M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Ide Kado Natal buat Pegiat Mindfulness dan Zen Living, Anti Mainstream Semua lo

6 Ide Kado Natal buat Pegiat Mindfulness dan Zen Living, Anti Mainstream Semua lo
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Menjelang Natal, beberapa ide inspirasi kado Natal berikut ini bisa diberikan bagi teman atau kerabat yang suka dengan mindfulness atau gaya hidup zen.

Semakin hari, semakin banyak generasi masa kini yang tertarik dengan mindfulness atau gaya hidup zen. Gaya hidup ini menerapkan kesederhanaan yang mengutamakan keharmonisan tubuh dan pikiran.

Jika punya kerabat atau teman yang tertarik dengan gaya hidup ini, coba berikan beberapa kado Natal mindfulness berikut ini.

Baca Juga: 5 Film Natal Romantis Terbaru Netflix Ini Baru Rilis di Aplikasinya

Gelang kristal

Gelang kristal maupun kristal sendiri banyak juga digunakan bagi peminat gaya hidup zen dan. Beberapa jenis kristal dipercaya bisa membawa energi baik bagi tubuh dan pikiran. 

Seperti black tourmaline yang bisa membantu memberikan perlindungan, rose quartz untuk membantu meningkatkan vibrasi percintaan, dan amethyst untuk membantu memberikan ketenangan.

Teh herbal

Teh herbal yang terbuat dari bahan alami kini semakin banyak ditemukan. Teh dari bahan bunga maupun rempah alami alias teh herbal bisa diberikan sebagai kado bagi yang menyukai gaya hidup mindfulness atau zen.

Sebab teh herbal bisa memberikan efek menenangkan dari aroma alami saat menyeduh teh ini.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Film Romantis Klasik dan Legendaris Wajib Ditonton

Lilin aroma terapi

Lilin aroma terapi merupakan hal penting yang kerap digunakan untuk melakukan meditasi. Gaya hidup zen dan mindfulness hampir selalu melakukan meditasi yang bisa membantu untuk menyeimbangkan pikiran dan juga tubuh.

Cobalah untuk memberikan dengan aroma lavender, vanila, atau bunga-bunga untuk membantu meningkatkan mood.

Diffuser

Selain memberikan lilin aroma terapi, memberikan diffuser atau minyak aroma terapi bisa menjadi alternatif lainnya. Biasanya, minyak aroma terapi akan digunakan sebagai wewangian pada diffuser.

Memberikan kado diffuser stick atau dupa juga bisa menjadi alternatif pilihan lainnya. Aroma bunga melati, jeruk, maupun rempah-rempah bisa menjadi pilihannya.

Baca Juga: Promo Libur Natal dan Tahun Baru ke Theme Park Jepang All In dari Panorama Tours

Buku

Buku bacaan tentang mindfulness, gaya hidup zen, perkembangan diri, dan seni bisa menjadi ide kado menarik bagi teman atau kerabat yang menyukai gaya hidup ini.

Banyak buku mengenai mindfulness yang tersedia di toko buku, seperti Filosofi Teras, Stoicism, maupun buku motivasi lainnya.

Jurnal

Bagi yang menerapkan gaya hidup mindfulness maupun zen, menulis jurnal harian menjadi rutinitas penting yang dilakukan baik di pagi maupun malam hari. Jurnal menjadi perhatian penting bagi gaya hidup ini sebagai sarana untuk mengenal diri dan mengetahui perkembangan diri serta pikiran.

Cobalah memberikan kado seperti jurnal harian maupun jurnal tahunan dengan panduan bagi teman atau kerabat yang menyukai menulis jurnal.

Itulah tadi beberapa ide kado Natal yang bisa diberikan untuk teman atau kerabat yang menerapkan gaya hidup zen atau minimalis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jangan Lewatkan! Promo Alfamart Serba Gratis Berakhir 31 Januari 2026

Mau belanja untung? Promo Alfamart Serba Gratis tawarkan Beli 1 Gratis 1 hingga Beli 3 Gratis 1. Cek produk favorit Anda sebelum kehabisan!

Strategi JBA dan Coraline.id Mendorong Penjualan Mobil Bekas di 2026

 PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC), cukup optimistis memandang bisnis tahun 2026 dan membidik pertumbuhan dua digit

Masuki Usia 35 Tahun, Ini Upaya McDonalds Indonesia Untuk Konsumen

McDonalds Indonesia memasuki perayaan 35 tahun dengan mengedepankan layanan dan aneka menu enak ke konsumen

IHSG Anjlok, Ini Saham-saham Paling Banyak Dijual Asing di Sesi I (28/1)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot pada perdagangan Rabu, 28 Januari 2026 sampai lebih dari 8%. 

Pecah Rekor Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus ke atas US$ 5.200

Harga emas hari ini di pasar global naik 1,7% mencapai rekor tertinggi US$ 5.268,58 per troi ons pukul 14.08 WIB. Simak pemicunya!

Tetap Tenang, Begini Tips Investor Menyikapi Momentum Pasar yang Fluktuatif

BNI Sekuritas membagikan tips investor dalam menyikapi momentum pasar domestik yang fluktuatif. Simak ulasannya di sini! 

AirAsia Move Ajak Traveler Jelajah Hidden Gems di Kawasan ASEAN, Begini Caranya

Lewat kampanye Travel More for Less, AirAsia Move mengajak traveler mengenal sisi lain Asia Tenggara lewat destinasi-destinasi tersembunyi.​

Promo Es Krim Alfamart: Borong Wall's dan Campina, Beli 2 Gratis 1!

Banyak yang belum tahu, promo es krim Alfamart berakhir 31 Januari 2026. Cek daftar merek yang diskon besar sekarang juga!

Diskon 45% Skincare di Alfamart? Cek Promo Alfamart Personal Care Fair Ini!

Diskon Alfamart Personal Care Fair hingga 45% berlaku sampai 31 Januari 2026. Dapatkan produk perawatan wajah dan tubuh dengan harga terbaik.

Katalog Promo Alfamart Gantung (Gajian Untung) Periode 28 Januari-3 Februari 2026

Manfaatkan Promo Alfamart Gantung Periode 28 Januari-3 Februari 2026 untuk belanja hemat selama musim gajian ini.