MOMSMONEY.ID - Jadikan catatan, jangan sampai memberikan barang berikut ini sebagai kado Tahun Baru Imlek atau China, ya.
Perayaan Tahun Baru Imlek tak hanya identik dengan makan-makan bersama keluarga dan berbagi angpao saja.
Tradisi memberikan kado pun juga banyak dilakukan oleh orang-orang yang merayakan Imlek. Namun, jangan sampai salah kasih kado yang malah membawa kesialan, ya.
Agar tidak salah, simak dulu beberapa daftar kado yang sebaiknya tidak diberikan saat merayakan tahun baru Imlek:
Baca Juga: Ada 4 Warna Khas Keberuntungan Imlek yang Bukan Cuma Merah dan Emas
Benda tajam
Segala macam benda yang memiliki bentuk tajam, seperti pisau atau gunting, sebaiknya tidak dijadikan kado perayaan tahun baru Imlek, ya. Soalnya, benda tajam dipercaya bisa memutus hubungan antara orang tersebut.
Dompet
Memberikan dompet yang merupakan simbol kekayaan sebagai kado bisa diartikan seperti membuang keberuntungan dan kekayaan yang dimiliki.
Tapi, jika memberikan kado dompet kepada suami atau istri atau siapa pun yang berbagi keuangan tidak akan menjadi masalah besar.
Sepatu
Sepatu juga merupakan salah satu ide buruk untuk diberikan saat merayakan tahun baru Imlek. Tentu saja, karena sepatu dalam bahasa Mandarin memiliki vokal yang sama dengan kata iblis.
Jadi, memberikan kado sepatu sebagai kado perayaan tahun baru Imlek dipercaya sama dengan memberikan iblis atau kesialan pada yang menerimanya.
Baca Juga: Inspirasi 4 Pakaian Tradisional Asal China untuk Rayakan Tahun Baru Imlek
Kaca
Melansir dari laman Travel China Guide, memberikan kado kaca saat merayakan tahun baru Imlek juga bukan merupakan ide yang baik. Sebab, kaca yang mudah pecah bisa menjadi doa buruk bagi hubungan yang bisa pecah nantinya.
Selain itu, kaca juga merupakan hal yang tricky dalam Feng Shui. Jika tidak tahu meletakkannya dengan benar, maka bisa membawa energi buruk dan kesialan.
Buah pir
Buah pir juga sebaiknya tidak dijadikan hadiah saat perayaan Imlek. Mengutip dari laman Claverly Court, pir dalam bahasa Mandarin memiliki arti yang sama dengan perpisahan.
Sehingga, biasanya orang tidak memberikan kado pir lantaran dipercaya sebagai simbol perpisahan.
Jam
Baik jam tangan maupun jam dinding, jam pada bahasa Mandarin juga memiliki bunyi yang sama seperti kata "akhir". Sehingga, memberi kado jam sama saja seperti mendoakan umur yang pendek bagi penerimanya.
Jika sudah tahu, coba hindari memberikan jenis-jenis barang yang sebaiknya tidak diberikan saat perayaan Imlek, ya.
Selanjutnya: BYD Laris Manis Tahun 2024, Apakah Harga Mobil BYD Atto Dolphin M6 2025 Naik?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News