M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Film Animasi Sedih Ini Dijamin Bikin Mewek Penontonnya

6 Film Animasi Sedih Ini Dijamin Bikin Mewek Penontonnya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ingin menonton film animasi dengan cerita sedih yang mengharukan? Berikut ada rekomendasi film animasi sedih yang bisa ditonton.

Film animasi tak hanya dikenal karena memiliki cerita yang manis dan lucu saja. Ada juga film animasi yang populer karena cerita sedih dan mengharukan.

Bagi yang suka dengan cerita animasi sedih namun tetap memiliki cerita apik dan layak ditonton, berikut ada rekomendasinya.

Baca Juga: Enggak Sampai 15 Menit, 5 Film Animasi Pendek Ini Cocok Ditonton di Waktu Luang

The Good Dinosaur

Film animasi ini menceritakan tentang kehidupan dinosaurus dan zaman purba namun dengan sentuhan cerita keluarga yang menyentuh. The Good Dinosaur menceritakan tentang persahabatan seorang anak manusia dengan teman binatangnya yaitu dinosaurus.

Film dengan cerita persahabatan yang manis ini juga akan menceritakan tentang beberapa permasalahan dinosaurus yang memiliki banyak ketakutan.

Up

Kisah cerita dari film animasi Up ini sudah dikenal sebagai salah satu film yang menghangatkan perasaan penontonnya.

Perjalanan petualangan Carl dan Rusell menjelajahi Amerika bagian selatan dengan rumah balonnya ini membawa hiburan tersendiri bagi penontonnya. Tentu saja cerita tentang masa lalu Carl bisa mengundang rasa haru dan tangis tak terduga saat menonton film ini.

Baca Juga: Barbie dan 4 Film Adaptasi Ini Diangkat dari Mainan Populer Anak-Anak, lo

Guillermo Del Toro’s Pinocchio

Film dari sutradara horor ternama ini, merupakan salah satu film animasi yang berhasil menyabet penghargaan Oscar sebagai Best Animated Feature. Kali ini, cerita legendaris Pinocchio ditampilkan dalam bentuk yang berbeda.

Di mana kisahnya dibalut dalam konsep musikal yang dibuat dengan gaya stop motion. Bagi yang menyukai sisi lain dari dongeng legendaris Pinnochio dengan cerita menyentuh, jangan lupa tonton film ini.

Soul

Film Soul adalah film animasi Disney terbaik yang banyak membuat para penontonnya meneteskan air mata karena alur cerita dalam film ini.

Soul akan mengajarkan tentang banyak hal tentang kehidupan terutama mengenai cara untuk menghargai kehidupan walau sedetik saja. Tak hanya mengajarkan tentang cara menghargai orang lain, film Soul juga mengajarkan untuk menghargai dan mencintai diri sendiri.

Baca Juga: Tampil Ikonik, 6 Superhero Ini Selalu Pakai Topeng dalam Filmnya

Coco

Film Disney yang bisa ditonton oleh semua umur adalah Coco. Film ini merupakan film Disney yang memiliki cerita hangat dan mengharukan bagi penontonnya.

Coco menceritakan tentang seorang remaja bernama Miguel yang memiliki mimpi untuk menjadi penyanyi. Namun, keluarganya sangat menentang impiannya tersebut dan membuatnya kemudian masuk ke dalam dunia orang mati di mana ia bertemu dengan kakek buyutnya yang merupakan penyanyi legendaris.

Grave of the Fireflies

Dikenal sebagai salah satu film animasi tersedih dan bikin nangis penontonnya, film ini memiliki latar cerita yang terjadi saat Perang Dunia II. Kakak beradik harus bertahan hidup dalam serangan perang dari sekutu Jepang.

Mereka berdua terpisah dari kedua orang tuanya setelah rumahnya terkena serangan bom. Sehingga keduanya hanya memiliki saudaranya untuk bertahan hidup.

Itulah beberapa rekomendasi film animasi dengan cerita sedih mengharukan. Siapkan tisu sebelum nonton film-film itu, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

7 Kebiasaan Finansial yang Bisa Menghambat Kelas Menengah Naik Level

Simak yuk, 7 kebiasaan finansial yang sering dilakukan kelas menengah dan diam-diam membuat kondisi ekonomi sulit berkembang.

Tren Warna Cat Kabinet Dapur 2026 yang Diprediksi Awet dan Gak Cepat Bosan

Tren desain dapur terus berkembang mengikuti gaya hidup banyak orang yang makin mengutamakan kenyamanan dan estetika.

6 Cara Mengurangi Keinginan Makan Manis yang Bisa Anda Coba

Inilah beberapa cara mengurangi keinginan makan manis yang bisa Anda coba. Apa saja?                   

4 Jus Tinggi Gula yang Bikin Gula Darah Naik, Batasi ya!

Ternyata ini, lho, jus tinggi gula yang bikin gula darah naik. Sebaiknya batasi konsumsinya, ya!          

4 Dekorasi Rumah yang Tanpa Disadari Bikin Ruangan Terlihat Berantakan

Rumah terasa penuh dan sumpek? Yuk cek, 4 jenis dekorasi yang sering bikin ruangan tampak berantakan menurut pakar desain.

13 Buah Penurun Berat Badan Alami yang Layak Dicoba

Mari intip sejumlah buah penurun berat badan alami yang layak dicoba di sini! Ada apa saja?          

Era Digital Bikin Bisnis Harus Gesit, Ini Langkah Awalnya

​Sistem terintegrasi seperti Odoo membantu pelaku usaha merapikan proses bisnis dan mengambil keputusan berbasis data  

6 Kesalahan Mengelola Uang Rp100 Juta yang Sering Terjadi Tanpa Disadari

Cek kesalahan umum mengelola uang Rp100 juta agar tidak cepat habis dan bisa berkembang jadi aset jangka panjang, simak penjelasannya!  

6 Jenis Buah yang Bagus Dikonsumsi saat Sakit, Ini Daftarnya!

Ada beberapa jenis buah yang bagus dikonsumsi saat sakit. Mari intip daftarnya di sini!                  

Masa Kepesertaan 10 Tahun: Kapan Waktu Terbaik Ambil Dana JHT Sebagian?

Cek panduan terbaru klaim dana JHT sebagian BPJS Ketenagakerjaan 2026, lengkap syarat, cara pengajuan, dan hal penting yang wajib dipahami.