M O M S M O N E Y I D
Keluarga

6 Jenis Roti Terbaik yang Bisa Dijadikan Sandwich, Enak dan Bergizi!

6 Jenis Roti Terbaik yang Bisa Dijadikan Sandwich, Enak dan Bergizi!
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Ada banyak jenis roti yang dibuat di seluruh dunia. Roti-roti ini memiliki rasa yang lezat dengan gizi yang tinggi.

Jenis roti ini akan terasa sempurna apabila dikombinasikan dengan berbagai bahan makanan sehingga terciptalah sandwich.

Berikut ini, MomsMoney rekomendasikan beberapa jenis roti terbaik yang bisa dijadikan sandwich.  Melansir dari Lacademie dan Busby’s Bakery, berikut artikelnya!

Baca Juga: 8 Panduan Istilah Umum Makanan Korea yang Harus Anda Ketahui

Ciabatta

Roti ciabatta merupakan jenis roti putih asal Italia yang bentuknya melebar dan pendek sehingga roti ini dijuluki “sandal”. Tekstur roti ini cukup renyah di luar namun lembut di dalam.

Roti ciabatta cocok dijadikan sebagai sandwich karena jenis roti ini dapat menyerap berbagai rasa mulai dari tomat, keju, hingga daging sehingga rasanya jadi lebih sedap.

Baca Juga: Cepat Mengantuk Setelah Makan? Tenyata Ini Penyebabnya

Baguette

Roti baguette atau yang lebih dikenal sebagai roti Prancis merupakan jenis roti yang paling familiar di telinga orang Indonesia. Jenis roti ini merupakan roti kering berbentuk panjang dengan warna coklat keemasan dan tekstur yang cukup keras. Sementara bagian dalamnya berwarna putih dan terasa asin.

Karena roti ini super kering, maka meski roti sudah didiamkan dalam jangka waktu tertentu, roti akan tetap keras dan tak lembek seperti jenis roti lainnya. Untuk membuat sandwich, roti baguette harus dipotong dan dibagi dua, serta dipanggang agar tak terlalu keras.

Baca Juga: 7 Jenis Mie yang Paling Popular dan Digemari di Seluruh Dunia

Roti Viena/Vienna roll

Roti Vienna
Roti Vienna

Jenis roti vienna roll juga cocok dijadikan sebagai sandwich. Roti asal Wina, Austria ini memiliki bentuk yang panjang dengan ornament bagian atas yang seperti bentuk tali tambang.

Rasa Vienna roll ini manis sehingga cocok dipadukan dengan isian gurih seperti keju, telur, atau sosis.

Baca Juga: Ini 6 Varian Ayam Korea yang Super Lezat, Pernah Coba?

Roti hitam

Roti hitam atau dikenal sebagai rye bread merupakan jenis roti yang terbuat dari gandum hitam. Roti ini adalah satu-satunya jenis roti paling sehat di antara jenis roti sehat lainnya.

Jika dibandingkan dengan roti tawar, roti hitam ini memiliki rasa yang lebih kuat dengan tekstur lebih padat. Roti ini sangat serbaguna dan cocok digabungkan dengan berbagai macam isian manis hingga gurih.

Salad telur, bayam, krim keju, serta salmon merupakan bahan isian yang cocok dipadukan dengan roti hitam untuk membuat sandwich yang lezat dan bergizi.

Roti Pullman

Roti Pullman
Roti Pullman

Roti Pullman atau Pullman Loaf merupakan jenis roti yang khusus untuk membuat sandwich. Roti jenis putih ini berbentuk segi empat dengan tekstur halus, rasa yang enak, serta kulitnya yang lembut.

Roti Pullman dibuat dengan cara dipanggang dalam loyang persegi panjang yang sempit dan tertutup, sehingga bentuk roti ini tak berubah sedikit pun.

Baca Juga: Cerita Unik di Balik 5 Makanan Populer Asal Italia, Begini Kisahnya!

Roti spelt

Roti Spelt
Roti Spelt

Roti spelt merupakan jenis roti yang kaya akan nutrisi karena dikemas dengan vitamin, mineral, dan serat yang kaya. Roti spelt ini dibuat dari tepung spelt yang memiliki rasa mirip gandung dengan sensasi rasa manis dan pedas.

Roti spelt merupakan jenis roti sehat yang dapat menggantikan jenis roti putih. Roti jenis ini memiliki remah-remah yang lembut serta rasanya yang enak sehingga cocok jika dibuat menjadi sandwich.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kian Melejit, Cek Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Rabu (7/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Rabu (7/1/2026) kembali melejit. Emas Gaeri 24 1 gram jadi Rp 2.582.000, emas UBS Rp 2.638.000.

7 Film Tentang Kesepian yang Hampa dan Penuh Makna

Saat sedang merasa kesepian, coba tonton rekomendasi film bertema kesepian berikut untuk menemani Anda.​

Hari Terakhir Promo Hebat Bakmi GM, Makan Bakmi Kuah Cha Cha + Es Teh Rp 26.000

Promo Hebat di Bakmi GM telah memasuki hari terakhir. Hanya dengan modal Rp 26.000, Anda sudah bisa menikmati Bakmi Kuah Cha Cha dan Es Teh Tawar.

BlueBird Masih Buka Donasi Banjir Sumatera lewat MyBluebird dan Pool Taksi

​Bluebird masih membuka donasi banjir Sumatera lewat aplikasi MyBluebird juga pool taksi dan operasional mereka.      

Cara Cek Unfollowers Instagram Web & Facebook, Ini Tips yang Sangat Membantu

Cara cek unfollowers Instagram web memudahkan para pengguna. Memiliki daftar pengikut yang besar adalah hal yang sangat penting bagi brand owner.

Vivo V60 Lite HP Rp 3 Jutaan, Bawa Lensa Ultrawide 8 MP dan Fitur 90W FlashCharge

Vivo V60 Lite merupakan HP Rp 3 jutaan dengan lensa ultrawide 8 MP & 90W FlashCharge. Spesifikasi ini melengkapi apa yang sudah ada di V50 Lite.

Jangan Terburu-buru Beli Properti, Ini Catatan Penting yang Perlu Dipahami

​Sejumlah isu yang dibahas dalam diskusi ARES 2025 dapat menjadi bahan pertimbangan sebelum menentukan pilihan membeli properti

Poco X7 HP Murah dengan RAM 12 GB, Memori Internalnya juga Besar 512 GB

Poco memperkenalkan anggota terbaru dari seri X yakni Poco X7 dan X7 Pro, mirip dengan tahun lalu dengan seri Poco X6.

Daftar HP 2 Jutaan​ Spek Dewa, Ada Ponsel dengan Daya 7000 mAh & RAM Besar 8GB

Ada beberapa daftar HP murah yang membawa beberapa keunggulan seperti kapasitas baterai 7000 mAh dan RAM 8GB. 

IHSG Masih Berpotensi Naik, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Rabu (7/1)

IHSG masih berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Rabu (7/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham piliham MNC Sekuritas hari ini.​