabkan iritasi di awal dan hyaluronic acid dapat membantu mengurangi kekeringan atau iritasi tersebut.  

Gunakan retinoid hanya di malam hari. Setelah retinoid meresap, lanjutkan dengan serum hyaluronic acid dan moisturizer. Jika iritasi terus berlanjut, hentikan penggunaan retinoid sementara dan fokus pada hidrasi.  

Baca Juga: Mau Tidur Nyenyak? Ini 7 Makanan yang Baik Dikonsumsi Sebelum Tidur

4. Ceramide

Kandungan skincare yang cocok dikombinasikan dengan hyaluronic acid keempat adalah ceramide.

Ceramide dapat memperbaiki skin barrier dan menurunkan transepidermal water loss. Menggabungkan ceramide dengan hyaluronic acid akan memberikan efek hidrasi di permukaan kulit sekaligus perbaikan skin barrier.

Studi yang membandingkan formulasi hyaluronic acid dan ceramide menunjukkan bahwa keduanya efektif untuk memperbaiki kondisi kulit kering. 

5. Peptide

Kandungan skincare yang cocok dikombinasikan dengan hyaluronic acid kelima adalah peptide.

Peptide dapat membantu sinyal perbaikan kulit dan sintesis protein struktural. Peptide mampu bekerja selaras dengan hyaluronic acid untuk hasil anti-aging yang lebih lembut dan minim iritasi dibandingkan retinoid.

Banyak brand profesional merekomendasikan kombinasi peptide dan hyaluronic acid untuk kulit dewasa.   

6. AHA atau BHA

Kandungan skincare yang cocok dikombinasikan dengan hyaluronic acid keenam adalah AHA atau BHA.

Eksfolian kimia yakni AHA atau BHA bisa membantu memperbaiki tekstur kulit dan meningkatkan penyerapan produk skincare lainnya.

Hyaluronic acid berguna untuk menghidrasi dan menenangkan kulit setelah eksfoliasi menggunakan AHA atau BHA.

Namun, perhatikan frekuensinya. Ingat-ingat juga untuk tidak menggabungkan AHA atau BHA dengan retinoid atau vitamin C.  

Demikian 6 kandungan skincare yang cocok dikombinasikan dengan hyaluronic acid. Jangan lupa untuk melakukan patch test setiap kali Anda mencoba produk skincare baru. Semoga bermanfaat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Honor 500 Pro: Kamera 200MP & Baterai 8000mAh, Ponsel Impian?

Honor 500 Pro hadir dengan kamera 200MP dan baterai jumbo 8000mAh. Simak performa Snapdragon 8 Elite dan fitur layarnya yang menakjubkan di sini!  

IHSG Masih Melemah, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Jumat (23/1)

IHSG berpeluang melanjutkan koreksi pada perdagangan Jumat (23/1/2026). Cek rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Kumpulan Promo Pizza Hut Hemat Akhir Pekan, Paket Pizza Favorit Diskon Spesial

Makan bareng keluarga jadi lebih murah dengan promo Pizza Hut tiap Jumat-Minggu. Intip detail promo menarik yang bikin akhir pekan makin seru!

IHSG Berpotensi Rebound, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Jumat (23/1)

IHSG berpotensi rebound pada perdagangan hari ini, Jumat (23/1/2026).​ Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas​

Melonjak Gila-gilaan, Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 23 Januari 2026 Rekor Baru

Harga emas Antam hari ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.880.000 Jumat (23/1/2026), melonjak Rp 90.000 dibanding harga Kamis (22/1/2026).

Pesta Promo Pizza Hut Hemat Akhir Pekan, Paket Pizza Favorit Diskon Spesial

Makan bareng keluarga jadi lebih murah dengan promo Pizza Hut tiap Jumat-Minggu. Intip detail promo menarik yang bikin akhir pekan makin seru!

Promo Terakhir Marugame Udon Januari Jajan Hemat & Gokana Tambah Topping 9 Ribuan

Marugame Udon tawarkan paket hemat Fuji-San Mabo Udon dan tempura. Ada juga promo Gokana tambah topping cuma Rp 9.000-an. Manfaatkan sekarang!

Siap-siap Teriak! 6 Film Serangan Binatang Laut Ini Paling Menegangkan

Bukan cuma hiu, ada paus pembunuh hingga piranha! Film-film serangan binatang laut ini jamin Anda tak bisa tidur. Cek daftarnya sekarang.  

Satu Benda Ini Bikin Dapur Kamu Makin Hidup, Personal, dan Menyenangkan, Simak Ya

Simak beberapa tren pencahayaan dapur terbaru ini yang bikin ruangan terasa lebih hangat, nyaman, dan estetik tanpa renovasi besar.

Gaya Rumah Terlihat Kuno? Ternyata 9 Tren Dekorasi Inilah yang Bikin Cepat Usang

Cek tren dekorasi rumah yang mulai ditinggalkan di 2026 dan temukan solusi desain yang lebih hangat, personal, dan relevan untuk hunian masa kini.