M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Jenis Olahraga Yoga Populer dan Manfaatnya, Mau Coba yang Mana?

6 Jenis Olahraga Yoga Populer dan Manfaatnya, Mau Coba yang Mana?
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Punya beragam jenis cabang latihan, kenali beberapa pilihan olahraga yoga yang populer ini.

Salah satu jenis olahraga yang sedang banyak diminati remaja hingga orang dewasa saat ini adalah olahraga yoga.

Olahraga yang berasal dari India dan telah berkembang di seluruh penjuru dunia ini ternyata memiliki banyak pilihan jenisnya. Berbeda jenis tentu saja memiliki fokus dan juga hasil yang berbeda.

Agar tidak bingung menentukan jenis olahraga yoga yang ingin dilakukan, berikut ini adalah beberapa jenis pilihan olahraga Yoga yang bisa dijadikan referensi.

Baca Juga: Tak Usah Ragu, Ada 5 Manfaat Olahraga Lari Maraton bagi Kesehatan

Ashtanga yoga

Yoga jenis ini mulai terkenal di tahun 1970-an. Latihan yoga pada jenis ini berfokus pada latihan gerakan dan sequence yang sama secara cepat.

Sehingga pernafasan dan ketepatan gerakan menjadi bagian penting dalam latihan yoga ini.

Iyengar yoga

Iyengar yoga adalah salah satu jenis yoga yang dikembangkan oleh B.K.S Iyengar. Yoga jenis ini memiliki fokus pada keselarasan gerakan dan nafas yang tepat.

Dalam kelas yoga ini, murid yoga tentunya akan diajarkan cara untuk menyelaraskan nafas dengan gerakan yoga yang tepat.

Bikram yoga

Melansir dari laman Medical News Today, jenis yoga Bikram ini biasa disebut dengan hot yoga atau yoga yang dilakukan di ruangan yang memiliki temperatur tinggi.

Yoga jenis ini memiliki 26 pose dan memiliki 2 sequence latihan pernafasan.

Baca Juga: Ada Manfaatnya, Ini 5 Keuntungan Lakukan Kegiatan Pottery Keramik

Hatha yoga

Yoga jenis ini merupakan jenis yoga dasar yang menjadi paying dari seluruh jenis yoga.

Jenis yoga ini biasanya digunakan untuk mengenalkan gerakan yoga bagi para pemula yang baru mulai mengikuti kelas yoga.

Kundalini yoga

Kundalini yoga merupakan jenis yoga yang memiliki gerakan yang intense. Biasanya latihan yoga dengan jenis ini menggunakan fokus pada nafas, mantra-mantra afirmasi, doa, dan juga syair nyanyian.

Hal tersebut dilakukan dengan tujuan untuk mengeluarkan energi Kundalini yang terperangkap di dalam tubuh.

Vinyasa yoga

Melansir dari laman Mind Body Green, jenis Vinyasa Yoga ini adalah salah satu jenis yoga yang paling atletis.

Yang menjadi perhatian dalam yoga jenis ini adalah bagaimana melakukan suatu postur gerakan yoga dengan benar.

Nah, itulah tadi beberapa cabang latihan olahraga yoga yang bisa dijadikan pilihan alternatif latihan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Indonesia Masters 2026: 9 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Kunci 1 Tiket Semifinal

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (22/1), sembilan wakil Indonesia menembus babak perempat final.

Tren Cat Rumah 2026 Ini yang Akan Jadi Tempat Pemulihan, Bukan Sekadar Pamer Lo

Simak tren warna cat rumah 2026 yang lebih hangat dan menenangkan, ini pilihan desainer untuk hunian yang lebih nyaman dan sesuai selera.  

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 23 Januari 2026, Diskon Downy-Frisian Flag

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.  

Bukan Putih Biasa! Desainer Ungkap Warna Cat Rumah Paling Unik 2026

Simak inspirasi warna cat rumah 2026 yang nyaman, hangat, dan relevan untuk model hunian modern Anda di Indonesia.  

Masih Status Awas Hujan Ekstrem, Ini Peringatan Dini Cuaca Besok (23/1) Jabodetabek

Masih status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem di sejumlah daerah, simak peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (23/1).

5 Makanan Ultra Olahan yang Masih Aman Dikonsumsi untuk Kesehatan Tubuh

Ternyata ini, lo, beberapa makanan ultra olahan yang masih aman dikonsumsi untuk kesehatan tubuh.   

12 Makanan yang Mengenyangkan untuk Dikonsumsi saat Diet

Apa saja makanan yang mengenyangkan untuk dikonsumsi saat diet ya? Intip rekomendasinya di sini, yuk.

Trofi Piala Dunia Singgah di Jakarta, Bisa Jadi Inspirasi bagi Anak Muda

​Jakarta menjadi salah satu kota tujuan Trofi Piala Dunia FIFA World Cup Trophy Tour by Coca-Cola. ​Masyarakat bisa melihat langsung​ di JICC.

Trik Hemat Dekorasi: 6 Kombinasi Warna Interior Abadi untuk Hunian Anda

Memilih warna interior bisa jadi jebakan! Jangan sampai rumah cepat usang. Cek 6 perpaduan warna aman yang selalu estetik dan relevan di sini.

4 Cara Memutihkan Lutut Hitam Secara Alami, Cukup Pakai Bahan yang Ada di Dapur!

Kali ini MomsMoney akan membagikan 4 cara memutihkan lutut hitam secara alami. Cari tahu informasinya di sini.